Dengan modal telah menjalani istirahat sehari, pelatih Cesare Prandeli mengharapkan skuadnya tampil lebih segar di duel lanjutan babak penyisihan Grup C Euro 2012. Maklum, rekor pertemuan dengan Kroasia cukup membikin Prandeli minder.
Dari 5 kali pertemuan sejak Kroasia pecah dari Yugoslavia, Italia belum pernah menang. Tiga kali kalah dan dua kali seri. Bahkan di luar itu, Italia takluk 1-2 sewaktu bentrok di Piala Dunia 2002 silam.
“Tidak ada pilihan selain wajib menang dan kami yakin bisa menang,” tekad Prandelli.
“Melawan Kroasia bukan hanya persoalan strategi, tapi juga kondisi fisik pemain dan mental. Karena itu kami yakin bisa menang. Kami hanya akan tempur di lapangan dan menguasai bola. Saya tidak akan melakukan banyak perubahan,” imbuhnya.
Tentang penampilan Mario Balotelli yang kurang maksimal dan mengecewakan sewaktu menghadapi Spanyol, Prandelli berkelit bahwa Balotelli belum stabil.
“Dia baru berusia 21 tahun dan sedang beranjak dewasa. Saya juga belum pastikan apakah dia akan diturunkan sebagai striker utama atau menjadi cadangan,” beber Prandelli lagi.
Namun yang jelas, menghadapi Kroasia, beberapa pemainnya, seperti Maggio, Chiellini, Balotelli dan Bonucci sudah terkena kartu kuning ketika pertandingan menghadapi Spanyol. Apabila terkena 1 kali kartu kuning lagi, mereka tidak dapat bermain 1 pertandingan.
Baca Juga :
● Prediksi Italia vs Kroasia - Penyisihan Grup C Piala Eropa 2012
Baca Berita Lainnya :