Baju Jersey Bola

Hasil Balap MotoGP Jepang 2012 di Sirkuit Motegi

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Pembalap asal Spanyol, Dani Pedrosa (Repsol Honda Team), meraih kemenangannya yang kelima di balapan kelas MotoGP seri Motegi "AirAsia Grand Prix of Japan" yang berlangsung di sirkuit Twin Ring Motegi pada Minggu (14/10/12) dengan catatan waktu terbaiknya 42 menit 31,569 detik, demikian dilaporkan laman MotoGP.

Sementara finis di tempat kedua ditempati oleh pembalap tim pabrikan Yamaha asal Spanyol Jorge Lorenzo (Yamaha Factory Racing) dengan selisih waktu +4,275 detik di belakang Dani Pedrosa.

Sedangkan finis di tempat ketiga ditempati pembalap tim satelit Honda asal Spanyol Alvaro Bautista (San Carlo Honda Gresini) dengan selisih waktu +6,752 detik di belakang Dani Pedrosa.

Hasil ini menempatkan Jorge Lorenzo masih memimpin klasemen dengan selisih 28 angka dari rival terdekatnya Dani Pedrosa.

Berikut Hasil Lengkap Balap MotoGP Jepang 2012 di Sirkuit Motegi, Minggu (14/10) :
Pos     Pembalap               Tim                            Waktu
 1.   Dani Pedrosa           Repsol Honda                   42m 31.569s
 2.   Jorge Lorenzo          Yamaha Factory Racing          42m 35.844s
 3.   Alvaro Bautista        San Carlo Honda Gresini        42m 38.321s
 4.   Andrea Dovizioso       Monster Yamaha Tech 3          42m 47.966s
 5.   Casey Stoner           Repsol Honda                   42m 52.135s
 6.   Stefan Bradl           LCR Honda MotoGP               42m 56.136s
 7.   Valentino Rossi        Ducati Team                    42m 57.641s
 8.   Nicky Hayden           Ducati Team                    43m  8.293s
 9.   Katsuyuki Nakasuga     Yamaha YSP Racing Team         43m  8.363s
10.   Hector Barbera         Pramac Racing                  43m 42.298s
11.   Karel Abraham          Cardion AB Motoracing          43m 47.227s
12.   Aleix Espargaro        Power Electronics Aspar        43m 54.338s
13.   Colin Edwards          NGM Forward Racing             43m 56.537s
14.   James Ellison          Paul Bird Motorsport           44m  0.957s
15.   Michele Pirro          San Carlo Honda Gresini        44m  6.181s
16.   Roberto Rolfo          Speed Master                   44m 22.422s

Tak Finish :
-     Cal Crutchlow          Monster Yamaha Tech 3
-     Danilo Petrucci        Came IodaRacing
-     Ivan Silva             Avintia Blusens
-     Randy De Puniet        Power Electronics Aspar
-     Ben Spies              Yamaha Factory Racing
-     Yonny Hernandez        Avintia Blusens

10 Besar Klasemen Sementara :
 1.   Jorge Lorenzo          310 poin
 2.   Dani Pedrosa           282
 3.   Casey Stoner           197
 4.   Andrea Dovizioso       192
 5.   Alvaro Bautista        144
 6.   Valentino Rossi        137
 7.   Cal Crutchlow          135
 8.   Stefan Bradl           125
 9.   Nicky Hayden           101
10.   Ben Spies               88

Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2012 di Sirkuit Motegi

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Suhu persaingan perebutan gelar juara MotoGP 2012 kian tinggi di empat balapan tersisa. Pembalap Repsol Honda Dani Pedrosa terus menekan untuk bisa menyalip Jorge Lorenzo (Yamaha) di fase terakhir kompetisi. Sial, juara dunia Moto GP Jorge Lorenzo berhasil merebut pole position di seri balapan Jepang 2012 di Sirkuit Motegi, Sabtu (13/10).

Pembalab Yamaha asal Spanyol itu berhasil mencatat waktu satu menit 49.969 detik dalam kualifikasi yang digelar di sirkuit internasional Motegi, Jepang yang panjang track-nya mencapai 4,8 kilo meter. Sementara itu posisi kedua duduk pembalap Honda Dani Pedrosa yang diikuti oleh pembalap Yamaha lainnya Cal Crutchlow dari Inggris.

Lorenzo kini berada di puncak klasemen sementara ajang Moto GP dengan koleksi nilai 290, diikuti oleh Pedrosa dengan 257 poin, dan Casey Stoner di posisi ketiga dengan 186 poin. Dengan empat seri tersisa, Pedrosa tetap memiliki peluang menjadi juara dunia, dengan catatan dia harus memenangkan seluruh balapan tersisa dan hasil terbaik Lorenzo adalah finis di posisi ketiga.

Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2012 di Sirkuit Motegi, Sabtu (13/10) :
Pos      Pebalap                    Tim                       Waktu
 1.   Jorge Lorenzo             Yamaha Factory Racing       1m 44.969s
 2.   Dani Pedrosa              Repsol Honda                1m 45.215s
 3.   Cal Crutchlow             Monster Yamaha Tech 3       1m 45.257s
 4.   Ben Spies                 Yamaha Factory Racing       1m 45.336s
 5.   Alvaro Bautista           San Carlo Honda Gresini     1m 45.481s
 6.   Andrea Dovizioso          Monster Yamaha Tech 3       1m 45.612s
 7.   Casey Stoner              Repsol Honda                1m 45.745s
 8.   Stefan Bradl              LCR Honda MotoGP            1m 45.848s
 9.   Valentino Rossi           Ducati Team                 1m 45.976s
10.   Nicky Hayden              Ducati Team                 1m 46.461s
11.   Katsuyuki Nakasuga        Yamaha YSP Racing Team      1m 46.780s
12.   Hector Barbera            Pramac Racing               1m 46.881s
13.   Aleix Espargaro           Power Electronics Aspar     1m 47.383s
14.   Randy De Puniet           Power Electronics Aspar     1m 47.581s
15.   Karel Abraham             Cardion AB Motoracing       1m 47.791s
16.   Colin Edwards             NGM Forward Racing          1m 48.125s
17.   Yonny Hernandez           Avintia Blusens             1m 48.513s
18.   Michele Pirro             San Carlo Honda Gresini     1m 48.653s
19.   Danilo Petrucci           Came IodaRacing             1m 48.831s
20.   James Ellison             Paul Bird Motorsport        1m 49.023s
21.   Roberto Rolfo             Speed Master                1m 49.183s
22.   Ivan Silva                Avintia Blusens             1m 49.831s

Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Balap MotoGP Aragon 2012 di Sirkuit Motorland

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA BOLA,- Mengawali MotoGP Aragon dari posisi dua, Dani Pedrosa (Repsol Honda) berhasil menyudahi balapan di posisi terdepan. Sementara Jorge Lorenzo (Yamaha) sang peraih pole mesti puas finis di posisi dua.

Dalam balapan di Aragon, Minggu (30/9/2012) malam WIB, Lorenzo dan Pedrosa yang mengawali balapan di dua posisi terdepan sama-sama memulai dengan baik dan bisa menjaga posisinya.

Akan tetapi di tengah-tengah balapan Pedrosa, yang sebelumnya terus membayangi Lorenzo, berhasil melewati rivalnya itu dan mulai memimpin balapan.

Pada akhirnya Pedrosa berhasil menjaga posisi itu dan finis paling depan. Lorenzo pun harus puas menyudahi balapan di posisi dua.

