Baju Jersey Bola

Hasil Drawing Babak Penyisihan Grup Liga Europa 2012/2013

Posted by Unknown on Sabtu, 01 September 2012

Tips Pasaran Bursa Taruhan dan Prediksi Bola
BERITA BOLA,-  UEFA secara resmi mengumungkan hasil drawing Liga Europa musim 2012-2013 di Monaco, Jumat (31/8) kemarin. Hasil itu memberi keuntungan tersendiri bagi juara bertahan Atletico Madrid yang berada di grup empuk.

Liverpool menjadi salah satu klub yang kurang beruntung, sementara klub-klub terkenal Eropa lain seperti Inter Milan, Lazio, dan Tottenham Hotspur, juga berpeluang membuka jalan untuk mendekati partai final yang akan diselenggarakan pada 15 Mei 2013

Juara bertahan Atletico Madrid mendapatkan lawan-lawan yang relatif ringan. Selain Academica (Portugal), musuh yang dihadapi pasukan Diego Simeone hanyalah Hapoel Tel-Aviv (Israel) dan Viktoria Plzen (Republik Chek). Itu membuat optimisme kubu Vicente Calderon melayang tinggi untuk mendapatkan gelar beruntun di Europa League.

Liverpool akan berada di grup maut. Mereka akan ditantang oleh Udinese yang berpotensi mengganggu perjalanan The Reds. Ada pula Anzhi Makhachkala (Rusia) yang diperkuat Samuel Eto‘o. Satu lawan lain yang mungkin akan menjadi tempat mendulang poin di Grup A adalah Young Boys (Swiss).

Klub-klub elite Eropa lain, mendapatkan grup yang nyaman untuk memastikan tiket ke babak 32 besar. Sebutkanlah Inter Milan. Klub asal Italia ini memang bisa berduel ketat dengan Rubin Kazan (Rusia). Namun, dua lawan sisa di atas kertas mudah ditaklukkan. Mereka adalah Partizan Belgrade (Serbia) dan Neftci Baku(Azerbaijan).

PSV dan Napoli memang akan gontok-gontokan di Grup F. Meskipun demikian, secara teknis mereka juga akan mampu melewati Dnipro Dnipropetrovsk (Ukraina) dan AIK (Swedia).

Demikian pula Tottenham Hotspur dan Lazio yang akan mati-matian bertarung di Grup J. Andai waspada, mereka bisa melewati Panathinaikos (Yunani) dan NK Maribor (Slovenia).

Babak penyisihan grup Europa League yang akan dimulai sejak 21 September 2012 ini masih berpotensi memunculkan kejutan. Klub-klub terkenal yang meremehkan lawan bisa saja terjengkang. Babak grand final akan diselenggarakan di Amsterdam Arena, Belanda, pada 15 Mei 2013 mendatang.

Berikut Hasil Drawing/Undian Babak Penyisihan Grup Liga Champions 2012/2013 :
Grup A :                                            Grup B :
- Liverpool                                         - Atletico Madrid
- Udinese                                           - Haopel Tel Aviv
- Anzhi Makachkala                                  - Victoria Plzen
- Young Boys                                        - Academica

Grup C :                                            Grup D :
- Marseille                                         - Bordeaux
- Fenerbahce                                        - Club Brugge
- Moenchengladbach                                  - Newcastle United
- AEL                                               - Maritimo

Grup E :                                            Grup F :
- Vfb Stuttgart                                      - PSV
- Copenhagen                                         - Napoli
- Steaua Bucharest                                   - Dnipro
- Molde                                              - AIK

Grup G :                                            Grup H :
- Sporting Lisbon                                    - Inter Milan
- Basel                                              - Rubin Kazan 
- Genk                                               - Partizan Belgrade
- Videoton                                           - Neftçi

Grup I :                                            Grup J :
- Olympique Lyon                                     - Tottenham Hotspur
- Athletic Bilbao                                    - Panathinaikos 
- Sparta Praha                                       - Lazio
- Kiryat Shmona                                      - Maribor

Grup K :                                            Grup L :
- Bayer Leverkusen                                   - Twente
- Metalist Kharkiv                                   - Hannover 96 
- Rosenborg                                          - Levante
- Rapid Wina                                         - Helsingborg


Baca Berita Lainnya :