Penyerang The Red Devils Dimitar Berbatov terdaftar sebagai pencetak gol nomor 1.499 melalui titik penalti saat melawan Wigan Athletic di Old Trafford, pada Boxing Day, Senin (26/12) kemarin. Bahkan penyerang asal Bulgaria tersebut mencetak hattrick. Hal ini membuatnya dijagokan sebagai kandidat yang akan mencetak gol bersejarah ke 1.500 bagi MU.
Berbatov pun semakin difavoritkan lantaran mampu mencetak lima gol saat MU mencukur Blackburn dengan skor akhir 7-1 di tempat yang sama musim lalu. Namun yang menjadi pertanyaan banyak orang, apakah Alex Ferguson akan menurunkan striker berusia 30 tahun itu. Sebab Berbatov saat ini hanya jadi penyerang keempat MU di belakang Wayne Rooney, Javier ’Chicharito’ Hernandez dan Danny Welbeck.
Namun dukungan terhadap Berbatov dikumandangkan bek asal Prancis Patrice Evra. Dia merasa senang jika Berbatov kembali bermain dan bisa mencetak gol untuk MU. "Saya selalu senang ketika Dimitar (Berbatov) mencetak gol. Dia pemain yang baik dan layak mendapatkannya," kata Evra, dilansir situs resmi klub.
"Dia mendapatkan waktu yang sulit, dengan tidak bermain banyak. Tapi dia sudah bekerja sangat keras untuk mendapatkannya," tambah Evra.
Berba yang mantan penyerang Tottenham Hotspur itu saat ini menjadi pertimbangan bagi Manajer Sir Alex Ferguson untuk dimainkan sebagai starter di pertandingan tersebut. Namun Rooney sebagai pemain tersubur MU dengan 13 gol kemungkinan juga akan menjadi andalan utama di lini depan. Menciptakan gol ke-1.500 tidak mustahil disandang Rooney juga.
Dilihat dari ketajaman musim ini, Nani dan Chicharito yang sama-sama sudah mencetak enam gol pun punya peluang menjadi pencetak gol istimewa tersebut. Namun bukan tak mungkin pula akan ada pencetak gol yang tak diduga-duga.
Bagi gelandang The Red Devils Ryan Giggs, dirinya tidak begitu mengharapkan bisa menjadi pencetak gol ke 1.500. Bagi dia bisa menutup 2011 sebagai pemuncak klasemen merupakan tujuannya saat ini bersama tim. Giggs yakin dengan pengalaman yang dimiliki MU akan menjadi faktor penting dalam perebutan gelar Liga Primer.
"Pelatih, para pemain dan staf pelatih, semua berpengalaman. Mereka memiliki apa yang kami butuhkan pada paruh kedua musim ini. Rasa lapar kemenangan dan keinginan meraih gelar akan membantu kami," kata Giggs, dilansir TheSun.
Menurut Giggs, para pemain MU kecewa karena terlempar dari Liga Champions dan Piala Carling. Namun mereka tidak terlarut dari kesedihan karena mereka berusaha mendapatkan hasil maksimal di Liga Primer. Jika dapat mengalahkan Blackburn, MU akan masuk 2012 sebagai pemimpin klasemen sementara meski sehari, karena Manchester City akan bermain pada Minggu (1/1).
"Ini merupakan modal yang kuat bagi kami,"ujar Giggs. "Jelas, Manchester City mengawali musim ini dengan baik. Tapi kami senang bisa bersamanya di puncak klasemen, apalagi bentuk permainan MU saat ini semakin membaik," sambungnya. (raikhul amar)