Baju Jersey Bola

AC Milan Mencari Bakal Calon Suksesor Zlatan Ibrahimovic

Posted by Rayatalit on Selasa, 17 Juli 2012

TIPS Bursa Pasaran Taruhan Bola dan Hasil Pertandingan Terbaru
BERITA BOLA,- Uang sudah di tangan. AC Milan memiliki dana segar minimal 42 juta euro setelah melego Thiago Silva ke Paris Saint-Germain. Diberitakan pula bahwa striker Zlatan Ibrahimovic akan menyusul ke Paris dalam waktu dekat.

Kini Rossoneri bisa leluasa bergerak di bursa transfer. Selain untuk mencari pemain pengganti, juga mencoba memperkuat pasukan. Incaran lama mencuat sebagai target Milan. Ia adalah Carlos Tevez, striker Manchester City.

Menurut agen pemain FIFA, Giuseppe Riso, penyerang Argentina berusia 28 tahun itu tetap menjadi impian Milan. Dengan kondisi Ibra hampir hengkang ke PSG, sekarang sepertinya saat yang tepat untuk merekrutnya.

"Tevez masih menjadi salah satu impian dari Wakil Presiden Milan Adriano Galliani, meskipun negosiasi untuk mendatangkannya akan sangat rumit," kata Riso yang bepergian ke Manchester pada Senin (16/7) sekarang untuk urusan "bisnis".

Riso nyaris mendatangkan Tevez ke Milan pada bursa transfer musim dingin lalu. Ia gagal lantaran Milan tidak memiliki dana cukup, juga lantaran negosiasi penjualan Alexandre Pato ke PSG saat itu tak tercapai.

Tevez pernah berseteru dengan manajer Manchester City Roberto Mancini musim lalu. Gara-garanya, ia menolak diturunkan sebagai pemain pengganti saat laga Liga Champions melawan Bayern Munich. Perselisihan internal itu kemudian menemui jalan damai, dan Tevez menyumbang andil besar dalam perjalanan klub menjuarai Liga Primer untuk pertama kalinya setelah hampir 50 tahun berselang. Kondisi ini tentu saja membuat Tevez nyaman di Etihad.

"Saya merasa betah di sini," tulisnya di akun Twitter. "Sekarang saya punya beberapa target. Yang utama adalah menjalani musim kompetisi sebaik mungkin dan berusaha keras untuk juara lagi. Kami juga ingin melangkah sejauh mungkin di Liga Champions."

Gelagatnya, Tevez sudah sulit dibujuk untuk pindah ke Milan. Tapi Riso masih memiliki incaran lain. The Citizens siap melego beberapa pemain yang tidak terlalu dibutuhkan, termasuk striker Edin Dzeko. Kalau negosiasi untuk Tevez tidak tercapai, maka Dzeko akan menjadi alternatif untuk diberikan ke Milan.

Pelatih Milan, Massimiliano Allegri disinyalir lebih suka pada kemampuan Dzeko, yang mirip dengan Ibra. Penyerang Bosnia berusia 26 tahun itu hanya tampil 45 kali dan mencetak 16 gol untuk City sejak dibeli dari Wolfsburg pada 2011 lalu.

Sedangkan untuk pengganti Thiago Silva, Milan tampaknya sudah mengendurkan usaha untuk mendatangkan bek Corinthians Dede. Selain karena harga yang mahal dan sandungan izin kerja, Milan juga ditengarai lebih suka pada pemain FC Porto, Rolando, yang memegang paspor Uni Eropa. Galliani bahkanh dikabarkan sudah bertemu dengan agen Rolando, Davide Lippi, pada Jumat (14/6) kemarin.



Baca Berita Lainnya :