Baju Jersey Bola

Ups... Neymar Dibandrol 2,4 Triliun

Posted by Rayatalit on Kamis, 06 Juni 2013

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola

BERITA BOLA,- MANAJEMEN Barcelona akhirnya mengumumkan nilai transfer Neymar mencapai 57 juta Euro (Rp731 miliar). Wakil Presiden Barca Josep Bartomeu mengonfirmasi nilai itu seperti dilansir Goal.

Mahar sebesar itu akan diberikan kepada Santos dan tiga pihak lain yang punya kepemilikan atas sang pemain. Raksasa Katalan telah menyetor uang muka sebesar 10 juta Euro dan sisanya akan dibayar bertahan selama tiga tahun ke depan.

Tapi yang mencengangkan adalah Blaugrana membanderol penyerang masa depan Brasil itu hingga 190 juta Euro (Rp2,4 triliun), atau hampir dua kali lipat dari nilai transfer eks bomber Santos tersebut.

"Neymar telah meneken kontrak berdurasi lima tahun dengan klausul pembelian mencapai 190 juta Euro. Total biaya untuk mendatangkannya ke Nou Camp sebesar 57 juta Euro yang akan dibayarkan ke empat pihak," kata Bartomeu.

Jadi, klub yang tertarik padanya mesti merogoh kocek dalam-dalam. Real Madrid tampaknya menjadi pihak yang paling bersusah-hati saat ini. Mereka telah mengajukan tawaran hingga dua kali lipat dari yang ditawarkan Barca.

Sayang, Neymar akhirnya memilih Barca. "Mereka (Barcelona dan Real Madrid) adalah klub besar. Saya tersanjung keduanya tertarik padaku. Tapi, aku mengikuti kata hati dan di sinilah aku sekarang, bersama Barca," kata Neymar.

Nilai Rp2,4 triliun sebesar itu tampaknya pantas untuk seorang pemain berbakat seperti Neymar. Dunia pantas berterima kasih kepada Santos yang mampu menemukan pemain berbakat seperti dia dan mengasahnya menjadi pemain hebat seperti saat ini.

Neymar kini bergabung dalam deretan pemain ngetop Eropa seperti pilar Real Madrid Cristiano Ronaldo, jimat Barcelona Lionel Messi, pemain anyar AS Monaco Radamel Falcao, striker Chelsea Fernando Torres, bomber Napoli Edinson Cavani, dan gelandang Borussia Dortmund Mario Goetze.

Tapi, banderol pemain usia 21 tahun itu akan terus melesat seiring pengalaman dan kemampuannya yang berkembang di Nou Camp. Neymar diyakini akan meraih masa keemasan dengan tampil reguler bersama pemain hebat seperti Andres Iniesta, Xavi Hernandez, David Villa, Alexis Sanchez, Pedro, dan tentu saja Messi.
Tenun Ikat Kaos Kediri BatikJersey