Tim Dinamit -julukan Denmark- justru mengakhiri pertandingan dengan keunggulan 1-0, lewat gol yang dicetak oleh Michael Krohn-Dehli di menit 24.
Kemenangan ini, merupakan balas dendam Denmark terhadap kekalahan mereka di Piala Dunia 2010 dan catatan kemenangan pertama atas Belanda sejak 1967.
Tim Oranye yang menjadi salah satu favorit di Euro 2012 harus lebih waspada, sebab dua laga yang akan dilakoni merupakan partai yang cukup berat, yakni menghadapi Jerman dan Portugal.
Harapan tim finalis Piala Dunia 2010 dan pencetak gol terbanyak di babak kualifikasi itu, sekarang bergantung pada laga menghadapi Jerman pada Rabu (13/6).
Sedangkan, Denmark, mengikuti turnamen ini dengan keyakinan baru untuk dapat mengulang keberhasilan pendahulunya pada 1992, khususnya saat mereka mengungguli Portugal di fase kualifikasi.
Baca Berita Lainnya :