Baju Jersey Bola

Lima Gol Terbaik Frank Lampard Di Liga Premier Inggris [+Video]

Posted by Unknown on Kamis, 12 April 2012

TIPS TARUHAN BOLA dan PREDIKSI TOGEL Terbaru

Bintang Bola,- Belum ada satupun gelandang yang mampu mencapai hasil tersebut, bahkan seorang Ryan Giggs hanya mampu mencetak 112 gol. Pencapaian itu membawanya menjadi pencetak gol terbanyak kelima sepanjang sejarah. Gol Frank Lampard dari titik putih ke gawang Fulham menggenapi gol ke-150 nya di Premier League.

Meski semakin tua dan kesulitan menemukan performa terbaiknya, namun ia tetap menunjukkan bahwa ia masih patut diperhitungkan. Ia bahkan sempat dibangku cadangkan saat Chelsea masih ditukangi Andre Villas-Boas, dan sejak sang pelatih dipecat dari Chelsea, Lampard kembali menembus skuad utama Chelsea dan kembali mencetak gol. Frank Lampard, 150 gol dan masih akan terus berlanjut.

Di bawah ini adalah lima gol terbaik yang pernah ia cetak di Premier League, menurut Sportsmail :

5. Chelsea 2-0 Portsmouth, 25 Februari 2006
Melalui sebuah serangan, Didier Drogba bermaksud memberikan umpan pada Eudir Gudjohnsen, namun ia memilih melepaskan umpan tersebut dan membiarkan Lampard yang mengeksekusi bola tersebut. Ini adalah gol khas Lampard pada waktu itu, tendangan first time jarak jauh.

4. Bolton 0-2 Chelsea, 30 April 2005 (Gol Ke-2 Lampard)
Gol keduanya ke gawang Bolton adalah salah satu gol favoritnya. Berawal dari umpan jauh Claude Makalele yang berhasil menemukan dirinya, Lampard merangsek ke kotak penalti lawan dan sempat menipu kiper Bolton, Jussi Jaaskelainen, sebelum mencetak gol. Gol ini memastikan gelar Chelsea untuk pertama kali sejak 50 tahun.

3. Chelsea 7-0 Stoke City, 25 April 2010 (Gol Ke-2 Lampard)
Lampard bukanlah pemain yang punya teknik tinggi, namun gol kedua yang ia cetak menunjukkan bahwa sebenarnya ia mampu melakukannya. Sam Hutchinson melepaskan umpan dari sisi kanan, dan Lampard meneruskan bola dengan kaki bagian luar sehingga bola menjauh dari Asmir Begovic ke arah sudut jauh. Gol yang luar biasa. Pada pertandingan ini gawang Stoke kebobolan 7 gol.

2. Hull City 0-3 Chelsea, 20 Oktober 2008
Contoh lain dari teknik luar biasa Lampard dalam mencetak gol. Berawal dari umpan dari sisi kiri, bola berhasil dihalau oleh pemain bertahan tuan rumah. Lampard bermaksud untuk memberikan umpan pada Florent Malouda, namun bola membentur pemain lawan dan kembali padanya. Ia langsung melepaskan tendangan chip melewati Boaz Myhill. Pelatih Chelsea saat itu, Luiz Felipe Scolari, mengatakan bahwa itu adalah gol terbaik yang pernah ia lihat. Padahal ia adalah orang Brazil, tempat dimana maestro sepak bola berkumpul.

1. Everton 2-2 Chelsea, 18 Desember 2006
Dari semua kemampuan Lampard, yang tak mungkin dilupakannya adalah ketika ia mampu mencetak gol dari luar kotak penalti, dengan cara yang spektakuler. Golnya di Goodison Park membuktikan itu. Menerima umpan dari Salomon Kalou, beberapa pemain Everton berusaha untuk menghalangi dirinya, namun Lampard memutuskan untuk melepaskan tembakan jarak jauh ke sudut gawang, bolapun tak mampu dihalau kiper lawan. Keputusan yang tepat.

(Malvino Gladwin Mambu/supersoccer.co.id)