Berikut Hasil Lengkap Balap MotoGP Aragon 2012 di Sirkuit Motorland, Minggu (30/9) :
Pos     Pembalap               Tim                            Waktu
 1.   Dani Pedrosa           Honda                          42m 10.444s
 2.   Jorge Lorenzo          Yamaha                            + 6.472s
 3.   Andrea Dovizioso       Tech 3 Yamaha                    + 11.047s
 4.   Cal Crutchlow          Tech 3 Yamaha                    + 11.184s
 5.   Ben Spies              Yamaha                           + 13.786s
 6.   Alvaro Bautista        Gresini Honda                    + 28.166s
 7.   Jonathan Rea           Honda                            + 32.290s
 8.   Valentino Rossi        Ducati                           + 44.432s
 9.   Karel Abraham          Cardion Ducati                   + 57.417s
10.   Aleix Espargaro        Aspar Aprilia                    + 58.525s
11.   Randy de Puniet        Aspar Aprilia                    + 59.863s
12.   Hector Barbera         Pramac Ducati                  + 1m14.561s
13.   Yonny Hernandez        Avintia FTR-Kawasaki           + 1m16.159s
14.   James Ellison          Paul Bird Aprilia              + 1m16.580s
15.   Michele Pirro          Gresini FTR-Honda              + 1m25.815s
16.   Mattia Pasini          Speed Master Aprilia           + 1m31.801s
17.   Danilo Petrucci        Ioda Suter-BMW                 + 1m42.300s
18.   Colin Edwards          Forward Suter-BMW                  + 1 lap

Tak Finish :
-     Stefan Bradl           LCR Honda                           4 lap
-     David Salom            Avintia FTR-Kawasaki                3 lap
-     Nicky Hayden           Ducati                              1 lap

10 Besar Klasemen Sementara :
 1.   Jorge Lorenzo          290 poin
 2.   Dani Pedrosa           257
 3.   Casey Stoner           186
 4.   Andrea Dovizioso       179
 5.   Cal Crutchlow          135
 6.   Valentino Rossi        128
 7.   Alvaro Bautista        128
 8.   Stefan Bradl           115
 9.   Nicky Hayden            93
10.   Ben Spies               88


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon 2012 di Sirkuit Motorland

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA BOLA,- Sesi kualifikasi MotoGP Aragon berlangsung dalam kondisi trek normal meski cuaca cukup dingin. Beberapa pembalap papan atas sempat terjatuh. Di antaranya Pedrosa, Valentino Rossi, dan Nicky Hayden. Beruntung tak ada yang cedera.

Kondisi itu dimanfaatkan Lorenzo. Pembalap Spanyol itu raih posisi pole dan menggugurkan peluang Pedrosa tampil dominan di sesi kualifikasi. Lorenzo melesat dan raih pole position di Sirkuit Motorland Aragon, Sabtu (29/9). Ia mencetak lap tercepat 1:49,404 menit.

Nasib kurang mujur mendera Pedrosa. Ia terjatuh lantaran menginjak garis pinggir lintasan yang masih lembab. Meski bisa kembali ke lintasan, ia harus gunakan motor cadangan. Akibatnya, upaya mengejar Lorenzo pun tak kesampaian.

Meski begitu, agresivitas Pedrosa dengan mengamankan grid ke-2 saat race, Minggu (30/9), bukanlah hasil buruk. Ia mampu menempel Lorenzo dengan selisih waktu tipis. Pedrosa 0,012 detik di belakang rival terberatnya itu.

Cal Crutchlow juga mampu mencapai hasil terbaiknya dengan meraih posisi 3. Pencapaian Crutchlow kali ini cukup fantastis. Sebab, ia juga mampu menembus lap time 1 menit 49 detik. Apalagi, selisihnya tak terlalu jauh dari Lorenzo.

Kabar buruk justru datang dari duo pembalap Ducati, Rossi dan Hayden. Rossi hanya mampu mengamankan grid start 8 dengan selisih 1,5 detik dari Lorenzo. Hasil itu jelas di luar ekspektasi. Sebab, Rossi berharap ada peningkatan signifikan setelah finish ke-2 MotoGP San Marino, 2 pekan lalu.

Hasil Kualifikasi MotoGP Aragon 2012 di Sirkuit Motorland, Sabtu (29/9) :
Pos      Pebalap                 Tim                       Waktu
 1.   Jorge Lorenzo             Yamaha                   1:49,404 menit
 2.   Dani Pedrosa              Honda                           + 0,088
 3.   Cal Crutchlow             Tech 3 Yamaha                   + 0,172
 4.   Ben Spies                 Yamaha                          + 0,344
 5.   Stefan Bradl              LCR Honda                       + 0,630
 6.   Andrea Dovizioso          Tech 3 Yamaha                   + 0,837
 7.   Jonathan Rea              Honda                           + 1,006
 8.   Valentino Rossi           Ducati                          + 1,545
 9.   Nicky Hayden              Ducati                          + 1,609
10.   Hector Barbera            Pramac Ducati                   + 1,668
11.   Aleix Espargaro           Aspar Aprilia                   + 1,678
12.   Alvaro Bautista           Gresini Honda                   + 1,751
13.   Randy de Puniet           Aspar Aprilia                   + 2,055
14.   Karel Abraham             Cardion Ducati                  + 2,117
15.   Michele Pirro             Gresini FTR-Honda               + 3,202
16.   Mattia Pasini             Speed Master Aprilia            + 3,234
17.   Colin Edwards             Forward Suter-BMW               + 3,449
18.   Danilo Petrucci           Ioda Suter-BMW                  + 3,736
19.   Yonny Hernandez           Avintia FTR-Kawasaki            + 3,829
20.   James Ellison             Paul Bird Aprilia               + 4,315
21.   David Salom               Avintia FTR-Kawasaki            + 5,886

Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Balap MotoGP San Marino 2012 di Sirkuit Misano

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Jorge Lorenzo dari tim Yamaha Factory Racing berhasil meraih kemenangan keenam di MotoGP San Marino, hari Minggu (16/9). Balapan ini sempat mengalami start ulang dikarenakan mesin beberapa pebalap mengalami stall (mati) tepat di garis start.

Pemegang pole position, Dani Pedrosa dari Repsol Honda harus menjalani start dari posisi terbuncit setelah harus kembali menyalakan mesin motor di pit lane. Sayangnya, pebalap Spanyol itu bersenggolan dengan pebalap Pramac Ducati, Hector Barbera di lap pertama. Ia pun terpaksa gagal finish, meski keduanya tak mengalami cedera.

Posisi finish kedua diisi oleh pebalap tuan rumah asal tim Ducati, Valentino Rossi. Ini merupakan finis terbaiknya dalam kondisi kering selama membela pabrikan Italia tersebut.

Sementara itu, pebalap tim San Carlo Honda Gresini, Alvaro Bautista berhasil finis di posisi ketiga. Ini adalah podium pertamanya selama berkarir di MotoGP.


Berikut Hasil Lengkap Balap MotoGP San Marino 2012 di Sirkuit Misano, Minggu (16/9) :
Pos     Pembalap               Tim                            Waktu
 1.   Jorge Lorenzo          Yamaha                         42m 49.836s
 2.   Valentino Rossi        Ducati                            + 4.398s
 3.   Alvaro Bautista        Gresini Honda                     + 6.055s
 4.   Andrea Dovizioso       Tech 3 Yamaha                     + 6.058s
 5.   Ben Spies              Yamaha                            + 7.543s
 6.   Stefan Bradl           LCR Honda                        + 13.272s
 7.   Nicky Hayden           Ducati                           + 40.907s
 8.   Jonathan Rea           Honda                            + 43.162s
 9.   Randy de Puniet        Aspar Aprilia                 + 1m 09.627s
10.   Michele Pirro          Gresini FTR-Honda             + 1m 13.605s
11.   Colin Edwards          Forward Suter-BMW             + 1m 16.695s
12.   Yonny Hernandez        Avintia FTR-Kawasaki          + 1m 19.073s
13.   James Ellison          Paul Bird Aprilia             + 1m 19.408s
14.   Danilo Petrucci        Ioda Suter-BMW                     + 1 lap
15.   David Salom            Avintia FTR-Kawasaki               + 1 lap

Tak Finish :
-     Aleix Espargaro        Aspar Aprilia                       lap 23
-     Cal Crutchlow          Tech 3 Yamaha                       lap  4
-     Mattia Pasini          Speed Master Aprilia                lap  1
-     Hector Barbera         Pramac Ducati                       lap  0
-     Dani Pedrosa           Honda                               lap  0
-     Karel Abraham          Cardion Ducati                      lap  0


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Suzuki Ingin Kembali Ke Lintasan MotoGP

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA BOLA,-  Setelah dua musim absen mengaspal di ajang balapan MotoGP, pabrikan motor asal Jepang, Suzuki berniat kembali turun meriuhkan sirkuit. Apalagi, masih beranggapan punya tradisi cemerlang di lintasan yang menjadi alasan berlaga di balap roda dua kelas Premier itu.

