Baju Jersey Bola

Barcelona, Menjadi Tim Paling Sibuk di Awal Kompetisi

Posted by Unknown on Kamis, 11 Agustus 2011

Barcelona, Tim Paling Sibuk di Awal Kompetisi
VIVA - BOLA,-  Juara bertahan Primera Liga Spanyol, Barcelona, dipastikan menjadi tim Spanyol paling sibuk pada awal musim. Blaugrana -julukan Barcelona- ditakdirkan melakoni enam laga dalam 16 hari.

Sebagai tim yang menyandang predikat double winners 2010/2011. Sepanjang bulan Agustus, Barcelona akan tampil di Supercopa de Espana melawan Real Madrid, Trofeo Joan Gamper versus Napoli, Piala Super Eropa kontra FC Porto serta dua jornada awal di Primera Liga menghadapi Malaga dan Villarreal.

Di atas kertas ataupun di lapangan, lawan-lawan yang akan dihadapi Barcelona tidak bisa dipandang sebelah mata. Kecuali Trofeo Gamper yang bersifat ekshibisi, tiga ajang lainnya harus dimenangkan.

”Misi objektif kami pada awal musim memenangkan Supercopa (de Espana) dan Piala Super (Eropa). Meraih Supercopa sangat penting karena lawan yang kami hadapi Madrid. Mengalahkan Madrid selalu membanggakan. Seperti biasa, laga melawan Madrid akan penuh tekanan,” kata Pedro Rodriguez kepada El Mundo Deportivo.

Bertemu Los Blancos, akhir pekan ini, tim medis Barcelona sedang berusaha sekuat tenaga memulihkan cedera Carles Puyol dan Xavi Hernandez. Kapten dan wakil kapten itu dalam kondisi tidak bugar alias berada dalam pengawasan intensif tim medis. Puyol masih menjalani perawatan cedera yang didapat sejak akhir musim lalu.

Sementara Xavi mengalami masalah saat melakoni tur Amerika Utara. Xavi bahkan tidak dibawa Vicente del Bosque mengikuti uji coba La Furia Roja kontra Italia. Namun, tim medis Barcelona memberi garansi Xavi kemungkinan besar dapat tampil di Santiago Bernabeu.

Sementara Puyol masih menunggu hingga menitmenit akhir. Melawat ke ibu kota, Barcelona juga dapat kembali menampilkan sejumlah pemain yang tidak ikut tur Amerika Utara. Mereka antara lain Lionel Messi, Javier Mascherano, Daniel Alves serta rekrutan anyar Alexis Sanchez.

Jika keempatnya bermain menghadapi Madrid, itu akan menjadi aksi pertama bersama seragam baru Barcelona musim ini. Selama melakoni agenda pramusim, Barcelona juga menemukan sejumlah pemain produk akademi yang siap ditampilkan ke tim senior. Mereka antara lain Andreu Fontas dan Martin Montoya di sektor belakang, Jonathan dos Santos di sayap belakang, Thiago Alcantara di tengah serta Jonathan Soriano di depan.

Bahkan, Thiago telah mendapat kesempatan emas mengenakan seragam timnas senior Spanyol. Pahlawan La Rojita di Euro U-21 itu dipanggil Del Bosque untuk ikut beruji coba melawan Italia.

"Saat ini saya sudah siap membela tim utama Barcelona. Secara fisik ataupun mental, saya akan mengerahkan segenap kemampuan bila diberi kepercayaan pelatih tampil di Supercopa. Menjadi juara Supercopa akan membantu tim ini tampil lebih baik di Primera Liga maupun kompetisi-kompetisi lain,” kata Thiago kepada Sport.

Setelah Supercopa, tantangan Barcelona dipastikan bertambah berat. Pada jornada pembuka Primera Liga Spanyol, Minggu (21/8), mereka akan tampil di La Rosaleda menghadapi Malaga.

Akhir akhir ini, Los Boquerones -julukan Malaga- sedang menjadi buah bibir di Negeri Matador dan Benua Biru. Klub Andalusia yang dimiliki taipan Qatar itu melakukan pembelian pemain-pemain berkualitas pada transfer window musim panas. Artinya Malaga berpeluang merepotkan konsentrasi pertahanan Barcelona.

Setelah Malaga, FC Porto juga menjadi lawan yang layak dihormati .Meski Andre Villas- Boas tak lagi menjadi pelatih, juara Liga Europa 2010/2011 itu tetap kekuatan yang menakutkan. Fredy Guarin, Radamel Falcao dan Joao Moutinho bakal tetap menjadi tulang punggung Os Dragoes. (andri ananto)