Liverpool yang bermain dengan 10 orang akibat kartu merah Daniel Agger pada babak kedua, dipaksa menyerah dengan skor telak 0-3.
Liverpool dengann Rodgers sebagai pelatih baru, tidak mampu berbuat banyak menghadapi tuan rumah West Brom. Buktinya, sepanjang babak pertama tim berjuluk Si Merah itu kerap gagal memecah kebuntuan .
Gawang Liverpool, kawalan Jose Reina, bahkan jebol di menit ke-43 lewat gol Zoltan Gera, sekaligus menutup babak pertama dengan kedudukan 1-0 bagi keunggulan tuan rumah.
Merasa terancam, Liverpool akhirnya berusaha melancarkan serangan sejak awal babak kedua. Namun bukannya berhasil mengejar ketinggalan, Liverpool justru harus mendapat kerugian akibat pelanggaran yang dilakukan Agger terhadap Shane Long di kotak terlarang pada menit ke-58.
Kartu merah Agger yang berbuah hadiah penalti bagi West Brom itu, lantas diserahkan kepada Long sebagai algojo, meski akahirnya gagal setelah ditahan Reina.
Empat menit berselang, wasit kembali memberikan hadiah penalti kepada West Brom setelah Long kembali dilanggar di kotak terlarang, kali ini oleh bek Liverpool, Martin Skrtel. Long pun tidak menyia-nyiakan kesempatan keduanya sebagai algojo dan sukses menjebol gawang Reina, sekaligus merubah kedudukan menjadi 2-0 untuk keunggulan tuan rumah.
Selanjutnya, kedua tim saling menyerangb sebelum Romelu Lukaku kembali menjebol gawang Liverpool untuk ketiga kalinya. Ia berhasil memanfaatkan umpan Liam Ridgewell dan berhasil mencetak gol (77′) untuk melengkapi kemenangan West Brom dengan skor 3-0. Walhasil, Liverpool harus pulang dengan tangan hampa, sementara West Brom berhasil memetik tiga angka.
Baca Berita Lainnya :