Absen dua balapan pada musim sebelumnya, masalah dana disinyalir sebagai penyebab utama mundurnya Suzuki dari MotoGP. Kepala Proyek Suzuki, Satoru Terada mengatakan, meski belum mendapat lampu hijau dari induk perusahaan, Suzuki terus berbenah.

Tak hanya itu saja, Suzuki akan mempersiapkan tim untuk ikut berlaga dua tahun lagi. "Kembali ke MotoGP pada 2014 merupakan target utama kami. Kami bekerja keras ke arah sana," kata Terada, di lansir dari Motosprint.

Keinginan Suzuki untuk kembali meramaikan balapan MotoGP, ternyata masih harus bergantung pada manajemen tertingginya. Karena hingga saat ini, hingga saat ini bagian balapan Suzuki belum memberikan izin definitif. "Keputusan akhir berada di manajemen puncak. Karena anggaran berasal dari situ," ujar Terada.

Sedangkan posisi divisi balap Suzuki, Terada mengatakan, hanya sebatas mengusulkan. "Namun, bagian tersebut tidak bisa berbuat terlalu banyak, apabila tanpa izin dari para petingginya. Setelah kami merefleksikan selama satu musim bersama manajemen, kami memahami harus memulainya dari awal lagi," kata dia.

Dikatakan Terada lagi, tujuannya kembali ke MotoGP, karena dalam catatan sejarah Suzuki selalu punya kans untuk tampil baik pada ajang balapan dunia itu. Dan itulah, katanya lagi, berniat untuk kembali. "Dan tidak seorang pun menyukai, menunda proyek kami di MotoGP pada akhir tahun 2011."

Rencana Suzuki melintas di ajang MotoGP mulai disusun dari sekarang. Salah satu program besarnya menatap musim 2014, Suzuki akan membangun ulang motor dari awal dan menciptakan iklim yang kompetitif di dalam tim.

"Pada 2014, kami sangat realistis dengan tujuan kami. Kami ingin melakukan semuanya dengan baik. Namun kami tetap membutuhkan waktu," ujarnya.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Tak Ada Lagi Nomor Satu di Tim MotoGP Yamaha

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,-  Kembalinya Valentino Rossi ke Tim Yamaha musim depan menimbulkan pertanyaan. Siapakah yang bakal menjadi pebalap nomor satu di pabrikan asal Jepang itu.

Sudah bukan rahasia lagi kalau Rossi dan Jorge Lorenzo bersaing untuk mendapatkan keistimewaan itu. Bahkan, kepergian Rossi ke Ducati pada 2010 disinyalir karena persaingannya dengan Lorenzo.

Musim depan Rossi bakal balik ke Yamaha, yang ia bela pada periode 2004-2010, menyusul ketidakmampuannya tampil memuaskan bersama Ducati pada musim lalu dan musim ini. Hal itu membuat Rossi akan kembali menjadi rekan satu tim Lorenzo di Yamaha.

Namun, Lorenzo menepis anggapan kalau pada musim 2013 ia akan menjadi pebalap nomor satu Yamaha dan mendapatkan perlakuan lebih baik dari Valentino Rossi yang akan jadi rekannya saat itu.

Seperti diketahui hubungan kedua pebalap yang dikabarkan kurang harmonis semasa sama-sama membalap untuk Yamaha, mencuat pembahasan mengenai bagaimana Rossi akan menyikapi situasi, yang berbeda dari biasanya, saat menjadi pebalap kedua.

Akan tetapi, Lorenzo sepertinya tak mau memusingkan hal tersebut. Ia menegaskan takkan ada pelabelan dan perlakuan berbeda kepada dirinya dan Rossi di Yamaha musim depan.

"Sejujurnya dulu pun aku tak pernah merasa menjadi pebalap nomor dua di Yamaha. Tak peduli apa kata orang mengenai pebalap nomor satu atau pebalap nomor dua. Anda punya motor yang sama seperti rekan Anda dan akan seperti itulah pada musim-musim depan," tukas Lorenzo seperti dikutip MCN, Kamis (30/9).

Bos Yamaha, Lin Jarvis, pun mengamini pernyataan Lorenzo tersebut. Menurutnya Lorenzo dan Rossi akan mendapatkan dukungan dan perlakuan setara. "Meskipun Jorge memiliki label nomor satu di dirinya karena performanya saat ini dan potensinya di masa depan, kami akan memperlakukan kedua pebalap dengan setara," kata Jarvis.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Balap MotoGP Rep. Ceko 2012 di Sirkuit Brno

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Pembalap asal Spanyol, Dani Pedrosa (Repsol Honda Team), tampil luar biasa. Pedrosa raih kemenangan ketiganya pada musim ini di MotoGP Ceko yang berlangsung di sirkuit Brno pada Minggu (26/8), setelah sebelumnya terlibat duel sengit dengan Jorge Lorenzo (Yamaha Factory Racing) di lap-lap terakhir.

The Little Spaniard membukukan waktu terbaiknya 42 menit 51,570 detik. Sementara finish di tempat kedua ditempati oleh mantan juara dunia musim 2010 Jorge Lorenzo (Yamaha Factory Racing) dengan selisih waktu +0,178 detik di belakang Pedrosa.

Sedangkan finish di tempat ketiga diraih oleh pembalap tim satelit Yamaha asal Inggris, Cal Crutchlow (Monster Yamaha Tech 3), yang untuk pertama kalinya naik podium pada musim ini dengan selisih waktu +12,343 detik di belakang Pedrosa.

Namun hasil ini masih menempatkan Jorge Lorenzo di puncak klasemen dengan unggul 13 angka dari posisi runner-up Dani Pedrosa.

Berikut Hasil Lengkap Balap MotoGP Ceko 2012 di Sirkuit Brno, Minggu (26/8) :

Pos     Pembalap               Tim                           Waktu
 1.  Dani Pedrosa             Honda                      42:51,570 menit
 2.  Jorge Lorenzo            Yamaha                             + 0,178
 3.  Cal Crutchlow            Tech 3 Yamaha                     + 12,343
 4.  Andrea Dovizioso         Tech 3 Yamaha                     + 18,591
 5.  Stefan Bradl             LCR Honda                         + 25,582
 6.  Alvaro Bautista          Gresini Honda                     + 29,451
 7.  Valentino Rossi          Ducati                            + 34,514
 8.  Randy de Puniet          Aspar Aprilia                   + 1:04,285
 9.  Karel Abraham            Cardion Ducati                  + 1:08,278
10.  Aleix Espargaro          Aspar Aprilia                   + 1:09,972
11.  Toni Elias               Pramac Ducati                   + 1:10,003
12.  Yonny Hernandez          Avintia FTR-Kawasaki            + 1:24,040
13.  Colin Edwards            Forward Suter-BMW               + 1:27,898
14.  Michele Pirro            Gresini FTR-Honda               + 1:36,165
15.  James Ellison            Paul Bird Aprilia               + 1:40,565
16.  Mattia Pasini            Speed Master Aprilia            + 1:41,226
17.  Danilo Petrucci          Ioda-Aprilia                       + 1 Lap

Tak Finish :
- Ivan Silv                   Avintia FTR-Kawasaki                lap 9
- Ben Spies                   Yamaha                              lap 8


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Kualifikasi MotoGP Republik Ceko 2012 di Sirkuit Brno

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Jorge Lorenzo tampil menawan. Ia tak hanya raih pole position MotoGP Republik Ceko, tapi juga pecahkan rekor lap tercepat kualifikasi di Sirkuit Brno.

