Italia unggul lebih dulu lewat tendangan bebas cantik dari Andrea Pirlo. Meski kemudian memiliki banyak peluang, tapi gol kedua tidak juga tercipta. Justru, Kroasia yang terus meningkatkan serangannya di babak kedua dan akhirnya bisa menyamakan kedudukan.
"Kami punya beberapa peluang bagus di babak pertama dan tentu saja kami seharusnya bisa lebih baik. Mereka menekan di babak kedua. Kami butuh determinasi lebih juga tenaga," kata Prandelli seperti dilansir ESPN, Jumat (15/06).
Hasil imbang dengan Kroasia membuat Italia hanya meraih dua poin dari dua kali pertandingannya di Grup C. Sementara Spanyol yang baru saja menekuk Irlandia 4-0 berhasil mengumpulkan empat poin. Itu berarti Italia menyamai raihan poin milik Kroasia.
Untuk bisa mengunggulki raihan poin milik Kroasia, tidak ada pilihan lain bagia Italia selain harus memenangkan pertandingan melawan Republik Irlandia yang akan digelar pada Selasa (19/06) di Stadion Municipal, Poznan.
Meski berat tapi Prandelli masih tetap yakin bahwa skuadnya bisa lolos ke babak berikutnya."Tentu kami masih tetap yakin bisa lolos," ungkapnya.
Baca Berita Lainnya :