Baju Jersey Bola

Hasil Kualifikasi MotoGP Prancis 2012 di Sirkuit Le Mans

Posted by Eka Saragih on Sabtu, 19 Mei 2012

TIPs Taruhan Bola dan Hasil Pertandingan Terbaru
MotoGP,- Dani Pedrosa berhasil mematahkan dominasi Casey Stoner di sesi kualifikasi MotoGP Prancis 2012 di sirkuit Le Mans, Sabtu (19/5). Sukses itu sekaligus memastikan pole position pertamanya musim ini.

Pencapaian Pedrosa ini sungguh di luar dugaan. Pasalnya, performa Stoner begitu dominan di 3 sesi latihan bebas.

Pedrosa memastikan pole position nya di menit-menit terakhir dengan catatan waktu 1:33,638 menit. Ia unggul 0,303 dari rekan setimnya, Stoner, yang akan start di posisi kedua.

Melengkapi baris terdepan ada Andrea Dovizioso. Pembalap Monster Yamaha Tech 3 itu mampu mempertahankan posisinya di sesi latihan bebas terakhir dengan menduduki posisi ke-3.

Sementara Jorge Lorenzo masih belum mampu menunjukkan penampilan terbaiknya. Ia hanya membukukan waktu 1:34,104 menit, dan harus start dari posisi 4.

Di belakang Lorenzo terdapat rekan setim Dovizioso, Cal Crutchlow, di posisi ke-5. Sedangkan Valentino Rossi tak beranjak dari posisinya di latihan bebas terakhir, yakni di posisi ke-7.

Hasil Kualifikasi MotoGP Prancis 2012 di Sirkuit Le Mans, Sabtu (19/5) :
Pos     Pebalap             Tim                         Waktu
 1.  Dani Pedrosa          Honda                      1m 33.638s
 2.  Casey Stoner          Honda                        + 0.303s
 3.  Andrea Dovizioso      Tech 3 Yamaha                + 0.338s
 4.  Jorge Lorenzo         Yamaha                       + 0.466s
 5.  Cal Crutchlow         Tech 3 Yamaha                + 0.540s
 6.  Ben Spies             Yamaha                       + 1.031s
 7.  Valentino Rossi       Ducati                       + 1.269s
 8.  Alvaro Bautista       Gresini Honda                + 1.284s
 9.  Hector Barbera        Pramac Ducati                + 1.312s
10.  Karel Abraham         Cardion Ducati               + 1.612s
11.  Nicky Hayden          Ducati                       + 1.653s
12.  Randy de Puniet       Aspar Aprilia                + 2.056s
13.  Stefan Bradl          LCR Honda                    + 2.224s
14.  Michele Pirro         Gresini FTR-Honda            + 3.008s
15.  Yonny Hernandez       Avintia FTR-Kawasaki         + 3.564s
16.  James Ellison         Paul Bird Aprilia            + 4.028s
17.  Aleix Espargaro       Aspar Aprilia                + 4.122s
18.  Danilo Petrucci       Ioda-Aprilia                 + 4.129s
19.  Ivan Silva            Avintia Inmotec-Kawasaki     + 4.560s
20.  Mattia Pasini         Speed Master Aprilia         + 4.873s
21.  Chris Vermeulen       Forward Suter-BMW            + 5.020s


Baca Berita Lainnya :