Baju Jersey Bola

Pergi Tanpa Pamit, Javi Martinez Berlabuh di Allianz Arena

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA BOLA,- Raksasa Bundesliga Jerman, Bayern Munchen resmi mendatangkan Javi Martinez dari tim Liga Primera Spanyol, Athletic Bilbao dengan banderol 40 juta euro (Rp 478,54 miliar). Pemain tim nasional Spanyol berusia 23 tahun itu akan dikontrak selama lima tahun hingga 2017 mendatang.

Silang sengkarut transfer Martinez memang berlangsung lama sepanjang transfer window dalam dua bulan terakhir ini. Bilbao keukeuh tidak akan melepas Martinez kecuali sesuai harga klausul buy out senilai 40 juta euro, tetapi Bayern juga enggan merogoh kocek dalam-dalam.

Namun akhirnya Die Roten pun sudi untuk membuka dompet lebar-lebar untuk menggaet Martinez yang bisa bermain sebagai bek tengah dan gelandang bertahan itu. Bilbao langsung membukakan pintu negosiasi transfer. Sebenarnya, Martinez juga dilirik oleh klub kaya yang juga juara baru Liga Primer Inggris, Manchester City.

Dalam enam musim terakhir, Martinez menjadi pemain andalan Athletic Bilbao. Dia direkrut dari klub Spanyol lainnya, Osasuna ketika masih berusia 17 tahun dengan harga 6 juta euro (Rp71,78 miliar).

"Saya sangat senang dan berharap bisa bermain di klub dengan sejarah panjang. Saya telah menanti sangat lama, tetapi semua berakhir sudah. Bermain di klub ini adalah impian saya. Bayern adalah salah satu klub terbaik di Eropa dan dunia. Saya berharap memenangkan gelar bersama mereka," ujar Martinez kepada FCB.tv.

Lamanya negosiasi dan juga besarnya transfer memang menjadi ganjalan bagi Bayern, tetapi ternyata terungkap juga jika Martinez bersedia mengurangi gajinya. "Tentunya transfer ini memang besar, tetapi pemain juga ikut berpartisipasi dengan tidak meminta gaji besar. Memang rumit lantaran kami tidak mendapatkan kerja sama dari Athletic sejak pertama. Kami senang Javi Martinez bergabung. Sebelumnya, kami harus menuntaskan masalah pajak dan hukum. Beruntung, kami bisa melakukannya," ujar direktur Bayern, Karl-Heinz Rummenigge kepada FCB News.

Kepergian Martinez ditanggapi kalem oleh pelatih Athletic Bilbao, Marcelo Bielsa. "Athletic kehilangan kontribusi pemain hebat, itu hasilnya. Namun, dia tidak bermain dalam laga di pramusim dan tim terbentuk tanpa dia. Realitanya, keputusan ini patut diketahui jika waktu yang akan menjawab apa pengaruhnya untuk dia dan kami," ucap Bielsa kepada Goal.

Meski sudah mencapai kata sepakat dan Bayern telah memenuhi harga yang diminta, ternyata Athletic masih senewen dengan kepergian Martinez ke Munchen untuk bernegosiasi yang tanpa izin. Tidak ada pesan dari sang pemain, seperti yang diungkapkan manajemen klub. Inilah pernyataan yang diunggah ke laman resmi klub athletic-club.net.

"Athletic Bilbao ingin menyatakan kepada semua orang agar menyadari jika mereka tidak mengizinkan kepergian sang pemain, Javi Martinez, ke Munich pada 28 Agustus. Klub meminta penjelasan sang pemain yang masih berstatus tergabung di klub ini."


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Kabar Transfer Javi Martinez Buat Marcelo Bielsa Resah

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA BOLA,- Langkah Bayern Munchen mengamankan jasa Javi Martinez dari Athletic Bilbao akan berjalan mulus. Martinez sebentar lagi bakal resmi menjadi bagian dari FC Hollywood. Kabar yang beredar saat ini Martinez tengah dalam proses transfer di Jerman.

Terkait itu semua, baik pihak Bilbao maupun Bayern sama sekali tidak buka suara. Namun, sepertinya semua semakin tampak jelas lantaran pada pertandingan menghadapi Atletico Madrid, Martinez tidak tampak.

Rencananya, FC Hollywood siap menyodorkan dana sekitar 40 juta euro untuk gelandang 23 tahun tersebut. Jika memang itu terjadi, Martinez bakal menjadi pemain Bayern termahal sepanjang sejarah.

Tawaran besar tersebut juga kemungkinan tidak dibiarkan Los Leones begitu saja. Pasalnya, dana 40 juta euro jelas akan sangat berguna untuk klub. Inilah yang sangat ditakutkan Entrenador Bilbao Marcelo Bielsa. Dia tidak bisa membayangkan bakal seperti apa Bilbao tanpa Martinez.