Dengan catatan waktu 1:55,799 menit, Lorenzo memecahkan rekor lap tercepat milik Valentino Rossi 1:56,145 menit, yang dibuat pada 2009 lalu. Sesi kualifikasi MotoGP Republik Ceko, Sabtu (25/8), jadi pencapaian paling signifikan bagi Lorenzo dan tim Yamaha.

Peningkatan performa Lorenzo di sesi kualifikasi memang luar biasa dibandingkan pencapaiannya di sesi latihan bebas hari pertama, Jumat (24/8). Padahal di sesi latihan terakhir, pembalap Spanyol itu hanya bisa mengamankan 1 menit 57 detik. Tapi, di sesi kualifikasi ia mampu menembus 1:55.799 menit.

Pencapaian luar biasa juga ditunjukkan Cal Crutchlow. Pembalap Yamaha Tech3 itu raih lap tercepat 1: 55,995 menit, dan berada di posisi 2. Meski tak difavoritkan meraih hasil bagus di sesi kualifikasi, Crutchlow mampu menunjukkan bahwa ia siap meraih posisi finis di podium untuk kali pertama musim 2012.

Lain halnya dengan Dani Pedrosa, yang tampil begitu perkasa sepanjang sesi latihan bebas, kurang beruntung di sesi kualifikasi. Pembalap Repsol Honda itu hanya bisa mengamankan lap tercepat ke-3 dengan menggunakan motor cadangan.

Pasalnya, Pedrosa sempat terjatuh di pertengahan sesi kualifikasi. Menurutnya, problem getar yang menjadi masalahnya selama musim 2012 bergulir jadi penyebab utama ia terjatuh.

Sementara Ben Spies dan Andrea Dovizioso melengkapi posisi 5 besar. Spies berada di posisi 4 dengan 1:56,331 menit, sedangkan Dovizioso berada di urutan 5 dengan 1:56,559 menit.

Valentino Rossi juga memperlihatkan peningkatan yang cukup signifikan. Ia mampu bertahan di urutan 6, namun selisih lap tercepatnya dengan pembalap tercepat, berkurang jadi dibawah 1 detik. Itu sinyal positif bagi Rossi untuk capai hasil lebih baik di sesi balapan, Minggu (26/8).

Hasil Kualifikasi MotoGP Rep. Ceko 2012 di Sirkuit Brno, Sabtu (25/8) :
Pos      Pebalap                 Tim                       Waktu
 1.   Jorge Lorenzo             Yamaha                   1:55,799 menit
 2.   Cal Crutchlow             Tech 3 Yamaha                  + 0,196
 3.   Dani Pedrosa              Repsol Honda                   + 0,528
 4.   Ben Spies                 Yamaha                         + 0,532
 5.   Andrea Dovizioso          Tech 3 Yamaha                  + 0,760
 6.   Valentino Rossi           Ducati                         + 0,936
 7.   Stefan Bradl              LCR Honda                      + 1,028
 8.   Alvaro Bautista           Gresini Honda                  + 1,269
 9.   Karel Abraham             Cardion Ducati                 + 1,974
10.   Randy de Puniet           Aspar Aprilia                  + 2,045
11.   Aleix Espargaro           Aspar Aprilia                  + 2,354
12.   Yonny Hernandez           Avintia FTR-Kawasaki           + 3,288
13.   Toni Elias                Pramac Ducati                  + 3,321
14.   Michele Pirro             Gresini FTR-Honda              + 3,588
15.   Colin Edwards             Forward Suter-BMW              + 4,064
16.   Mattia Pasini             Speed Master Aprilia           + 4,066
17.   James Ellison             Paul Bird Aprilia              + 4,517
18.   Ivan Silva                Avintia Inmotec-Kawasaki       + 4,530
19.   Danilo Petrucci           Ioda Aprilia                   + 5,055


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Stoner Absen, Peluang Juara Lorenzo Makin Terbuka

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Juara dunia MotoGP, Casey Stoner, akhirnya memutuskan absen pada Grand Prix Ceko di Brno, Jumat-Minggu (26/8). Pebalap tim Honda itu harus menjalani operasi pada pergelangan kaki kirinya setelah terjatuh di GP Indianapolis, Amerika Serikat, pekan lalu.

Panitia penyelenggara GP Ceko menyatakan, Kamis atau Jumat (24/8) WIB, selain Stoner, juga tidak bisa tampil pebalap Ducati Nicky Hayden setelah mengalami cedera tangan pada sesi kualifikasi akhir pekan lalu.

Tidak turunnya Stoner mendapat tanggapan dari Jorge Lorenzo yang kini memimpin klasemen umum. Lorenzo mengatakan, balapan akan menjadi mudah tanpa kehadiran pebalap asal Australia itu. Namun, dia menegaskan, absennya sang rival merupakan sebuah berita buruk.

"Ini merupakan sebuah berita yang sangat buruk untuk kejuaraan, Stoner terpaksa absen di balapan ini dan mungkin dua atau tiga balapan mendatang. Ini juga berita buruk buat Nicky Hayden dan Hector Barbera yang juga terpaksa absen," kata Lorenzo.

Meski demikian, ada sisi positif buat Lorenzo dengan absennya Stoner. Kesempatan pebalap Yamaha itu untuk merebut gelar juara MotoGP makin terbuka. Apalagi, saat ini Lorenzo memimpin klasemen dengan mengumpulkan 225 poin.

"Jadi, saya hanya mendoakan mereka cepat sembuh, khususnya Stoner yang merupakan seorang kompetitor yang sangat tangguh buat saya dan Pedrosa. Tanpanya, balapan tidak akan sama. Tentu kami akan balapan lebih mudah di kualifikasi dan lomba nanti," ujar Lorenzo.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Casey Stoner - Dani Pedrosa : Honda Mengejar Juara

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,- Dua pembalap Repsol Honda, Casey Stoner dan Dani Pedrosa, berharap mampu menguasai tujuh seri tersisa musim ini. Mereka ingin membuat kejutan dengan merebut klasemen pembalap dan konstruktor.

Perjuangan yang yang dibangun Stoner dan Pedrosa musim ini memang luar biasa. Mereka mengeluarkan segenap kemampuan untuk menjadi yang teratas di klasemen. Hasilnya, mereka kerap menempati posisi tiga besar di klasemen pembalap. Begitu juga di konstruktor, keduanya mampu mengangkat Honda di posisi atas, dan bersaing dengan Yamaha yang silih berganti menempati posisi puncak.

Yang menarik, selain skill individu yang dimiliki kedua pembalap, dukungan tim Honda pun begitu luar biasa. Bahkan, saat menjalani seri ke-10 GP Amerika Serikat di Sirkuit Laguna Seca, 29 Juli lalu, Honda membekali keduanya dengan sasis dan mesin baru. Terutama, Pedrosa. Hasilnya ,mereka mampu mengangkat pamor Honda di Laguna Seca. Stoner tampil sebagai pembalap tercepat di seri tersebut, sementara Pedrosa berada di posisi ketiga di bawah rival terberat duo Honda tersebut, Jorge Lorenzo dari Yamaha.

Masalahnya, akahkah pembalap Honda merajai persaingan musim ini ? Peluang tentu terbuka lebar. Tapi, tentu tidak gampang. Terutama karena mereka harus menghadapi Lorenzo yang menguasai klasemen sejak seri pertama MotoGP musim ini di GP Qatar. Bahkan saat itu, Lorenzo menjadi yang tercepat dalam persaingan tersebut. Ini yang tengah dilakukan Honda. Mereka ingin Stoner dan Pedrosa mampu menguasai tujuh seri tersisa sejak terakhir kali tampil pada GP GP Indianapolis, 19 Agustus lalu.

