Bayern sengaja menggunakan jersey istimewa tersebut mengingat status mereka sebagai tuan rumah final Liga Champions. Partai puncak turnamen antarklub paling bergengsi Benua Biru ini bakal diselenggarakan di Allianz Arena, pada 19 Mei 2012.
Bayern harus memulai Liga Champions sejak babak play-off karena hanya menempati peringkat 3 Bundesliga Jerman musim lalu. Mereka masih menunggu lawan, tergantung hasil undian yang dilaksanakan pada 5 Agustus mendatang.
Kaus tim ini diharapkan dapat membawa FC Hollywood –julukan Bayern– melangkah hingga final dan kemudian menjadi juara. Sepanjang penyelenggaraannya hanya ada dua klub yang mampu memenangkan Piala Liga Champions di kandang sendiri. Mereka adalah Real Madrid di Santiago Bernabeu (1956/1957) dan Inter Milan di Giuseppe Meazza (1964/1965).
Seperti terpapar di situs resmi Bayern, seragam khusus tersebut berwarna dasar hitam. Garis merah putih melintang di dada, sedangkan bagian bawah kerah juga berwarna merah.
Pada kesempatan sebelumnya Bayern sudah meluncurkan seragam kandang dan tandang anyar untuk musim 2011/2012. Kaus pertama berwarna merah cerah dengan motif emas, sedangkan jersey kedua berwarna putih bergaris abu-abu horizontal.
Nuansa baru Bayern tidak hanya terlihat di seragamnya. Kursi komando klub Bavaria itu kini diarsiteki Jupp Heynckes, yang musim lalu membawa Bayer Leverkusen menjadi runner-up. Thomas Kraft (Hertha Berlin), Hamit Altintop (Real Madrid), Andreas Ottl (Hertha Berlin) dan Miroslav Klose (Lazio) tidak lagi berada di Allianz Arena.
Posisi mereka digantikan Nils Petersen (Energie Cottbus), Rafinha (Genoa), Manuel Neuer (Schalke 04), Takashi Usami (Gamba Osaka) dan Jerome Boateng (Manchester City).
Komposisi ini diharapkan bisa mengubah peruntungan Bayern yang hampa gelar pada musim 2010/2011. Selain cuma bertengger di posisi 3 klasemen akhir, mereka juga mencatat performa buruk di kompetisi lain. FC Hollywood disingkirkan Schalke )$ di semifinal DFB Pokal. Sementara petualangan di Liga Champions dihentikan Inter Milan saat kompetisi memasuki putaran 16 besar.
Kini berbagai persiapan telah mereka lakukan. Bayern menggelar pemusatan latihan (TC) di Italia. Mereka mengalahkan Trentino XI 15-0, Qatar 4-2 dan Carl Zeiss Jena 2-0. Namun Philipp Lahm dkk mencatat hasil mengecewakan di Liga Total. Bayern dibekuk Hamburg SV 1-2 di semifinal. Mereka kemudian bermain 2-2 melawan Mainz 05 pada perebutan tempat ketiga sebelum menang adu penalti 5-4. (harley ikhsan)