Argentina vs Paraguay - Estadio Mario Alberto Kempes - Sabtu, 8 September 2012, 06:10 WIB.
Kegagalan Argentina mempersembahkan Copa America 2011 di hadapan para pendukungnya sendiri, itu barangkali adalah dosa terbesar Lionel Messi dan kawan-kawan. Bahkan, mereka juga sempat tertatih-tatih di laga-laga awal babak kualifikasi Piala Dunia 2014.
La Albiceleste hanya sekali menang dari tiga laga, yakni atas Chile. Mereka takluk di tangan Venezuela pada matchday kedua dan ditahan imbang Bolivia pada laga selanjutnya.
“Para fans menaruh harapan besar kami bisa kembali menjadi juara di ajang bergengsi. Piala Dunia di Brasil akan menjadi pertaruhan terbesar kami. Tapi, sebelum itu kami harus meraih poin penuh di laga kontra Paraguay,"
- Lionel Messi -
Untungnya, tim besutan Alejandro Sabella bangkit dan meraih kemenangan di dua laga kompetitif terakhir. Rentetan lima kemenangan mereka diawali dengan hasil bagus di kandang Kolombia. Kolombia disikatnya dengan angka 1-2 dan Ekuador dibantai empat gol tanpa balas. Tim Tango juga tampil ciamik di laga persahabatan. Mereka membekap Swiss, favorit juara Brasil dan terakhir semi finalis EURO 2012, Jerman.
Dari benci kini publik Argentina kembali mengelu-elukan tim kesayangannya. Tak heran, saat akan menghadapi Paraguay, publik Argentina memborong habis 57.000 tiket yang dijual Stadion Mario Alberto Kempes. Mereka ingin kembali melihat aksi ciamik para pemain andalan timnas Argentina.
Penyerang Barcelona, Lionel Messi masih menjadi tulang punggung di lini depan. Sejauh ini, sang Kapten telah mencetah sembilan gol di lima laga terakhir. Tapi, bukan berarti dia berjuang sendirian di depan. Masih ada Gonzalo Higuain yang siap mendukungnya.
Beban Argentina memang layak dibebankan kepada Messi dan Higuain karena penampilan bagus pada awal musim kompetisi di Spanyol. Bersama Barcelona, Messidona sukses mengemas enam gol pada lima pertandingan Primera Liga dan Supercopa de Espana. Sementara El Pipita menciptakan empat gol dari lima laga pada dua kompetisi resmi yang diikuti bersama Real Madrid plus mempersembahkan trophy Supercopa.
Namun begitu, Argentina tak boleh sombong. pasalnya, kemampuan Paraguay satu tingkat di atas Kolombia dan Ekuador. Paraguay juga memiliki barisan pesepak bola kelas dunia seperti Nelson Haedo Valdez, Oscar Cardozo maupun Marcelo Estigarribia. Paraguay juga menyandang status perempat finalis Piala Dunia 2010.
Ya, Argentina wajib waspada karena mereka tak akan diperkuat gelandang bertahan sarat pengalaman Javier Mascherano dan juga penyerang tajam Sergio Aguero yang terkena sanksi larangan main. Playmaker Fernando Gagao juga masih diragukan bisa tampil karena cedera. Sedikit saja Argentina meleng, bisa-bisa pasukan perang asuhan Gerardo Pelusso itu yang merebut poin.
Kekalahan di laga ini akan membuat publik Argentina kembali meragukan kemampuan Lionel Messi dan kawan-kawan yang sukses menyapu bersih lima laga sebelumnya. Hasil positif akan menambah besar peluang Paraguay lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 di Brasil.
Saat ini, Argentina masih berada di peringkat tiga klasemen, terpaut dua poin dari pimpinan klasemen, Chile. Tapi, mereka memiliki satu laga sisa lebih banyak. Kemenangan bisa mengantar mereka memuncaki klasemen. Apalagi, bila Uruguay gagal meraih poin penuh saat menyambangi Kolombia.
Head to Head Argentina vs Paraguay :
26 Mei 2011 : Argentina vs Paraguay 4-2 (Friendly Match)
10 Sep 2009 : Paraguay vs Argentina 1-0 (Qualf. World Cup)
07 Sep 2008 : Argentina vs Paraguay 1-1 (Qualf. World Cup)
06 Jul 2007 : Argentina vs Paraguay 1-0 (Copa America)
03 Sep 2005 : Paraguay vs Argentina 1-0 (Qualf. World Cup)
Lima Pertandingan Terakhir Argentina :
16 Agu 2012 (PUC) Jerman vs Argentina 1-3 (Friendly Match)
10 Jun 2012 (PUC) Argentina vs Brasil 4-3 (Friendly Match)
03 Jun 2012 (KPD) Argentina vs Ekuador 4-0 (Qualf. World Cup)
01 Mar 2012 (PUC) Swiss vs Argentina 1-3 (Friendly Match)
16 Nov 2011 (KPD) Kolombia vs Argentina 1-2 (Qualf. World Cup)
Lima Pertandingan Terakhir Paraguay:
16 Agu 2012 (PUC) Paraguay vs Guatemala 3-3 (Friendly Match)
10 Jun 2012 (KPD) Bolivia vs Paraguay 3-1 (Qualf. World Cup)
26 Apr 2012 (PUC) Guatemala vs Paraguay 0-1 (Friendly Match)
01 Mar 2012 (PUC) Paraguay vs Panama 1-0 (Friendly Match)
23 Feb 2012 (PUC) Paraguay vs Guatemala 2-1 (Friendly Match)
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Argentina : Romero - Garay, Fernández, Marcos, Zabaleta, Di María, Fernando Gago, Mascherano, José Sosa, Higuaín, Messi.
Paraguay : Villar - Alcáraz, Verón, Da Silva, Riveros, Hernán Pérez, Estigarribia, Ortiz, Javier Cáceres, Benítez, Cardozo.
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : 1¼
PREDIKSI MENANG : Home : 75% --- Draw : 20% --- Away : 5%
PREDIKSI SKOR : Argentina 2 - 0 Paraguay
TIPS : Argentina
REKOMENDASI :