Pastinya, Honda akan terus membekali kedua pembalapnya dengan teknologi tinggi seperti yang dilakukan mereka pada GP Amerika Serikat di Laguna Seca. Dari sisi pembalap, dipastikan Stoner dan Pedrosa akan tampil all-out untuk merebut gelar juara MotoGP musim ini. Terutama, Stoner yang telah memutuskan akan mengakhiri kariernya dari MotoGP tahun ini, dipastikan akan berjuang keras untuk bisa memimpin klasemen seperti yang telah dilakukannya pada musim 2007 dan 2011.

”Kami sangat bersemangat menghadapi paruh kedua musim ini. Kami akan berusaha keras mencapai posisi yang lebih baik di paruh kedua nanti. Dan, saya yakin akan mampu mewujudkan ambisi menjadi musim ini,” ujar Stoner, dilansir MotoGP.com

Meski begitu, Stoner juga yakin rivalitas pada paruh kedua nanti masih akan berkutat dengan Yamaha. Hanya dia juga menilai peta persaingan pada paruh kedua tidak bisa diprediksi seutuhnya karena kekuatan dan kelemahan setiap pembalap selalu berubah-ubah.

”Saya pikir persaingan antar pembalap akan semakin ketat pada paruh kedua. Jorge (Lorenzo) adalah favorit. Dia selalu terlihat kuat dan konsisten. Dani (Pedrosa) juga telah menunjukkan performa luar biasa. Dia adalah rekan sekaligus rival yang kuat. Jadi saya harus tetap mewaspadai mereka,” ungkap Stoner.

Yang jelas, Stoner, Pedrosa dan Lorenzo telah menunjukkan dominasi mereka pada paruh pertama musim ini. Dan sebetulnya inilah lanjutan persaingan mereka sejak sama-sama menjadi pembalap kelas 125 dan 250 cc. Stoner dan Pedrosa mencapai kelas MotoGP pada 2006, sedangkan Lorenzo baru promosi pada 2008.

“Saya benar-benar menikmati persaingan dengan Lorenzo dan Pedrosa. Kami telah bersama-sama selama bertahun-tahun dan persaingan tersebut telah membawa kami ke tingkat seperti saat ini. Persaingan di antara kami akan terus berlangsung hingga akhir musim ini,” tandas Stoner.

Di sisi lain, Pedrosa mengakui bahwa persaingan musim ini sangatlah ketat. Namun, seperti halnya Stoner, dia juga optimistis masih memiliki peluang menjadi juara dunia. Bahkan, dia berharap bisa menjadi juara MotoGP untuk kali pertama pada musim ini.

”Mimpi saya adalah juara MotoGP. Dan saya berharap bisa melakukannya musim ini bersama Honda,” kata Pedrosa yang menempati peringkat keempat musim lalu.
(alimansyah)


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Ducati Telah Ikat Andrea Dovizioso 2 Musim ?

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MOTOGP,-  Rumor Andrea Dovizioso sudah menjalin kontrak dengan Ducati terus meruyak. Meski belum ada konfirmasi resmi, Ducati konon sudah ikat Dovi selama 2 tahun.

Kabarnya, tanda tangan kontrak itu dilaksanakan tak lama setelah pengumuman Valentino Rossi ke Yamaha. Kuat dugaan baik Ducati maupun Dovi akan mengumumkan kerja sama mereka menjelang MotoGP Indianapolis pekan ini.

Tentu kabar ini cukup menyenangkan bagi para fans Italia. Mengingat tim Ducati adalah tim Italia, dan mereka tetap mampu mempertahankan pembalap Italia di tim itu, kendati Dovi bukanlah pembalap yang diprediksi kuat untuk raih kemenangan bersama mereka.

Untuk kru pit Dovi, Ducati dikabarkan bakal merekrut kembali kru pit yang ditinggalkan Casey Stoner. Itu sangat positif, mengingat mereka akan reuni kembali dengan kru tim yang mengantar Ducati meraih titel juara dunia untuk pembalap pada 2007 lalu.

Keputusan Stoner pensiun di akhir musim 2012, akan meninggalkan kru pit yang setia mengikutinya sejak bersama tim Ducati dulu. Kondisi itu membuat kru pit juara dunia MotoGP 2007 dan 2011 itu akan menganggur, sebab Marc Marquez dikabarkan bakal membawa kru pit sendiri dari ajang Moto2 ke MotoGP di tim Repsol Honda.

Meski tak ada yang bisa menjamin mereka bisa membuat perubahan besar dengan menggandeng Dovi di Ducati nantinya, paling tidak mereka bisa menggunakan pengalaman lalu sebagai dasar pengembangan yang diinginkan Ducati bersama AUDI untuk masa mendatang.

Jika memang konfigurasi itu dirasakan cukup menguntungkan, MotoGP tinggal menunggu bom waktu dari tim Ducati untuk bertarung kembali raih kemenangan.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Cerai Ducati, The Doctor Kembali Rujuk ke Yamaha

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
MotoGP,- Teka-teki masa depan Valentino Rossi bersama tim Ducati terjawab sudah. The Doctor, julukan Rossi dipastikan kembali bergabung dengan tim Yamaha untuk balapan MotoGP musim 2013, mendatang.

Kabar hijrahnya peraih juara dunia MotoGP tujuh kali ini lebih dulu diumumkan Ducati. Dalam keterangan resminya, Ducati menyatakan, Rossi mengaku kecewa dengan performanya selama dua musim bersama Ducati.

Seperti diketahui, sejak bergabung pada awal 2011, pebalap Italia ini sangat tidak kompetitif, dan hanya dua kali naik podium tanpa pernah meraih kemenangan. Dengan demikian, Rossi ingin mengulangi masa kesuksesannya bersama tim “Garpu Tala” tersebut, ketika dia pindah dari Honda pada awal musim 2004.

Dalam rentang waktu hingga akhir musim 2010, Rossi sukses merengkuh empat gelar juara dunia dari total tujuh trofi di MotoGP, mulai 2004, 2005, 2008, dan 2009, serta membukukan total 46 kemenangan, sebelum pindah ke Ducati.

Di Yamaha, Rossi akan kembali bertandem dengan pebalap Spanyol, Jorge Lorenzo, yang merupakan bekas rekan setimnya. Juara dunia sembilan kali grand prix ini mendapat kontrak berdurasi dua tahun sama seperti yang dilakukan Lorenzo.

Bos Yamaha, Lin Jarvis menyatakan, kembalinya Rossi adalah berita yang sangat menyenangkan bagi Yamaha. “Pada Juni lalu, kami bisa mendapatkan tanda tangan Jorge Lorenzo untuk kejuaraan 2013-2014 dan sekarang kami bisa mengonfirmasi Valentino Rossi untuk dua tahun ke depan,” kata Jarvis.

Dengan bergabungnya kembali Rossi, Jarvis menyatakan, timnya akan menyusun kekuatan untuk mengalahkan dominasi Honda yang dalam dua musim terakhir selalu menguasai lintasan.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Rumor MotoGP Valentino Rossi Nyebrang Ke Yamaha Lagi

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA MotoGP,- Valentino Rossi, kata media Italia, sudah teken kontrak 2 tahun dengan Yamaha. Akan diumumkan resmi jelang MotoGP Indianapolis pada 15 Agustus.

Ya, kabar itu muncul setelah rumor kunjungan Rossi ke markas besar tim Yamaha di Belanda. Tapi, tampaknya kabar yang beredar kali ini benar.

Pasalnya, kabar itu dirilis Gazzeta Dello Sport, media terkemuka di Italia. Dari informasi itu, Rossi dikabarkan sudah melakukan tanda tangan kontrak dengan Yamaha untuk 2 musim kedepan dan akan mendampingi Jorge Lorenzo. Konfirmasi resminya bakal dilakukan menjelang MotoGP Indianapolis, 15 Agustus mendatang.