Selain itu, yang membuat dia semakin putus asa adalah Fernando Llorente tidak mau memperbaharui kontraknya. Striker 27 tahun itu dikabarkan memilih hengkang ke Italia. Dia ingin bergabung dengan juara Serie A 2011/2012, Juventus.

“Martinez adalah pemain yang sangat penting untuk saya. Sama halnya dengan Llorente. Jadi, kabar kepergian mereka membuat saya sangat tidak tenang,” ungkap Bielsa, dilansir Marca.

Kabarnya, niat Martinez dan Llorente yang ingin hengkang dari klub dipicu perselisihan dengan Bielsa. Mendengar kabar tersebut, Bielsa langsung membantahnya. Dia menegaskan, hubungannya dengan dua armada perangnya tersebut baik-baik saja.

“Saya bingung dengan kabar yang mengatakan kalau hubungan saya dengan Martinez dan Llorente tidak harmonis. Mereka juga dikabarkan mau pergi meninggalkan klub lantaran bentrok dengan saya. Itu semua sama sekali tidak benar,” papar Bielsa.

“Saya sudah menanyakan secara langsung soal kabar tersebut kepada keduanya. Saya membahas itu di depan seluruh pemain tim ini. Martinez dan Llorente pun menjelaskan kalau itu semua tidak benar,” ujarnya.

Entrenador berusia 57 tahun itu menambahkan jika memang Martinez dan Llorente mengatakan bahwa dirinya yang menjadi sumber masalah, Bielsa akan introspeksi diri. Dia akan duduk bersama dengan dua pemain tersebut untuk membahas bagaimana jalan terbaik menyelesaikan masalah itu.
(ramona)


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya

Athletic Bilbao : Javi Martinez Seharga Rp 480 Miliar, Mau ?

TIPS Bursa Taruhan Bola, Prediksi dan Hasil Pertandingan Terbaru
BERITA BOLA,- Gelandang Athletic Bilbao, Javi Martinez, hingga kini masih menjadi sorotan sejumlah tim raksasa Eropa. Performa gemilangnya membuatnya digadang-gadang akan menjadi bintang masa depan. Namun klub yang berminat pada pemain muda itu mesti merogoh kocek tidak sedikit.

Presiden Athletic Bilbao, Josu Urrutia, menegaskan pihaknya hanya akan melepas Javi Martinez dengan banderol harga 40 juta Euro (Rp 480 miliar). Besaran harga transfer ini sesuai dengan yang tertera pada klausul kontraknya sang pemain.

Martinez sempat menjadi komoditi panas di bursa transfer dengan ketertarikan dari Barcelona dan Bayern Munchen. Urrutia sebelumnya sudah mengatakan tak ingin melepasnya dan jika terpaksa akan melepasnya dengan harga tinggi.

"Jika seseorang menginginkan Javi Martinez, mereka harus membayar harga yang tertera pada klausul kontraknya," kata Urrutia, seperti dikutip Goal.

Menurutnya jika ada pemain yang ingin meninggalkan Bilbao, sang pemain harus lebih dulu datang ke manajemen Bilbao dan mengatakan jika dirinya ingin hengkang. Baru kemudian klub peminatnya harus menyamai harga di klausul kontraknya.

"Tetapi jika ada klub yang bersedia membayar, namun sang pemain ingin tetap bertahan, maka dia akan bertahan. Kami bukanlah klub yang menjual pemain kami," tegas sang presiden.

Martinez kabarnya telah menolak pinangan Bayern Munchen meski ditawari gaji hingga 6 juta Euro (Rp 72 miliar) per tahun. Ia berusaha menjauhkan diri dari semua spekulasi yang beredar mengenai masa depannya.

"Adanya minat dari Barcelona dan Munchen menunjukkan bahwa saya sudah bermain bagus, tapi saya tidak mau memikirkan hal itu," katanya.

Pemain usia 23 tahun itu mengaku tidak punya niat untuk hengkang. Ia akan bertahan karena pelatihnya Marcelo Bielsa juga memutuskan bertahan di San Mames.

"Perpanjangan kontrak Bielsa adalah kabar bagus untuk klub. Saya yakin, dia berniat melanjutkan pekerjaannya yang sudah sampai sejauh ini. Belakangan, banyak kabar tentang kemungkinan transfer saya dan Fernando Llorente. Akan tetapi, kami sama-sama terikat kontrak," ujar Martinez.

Martinez dikenal sebagai pemain serbabisa. Dia juga bisa bermain sebagai bek tengah sehingga membuat Barca kepincut padanya. Ia kerap dimainkan di posisi itu musim ini.

Lembaga yang mewakili Martinez, Direktur Komunikasi Bahia Internasional, Antonio Sanz membantah isu tersebut. "Tak ada kesepakatan antara Javi Martinez dan Bayern Munchen atau Barcelona," kata Sanz.


Baca Berita Lainnya :
Baca Selengkapnya