Seperti ketika membangun Dortmund ,Rauball kembali menunjukkan kecemerlangannya memajukan PSSI - nya Jerman tersebut. Buahnya terlihat mulai 2012/2013. Liga paling prestisius Jerman, Bundesliga, akan mengirimkan empat wakil di Liga Champions. Bundesliga kini bersanding dengan Liga Primer dan Primera Liga setelah sukses menyalip Serie A.
Apa kunci kesuksesan Bundesliga ? Berikut penjelasan Rauball ,dikutip dari berbagai sumber.
● Sebagai presiden DFL, Anda telah membawa Jerman mendapatkan empat jatah Liga Champions. Apa yang mendasari hal ini terjadi ?
Kami sangat senang tentang Liga Champions, empat tiket telah kami miliki. Ini konsekuensi dari pekerjaan yang sangat baik dari klub-klub Bundesliga. Kami selalu percaya bahwa Bundesliga akan menjadi lebih kuat di lapangan karena filsafat dan kondisi. Kami tahu liga asing. Dengan kelemahan struktural mereka, Jerman yang diuntungkan dalam peringkat. Saya yakin dengan sedikit kesabaran, kami akan mengambil alih posisi Primera Liga dalam jangka menengah.
● Bagaimana Anda menjaga kesempatan ini terus berlanjut ?
Langkah-langkah penting telah kami putuskan beberapa pekan ini. Salah satunya adalah terjalinnya kesepakatan penayangan siaran dengan Sky dan penggunaan bola resmi Bundesliga dari adidas. Setiap orang sekarang memiliki kesempatan untuk menyaksikan siaran Bundesliga dari rumah. Pengenalan sepak bola resmi adalah langkah besar bagi Bundesliga. Kami akan mencapai level yang lebih baik di lapangan saat bermain, sementara mereka (adidas) membuat merek Bundesliga menjadi lebih nyata.
● Bagaimana dengan tim nasional Jerman ?
Kesempatan memperkenalkan pemain muda Jerman pada pelatihan sistem yang seragam. Hal ini muncul setelah bencana melanda Jerman pada Piala Dunia 1998 dan EURO 2000. Kami mengatakan bahwa kami harus melakukan sesuatu sehingga hasil seperti itu tidak perlu terjadi lagi.
● Sedikit berpaling ke klub, Dortmund berhasil menyabet dua gelar musim ini. Apa rencana Anda ke depan ?
Kami mengalahkan runner-up (Bayern Munchen), kami mengalahkan tim terbaik ketiga (Schalke 04) dan kami juga mengalahkan peringkat 4 (Borussia Moenchengladbach). Saya pikir kami memang layak menjadi juara Jerman. Dominasi kami mungkin akan berlanjut. Tapi yang pasti, kesempatan untuk menjuarai Liga Champions menjadi salah satu pertaruhan kami musim depan. Sebab seluruh pemain menginginkan gelar itu.
● Dortmund dua kali di ambang kehancuran sebelum Anda masuk. Maukah Anda berbagi pengalaman ?
Ya, tentu saja. Dortmund secara klinis mati. Perlu upaya besar untuk mendapatkan pernapasan lagi. Saya percaya bahwa sejarah klub dan tradisi memainkan peranan penting. Siapa pun yang membantu akan mampu melakukannya. Ada banyak keberuntungan berperan. Jika Dortmund mengalami masalah itu sekarang —saat krisis keuangan global terjadi—, kami tidak akan selamat.
● Salah satu persoalan krusial DFL adalah kekerasan yang sering dilakukan kelompok Ultras di lapangan. Bagaimana Anda menyikapi hal ini musim depan ?
Mengenai masalah kekerasan, jadi Anda harus melihat kegagalan sosial dalam beberapa tahun terakhir. Mungkin dalam tatanan masyarakat kita telah ada salah seorang nabi palsu. Hal ini terjadi sejak pembahasan nilai-nilai sosial, kebebasan pribadi selama puluhan tahun di tengah nilai kesopanan, menghormati orang lain dan hak untuk integritas fisik berada dalam arah yang salah.
(abd susila)
Baca Berita Lainnya :