Tentunya kesepakatan Rossi untuk kembali ke Yamaha akan jadi hal yang menyedihkan bagi tim Ducati, sebab mereka kehilangan salah satu pembalap yang diharapkan bisa bekerja sama untuk membangun motor Ducati jadi lebih baik. Selain itu, juga akan menjadi pertanyaan besar dengan skill seorang Rossi.

Meski belum resmi ditetapkan pindah ke Yamaha, namun jelas peluang Cal Crutchlow pindah ke tim Ducati jadi terbuka lebar. Jika ingin mendapat support dari tim pabrikan secara penuh, harusnya pembalap Inggris itu mau menerima pinangan Ducati, jika memang ada tawaran untuk kedua kalinya.

Sejauh ini, baru beberapa pebalap yang sudah mengikat kontrak untuk MotoGP 2013. Lorenzo sepakat memperpanjang kontrak berdurasi 2 tahun dengan Yamaha. Begitu juga dengan Repsol Honda.

Tim pabrikan Jepang itu sudah mendapatkan pembalap muda berbakat yang menjadi favorit juara dunia Moto2 musim 2012, Marc Marquez. Ia menggantikan posisi Casey Stoner dan menjadi partner Dani Pedrosa. Sedangkan Nicky Hayden sudah sepakat tetap bersama Ducati saat berlangsung MotoGP AS di Laguna Seca.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Ben Spies Buat Kejutan, Tinggalkan Yamaha Musim Depan

TIPS Bursa Pasaran Taruhan Bola dan Hasil Pertandingan Terbaru
Berita MotoGP,- Keputusan mengejutkan diambil Ben Spies dengan mengumumkan akan meninggalkan Yamaha musim depan.

Belum jelas, rencana juara dunia WSBK 2009 berikutnya setelah meninggalkan pabrikan asal Jepang itu.

"Aku sudah memutuskan untuk meninggalkan Yamaha setelah musim ini berakhir karena alasan tertentu. Aku akan menjelaskan lebih lanjut saat waktunya tepat," tulis Spies, dalam surat elektronik yang ditujukan kepada SuperbikePlanet.com dan dikutip Crash.

Musim ini, pebalap Amerika Serikat itu kurang begitu mulus lantaran hanya bisa dua kali finis di posisi keempat dari sembilan seri. Hasil tersebut membuat rider yang musim lalu meraih kemenangan Grand Prix pertamanya itu kini tercecer di posisi 10 klasemen sementara pebalap dengan 66 poin, atau terpaut 119 angka dari rekan setimnya yang juga memuncaki klasemen, Jorge Lorenzo.

"Aku sedang mendiskusikan situasi ini dengan para sponsorku dan mereka mendukungnya. Ada beberapa orang di Yamaha yang tidak ingin aku tinggalkan dan mereka tahu siapa mereka. Aku mendoakan yang terbaik untuk Yamaha. Aku tidak akan mengeluarkan komentar lain sebelum ada pengumuman resmi," lugasnya.

Sementara, rekan setim Spies, Jorge Lorenzo, mengaku sedih akan ditinggal oleh rekan setimnya itu. Pebalap Spanyol yang sudah berpartner dengan Spies sejak tahun 2011, juga mendoakan Spies sukses di masa mendatang.

"Berita menyedihkan mendengar Ben tak akan lanjut bersama kami. Bagi Yamaha, ini benar-benar menyedihkan karena dia adalah pebalap Yamaha dalam waktu yang lama. Saya pikir dia punya potensi besar dan saya berharap dia sukses di masa depan. Sekarang, kita lihat saja apa yang akan terjadi dengan posisi pebalap kedua di Yamaha," cetus Lorenzo di situs resmi MotoGP.



Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Lengkap Balap MotoGP Italia 2012 di Sirkuit Mugello

TIPS Bursa Taruhan Bola dan Hasil Pertandingan Terbaru
Balap MotoGP,- Ditunjang performa motor prima, Jorge Lorenzo tampil sempurna di MotoGP Italia, Minggu (15/7). Ia tak terkejar para pesaingnya sejak selepas start hingga finish.

Ambisi Lorenzo mematahkan dominasi Honda yang begitu digdaya di 2 seri sebelumnya, di MotoGP Belanda dan Jerman, akhirnya kesampaian di Sirkuit Mugello. Jagoan Yamaha toreh kemenangan penting sekaligus mengokohkan posisinya di puncak klasemen pembalap.

Start dari posisi ke-2, Lorenzo langsung menunjukkan aksi memukau. Ia libas Pedrosa dari sisi dalam di tikungan. Pedrosa sempat terkejut dan kehilangan konsentrasi oleh manuver Lorenzo itu. Sehingga pembalap Repsol Honda itu juga dilewati Andrea Dovizioso.

Sejak itulah laju Lorenzo sulit dikejar. Pedrosa yang kembali berhasil melewati Dovizioso untuk merebut posisi ke-2, juga tak mampu mendekatinya. Padahal, ia sudah berjuang habis-habisan untuk memperpendek jarak dengan juara dunia MotoGP 2010 itu.

Lorenzo akhirnya jadi pembalap pertama yang menyentuh finis tanpa tekanan dari para pesaingnya, termasuk Pedrosa yang finis ke-2 terpaut 5 detik di belakang. Sukses itu jelas membuat posisi pembalap Spanyol itu kian berada di atas angin dalam perburuan gelar juara dunia musim ini.

Yang mengejutkan justru penampilan Stefan Bradl. Pembalap tim LCR Honda itu tampil memukau dan mampu bertarung di barisan depan sejak awal lomba. Bahkan Dovizioso baru bisa melewati Bradl untuk merebut podium ke-3 pada 3 lap terakhir.

Perebutan posisi finis di podium ke-3 antara 2 pembalap tim satelit, Dovizioso (Monster Yamaha Tech3) dan Bradl (LCR Honda), jadi tontonan seru. Keduanya bertarung dengan bersih. Sementara Bradl yang sempat melakukan kesalahan, nyaris tersusul Nicky Hayden yang tepat berada di belakangnya.

Tapi, sial bagi Hayden, ketika ingin melakukan manuver pada Bradl, ia justru melebar dan akhirnya disusul Valentino Rossi dan Cal Crutchlow. Hayden pun harus puas finish di belakang Crutchlow di akhir balapan. Sementara Casey Stoner yang melebar di pertengahan balapan, mampu memperbaiki posisi finis di urutan 8.

Hasil Balap MotoGP Italia 2012 di Sirkuit Mugello, Minggu (15/7) :
Pos     Pebalap               Tim                           Waktu
 1.  Jorge Lorenzo          Yamaha                      41:37,477 menit
 2.  Dani Pedrosa           Honda                               + 5,223
 3.  Andrea Dovizioso       Tech 3 Yamaha                      + 10,665
 4.  Stefan Bradl           LCR Honda                          + 10,711
 5.  Valentino Rossi        Ducati                             + 11,695
 6.  Cal Crutchlow          Tech 3 Yamaha                      + 12,060
 7.  Nicky Hayden           Ducati                             + 12,235
 8.  Casey Stoner           Honda                              + 30,617
 9.  Hector Barbera         Pramac Ducati                      + 31,728
10.  Alvaro Bautista        Gresini Honda                      + 34,589
11.  Ben Spies              Yamaha                             + 57,862
12.  Randy de Puniet        Aspar Aprilia                      + 59,963
13.  Aleix Espargaro        Aspar Aprilia                    + 1:11,200
14.  James Ellison          Paul Bird Aprilia                + 1:11,458
15.  Mattia Pasini          Speed Master Aprilia             + 1:11,828
16.  Ivan Silva             Avintia Inmotec-Kawasaki            + 1 lap

Tak Finish :
     Colin Edwards          Forward Suter-BMW                    Lap 10
     Yonny Hernandez        Avintia FTR-Kawasaki                 Lap  9
     Danilo Petrucci        Ioda-Aprilia                         Lap  3
     Michele Pirro          Gresini FTR-Honda                    Lap  0

Klasemen Sementara Pembalap (10 Besar) :
 1.  Jorge Lorenzo      185
 2.  Dani Pedrosa       166
 3.  Casey Stoner       148
 4.  Andrea Dovizioso   108
 5.  Cal Crutchlow       95
 6.  Valentino Rossi     82
 7.  Stefan Bradl        75
 8.  Nicky Hayden        74
 9.  Álvaro Bautista     73
10.  Ben Spies           66
Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa - Marc Marquez : Pasangan Repsol Honda 2013/2014

TIPS Bursa Taruhan Bola, Prediksi dan Hasil Pertandingan Terbaru
BERITA MOTOGP,- Kamis (12/7), Repsol Honda resmi mengumumkan duo pembalapnya musim depan. Mereka adalah Dani Pedrosa dan Marc Marquez. Keduanya terikat kontrak selama 2 tahun.

