“Kami akan melakukan segalanya. Kami lelah, tapi kami sangat senang. Dengan dukungan dari suporter, kami bisa meraih hasil lebih baik. Saya percaya, kami membuat sejarah dengan lolos ke perempat final,” tegas Blaszczykowski usai laga.
Penampilan gemilang gelandang berusia 26 tahun ini di Piala Eropa 2012 ini bakal menjulangkan kariernya. Sebelum berlaga di pesta sepak bola Eropa ini saja ia telah menjadi incaran banyak klub elit dari daratan Inggris. Bahkan, klub Seri A Italia Lazio telah menyatakan minatnya untuk memboyong Blaszczykowski.
Kuba, sapaan akrab Blaszczykowski, mengenal sepak bola dari pamannya yang juga mantan kapten timnas Polandia Jerzy Brzeczek. Sang paman memasukkan Kuba, yang sejak kecil dirawat neneknya setelah ayahnya membunuh ibunya, ke klub divisi empat Polandia, KS Czestochowa pada 2003.
Berkat sang paman juga, ia kemudian bergabung dengan tim elit Polandia, Wisla Krakow. Musim pertamanya di Wisla, Kuba mengantar timnya itu merebut gelar liga. Suksesnya itu kemudian mengantarnya ke Bundesliga Jerman bersama Borussia Dortmund. Bersama dua rekannya di timnas, Robert Lewandoswki dan Lukasz Piszczek, Kuba mengantar Dortmund menjuarai Bundesliga dua musim terakhir.
Kini, dia tidak hanya dicintai suporter Dortmund, tapi juga menjadi idola di negaranya sendiri, Polandia. “Dia adalah jiwa dari tim dan kapten yang sangat bagus. Dia sangat dipuja di negaranya. Dia adalah sosok yang sangat percaya diri,” puji bek Polandia Damien Perquis.
Nama Lengkap : Jakub Blaszczykowski Panggilan : Kuba Tempat/Tgl Lahir : Truskolasy, 14 Desmber 1985 Klub Sekarang : Borussia Dortmund Posisi : Pemain Tengah
Baca Berita Lainnya :