Dengan masuknya Marquez, berbagai spekulasi mengenai siapa pengganti Casey Stoner yang bakal pensiun di akhir musim terjawab sudah. Selain itu, tim pabrikan Jepang itu juga memperpanjang kontrak Pedrosa.

Tak tanggung-tanggung, Repsol Honda menyodorkan kontrak langsung selama 2 musim kepada Pedrosa dan Marquez. Bahkan menurut beberapa sumber, kesepakatan dengan Pedrosa sudah tercapai sebelum ia memenangi MotoGP Jerman akhir pekan lalu.

“Senang rasanya memperbaharui kerja sama dengan Repsol Honda untuk dua musim kedepan. Hubungan ini sudah lama berlangsung dan saya juga hanya ingin bersama tim ini untuk ke depannya,” ungkap Pedrosa.

“Mungkin saya adalah salah satu pembalap yang memiliki karier terpanjang bersama Honda, dan saya sangat bangga dengan itu. Saya yakin kerja sama ini akan melahirkan hasil memuaskan,” imbuhnya.

Sementara Marc Marquez adalah pembalap yang paling ditunggu kehadirannya di MotoGP. Pembalap asal Spanyol itu akan menemani Pedrosa di tim Repsol Honda untuk dua musim kedepan, yaitu 2013 dan 2014.

“Naik ke kelas MotoGP musim 2013 mendatang adalah mimpi yang menjadi nyata dan saya sangat berterimakasih pada HRC atas kepercayaannya. Sangat membanggakan menjadi bagian dari tim sebesar Honda,” ujar Marquez.

“Tentunya saya juga sangat berterimakasih dengan semua dukungan yang ada. Sekarang fokus saya adalah memenangi Moto2 tahun ini. Makanya kami terus bekerja keras untuk mewujudkannya,” pungkas Marquez. (sportiplus)



Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Hasil Balap MotoGP Jerman 2012 di Sirkuit Sachsenring

TIP Taruhan Bola dan Hasil Pertandingan Terbaru
Balap MotoGP,- Dani Pedrosa mengukuhkan dirinya sebagai penguasa MotoGP Jerman. Di Sirkuit Sachsenring, Minggu (8/7), ia raih kemenangan ke-3 secara beruntun.

Ambisi Perdosa akhirnya terwujud di MotoGP Jerman. Hattrick Pedrosa di Sirkuit Sachsenring, merupakan kemenangan pertamanya musim ini.

Bertarung di trek kering Sachsenring, pembalap Repsol Honda itu mengawali balapan dengan performa luar biasa. Begitu juga saat bertarung dengan rekan setimnya, Casey Stoner, dalam memperebutkan posisi 1-2, Pedrosa tampil begitu percaya diri.

Meski Casey Stoner berhasil menyusul Pedrosa di pertengahan lomba, tapi pembalap Spanyol itu mampu kembali mengambil-alih pimpinan lomba dari Stoer. Tentu ini di luar kebiasaan. Sebab, biasanya Pedrosa kesulitan melewati Stoner kalau sudah di susul.

Begitu juga di 5 lap terakhir. Tekanan Stoner tak membuat Pedrosa kehilangan konsentrasi. Bahkan sebaliknya, ambisi besar Stoner untuk menaklukkan Pedrosa justru membuat pembalap Australia itu terjatuh di lap terakhir.

Terjatuhnya Stoner otomatis membuat kesempatannya memimpin klasemen pembalap hilang begitu saja. Pedrosa pun finish di urutan pertama tanpa kawalan dari Stoner yang terjatuh sebelum tikungan terakhir.

Nasib sial yang menimpa Stoner, berkah buat Jorge Lorenzo. Ia bisa raih poin penting dalam perburuan poin di klasemen pembalap dengan finis ke-2. Dengan hasil itu, jagoan Yamaha itu kembali memimpin klasemen dengan 160 poin. Ia unggul 14 poin atas Pedrosa yang naik ke posisi 2. Sementara Stoner berada di urutan 3 dengan 140 poin.

Laju Lorenzo selepas start sempat terhadang rekan setimnya, Ben Spies untuk meraih posisi 3. Maklum, di awal lomba itu Spies juga tampil ngotot meski akhirnya berhasil disusul Lorenzo.

Tertinggal 2 hingga 4 detik di awal lomba dari Pedrosa dan Stoner yang jadi pembalap terdepan, membuat Lorenzo berpikir realistis. Finis podium jadi target utamanya.

Tak kalah serunya adalah pertarungan memperebutkan posisi finis ke-4. Andrea Dovizioso dan Cal Crutchlow yang berhasil memperdayai Spies bertarung ketat. Ketegangan kembali memuncak di 6 lap terakhir, di mana Spies yang kembali melakukan perlawanan. Hingga akhirnya Crutchlow melebar dan masuk ke gravel di tikungan pertama.

Sama seperti Lorenzo, Dovizioso juga beruntung dengan jatuhnya Stoner di lap terakhir. Pembalap tim Monster Yamaha Tech3 itu jadi pembalap ke-3 yang menyentuh finis. Podium ke-3 yang dipersembahkan Dovizioso itu, merupakanpodium ke-3 bagi tim Monster Yamaha Tech3.

Hasil Balap MotoGP Jerman 2012 di Sirkuit Sachsenring, Minggu (8/7) :
Pos     Pebalap               Tim                         Waktu
 1.  Dani Pedrosa          Repsol Honda                 41:28,396 menit
 2.  Jorge Lorenzo         Yamaha Factory Racing        41:43,392 menit
 3.  Andrea Dovizioso      Monster Yamaha Tech 3        41:49.065 menit
 4.  Ben Spies             Yamaha Factory Racing        41:49,136 menit
 5.  Stefan Bradl          LCR Honda MotoGP             41:56,289 menit
 6.  Valentino Rossi       Ducati Team                  41:56,446 menit
 7.  Alvaro Bautista       San Carlo Honda Gresini      41:56,642 menit
 8.  Cal Crutchlow         Monster Yamaha Tech 3        41:56,843 menit
 9.  Hector Barbera        Pramac Racing                41:57,449 menit
10.  Nicky Hayden          Ducati Team                  41:57,622 menit
11.  Randy De Puniet       Power Electronics Aspar      42:21.572 menit
12.  Colin Edwards         NGM Forward Racing           42:26,600 menit
13.  Aleix Espargaro       Power Electronics Aspar      42:33,050 menit
14.  Yonny Hernandez       Avintia Blusens              42:41,939 menit
15.  James Ellison         Paul Bird Motorsport         42:58,714 menit
16.  Franco Battaini       Cardion AB Motoracing                 +1 lap
17.  Danilo Petrucci       Came IodaRacing                       +1 lap
18.  Ivan Silva            Avintia Blusens                       +1 lap

Tak Finish :
     Casey Stoner          Repsol Honda
     Mattia Pasini         Speed Master
     Michele Pirro         San Carlo Honda Gresini

Klasemen Sementara Pembalap (10 Besar) :
 1.  Jorge Lorenzo      160
 2.  Dani Pedrosa       146
 3.  Casey Stoner       140
 4.  Andrea Dovizioso    92
 5.  Cal Crutchlow       85
 6.  Valentino Rossi     71
 7.  Álvaro Bautista     67
 8.  Nicky Hayden        65
 9.  Stefan Bradl        62
10.  Ben Spies           61
Baca Selengkapnya

Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2012 di Sirkuit Sachsenring

TIPs Taruhan Bola dan Hasil Pertandingan Terbaru
MotoGP,- Casey Stoner raih pole position di sesi kualifikasi MotoGP Jerman, Sabtu (7/7). Jagoan Repsol Honda itu menyisihkan Ben Spies dan Dani Pedrosa untuk jadi tercepat.

Perbaikan yang terus dilakukan tim Repsol Honda terhadap perfroma motor mereka di kondisi trek basah, akhirnya membuahkan hasil terbaik. Stoner akhirnya mampu raih lap tercepat di sesi kualifikasi MotoGP Jerman. Dengan pencapaian 1:31,796 menit, Stoner melibas semua rivalnya di akhir sesi kualifikasi. Pembalap Australia itu pun berhak start terdepan di race MotoGP Jerman, Minggu (7/8).

Kondisi trek Sachsenring yang diguyur hujan sejak sesi kualifikasi kelas Moto3 berlangsung sebelumnya, memang cukup deras. Cukup banyak genangan air di beberapa bagian trek. Beruntung cuaca sedikit bersahabat menjelang sesi kualifikasi berakhir sehingga para pembalap bisa memperbaiki lap tercepatnya dalam waktu yang cukup singkat.

Untuk pertama kalinya Ben Spies mampu tampil kompetitif di musim 2012 dan berebut lap tercepat dengan para pembalap Honda. Padahal, sebelumnya ia tidak begitu agresif menunjukkan pencapaiannya di sesi latihan. Spies finis ke-2 di belakang Stoner dengan catatan waktu 1:31,989 menit. Sementara Dani Pedrosa melengkapi posisi 3 besar dengan capaian 1:32,081 menit.

Kemudian Cal Crutchlow dan Jorge Lorenzo menyelesaikan lap tercepatnya di akhir sesi di urutan 5 besar. Nicky Hayden yang juga sempat mencicipi lap tercepat di 10 menit terakhir, tak bisa berbuat banyak. Begitu pun dengan rekan setimnya, Valentino Rossi, yang hanya bisa meraih hasil terbaik di urutan 9.

Jika kondisi trek berlangsung dengan cuaca ekstrim seperti di Jerman, sepertinya balapan MotoGP akan berlangsung cukup menarik. Semoga tak ada insiden seperti di MotoGP Belanda lalu. Apalagi Aleix Espargaro sebagai salah satu pembalap Claiming Rule Team(CRT) mampu menembus grid start di 10 besar.

Hasil Kualifikasi MotoGP Jerman 2012 di Sirkuit Sachsenring, Sabtu (7/7) :
Pos      Pebalap                 Tim                       Waktu
 1.   Casey Stoner          Repsol Honda                1: 31,796 menit
 2.   Ben Spies             Yamaha Factory Racing       1: 31,989 menit
 3.   Dani Pedrosa          Repsol Honda                1: 32,081 menit
 4.   Cal Crutchlow         Monster Yamaha Tech 3       1: 32,288 menit
 5.   Jorge Lorenzo         Yamaha Factory Racing       1: 32,381 menit
 6.   Stefan Bradl          LCR Honda MotoGP            1: 32,510 menit
 7.   Nicky Hayden          Ducati Team                 1: 32,795 menit
 8.   Andrea Dovizioso      Monster Yamaha Tech 3       1: 33,205 menit
 9.   Valentino Rossi       Ducati Team                 1: 33.217 menit
10.   Aleix Espargaro       Power Electronics Aspar     1: 33.900 menit
11.   Alvaro Bautista       San Carlo Honda Gresini     1: 34,088 menit
12.   Hector Barbera        Pramac Racing               1: 34,542 menit
13.   Colin Edwards         NGM Forward Racing          1: 34,649 menit
14.   Randy De Puniet       Power Electronics Aspar     1: 34,651 menit
15.   Mattia Pasini         Speed Master                1: 34,938 menit
16.   Danilo Petrucci       Came IodaRacing             1: 35,590 menit
17.   Michele Pirro         San Carlo Honda Gresini     1: 35,595 menit
18.   Yonny Hernandez       Avintia Blusens             1: 35,962 menit
19.   Ivan Silva            Avintia Blusens             1: 36,183 menit
20.   James Ellison         Paul Bird Motorsport        1: 36,355 menit
21.   Franco Battaini       Cardion AB Motoracing       1: 36,438 menit

Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Dani Pedrosa Incar Podium Pertama di Sirkuit Sachsenring

TIPS Bursa Taruhan Bola, Prediksi dan Hasil Pertandingan Terbaru
Berita MotoGP,- Sukses naik podium kedua GP Belanda 2012 di sirkuit Assen akhir pekan lalu, membuat Dani Pedrosa terbakar. Peba­lap asal Spanyol ini berte­kad meng­incar podium pertama pada GP Jerman yang berlang­sung 8 Juli, besok.

Target itu juga untuk meme­nuhi ambisinya mencetak hat­rick di Sirkuit Sachsenring, se­ka­ligus memetahkan dominasi pebalap Yamaha Jorge Lorenzo dan rekan setimnya Casey Stoner yang tampil ciamik musim ini.

Di dua musim berlalu, Pedrosa tampil superior dengan menjadi pebalap tercepat di sirkuit se­panjang 3.700 meter tersebut. “Sachsenring menjadi lintasan di mana kami meraih sukses di ma­sa lalu. Kami punya hasil yang sangat baik di sini dan ini adalah sirkuit di mana saya selalu me­nik­mati balapannya,” kata Ped­ro­sa di Crash.

Di balapan akhir pekan lalu, Pedrosa memang gagal menuai poin penuh lantaran hanya finis kedua di GP Belanda. Namun, ia berpeluang menyusul poin Lo­renzo dan Stoner yang menem­pati posisi teratas klasemen sementara.

Saat ini, Lorenzo dan Stoner sa­ma-sama mengumpulkan 140 poin. Sementara, Pedrosa me­nem­­pati posisi ketiga dengan 121 poin atau selisih 19 poin dari dua pebalap tersebut. Itu artinya, dia bisa saja menggeser kedua seterunya andai dapat posisi ter­atas di GP Jerman akhir pekan nanti.

“Setiap balapan punya nilai penting dan kami harus bekerja keras sambil menunggu waktu kami tiba. Kami menjalani akhir pekan yang bagus di Assen dan kami harus mengulanginya di Jerman. Semoga kami bisa me­raih kemenangan pertama di 2012, hal mana sangat kami inginkan saat ini,” katanya.

Pedrosa juga mengungkapkan rahasia khusus agar bisa kembali tampil maksimal di Sachsenring. “Sachsenring adalah trek pendek di mana kinerja ban memainkan peran yang besar. Anda bakal le­bih sering berada di sisi kiri yang panjang dan kemudian berputar cepat ke kanan. Ban tentunya akan sangat tersiksa dengan kon­disi trek seperti ini. Karenanya, kami harus menyiapkan motor yang terbaik agar memberikan yang terbaik saat balapan,” tegasnya.

Penampilan Pedrosa di musim 2012 ini sesungguhnya sangat stabil dan memuaskan tim Hon­da. Namun musim ini, mantan juara dunia GP 250 itu belum pernah memena­ngi ba­la­pan, dia berhasil enam kali naik podium (dua dan tiga) dari tujuh balapan yang sudah digelar.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya