Udinese langsung bangkit pascakekalahan dari Juventus akhir pekan kemarin. Menjamu Lecce di Stadio Friuli, Udinese mengepak tiga poin berkat kemenangan 2-1, Kamis (2/2) dini hari WIB. Tambahan tiga angka membuat Udinese masih aman di tiga besar klasemen Serie A Italia, lengoleksi 41 poin atau tertinggal dua angka dari AC Milan yang gagal meraih kemenangan atas Lazio.
Udinese yang langsung menyerang sejak kick-off, unggul cepat di menit kedua melalui Michele Pazienza. Berawal dari sepak pojok Antonio Di Natale, Pazienza yang berada di area penalti melepaskan sundulan keras yang bersarang di kiri gawang Massimiliano Benassi. Namun Lecce mampu menyamakan kedudukan di menit ke-26. Umpan Luis Muriel diteruskan dengan sempurna oleh David Di Michele yang melepaskan tendangan kaki kiri dari luar area terlarang. Tim tuan rumah memastikan poin penuh sepuluh menit kemudian. Kali ini assist Antonio Floro Flores yang disempurnakan Antonio Di Natale yang menghujam gawang Benassi.
Napoli 0-0 Cesena
Meski menguasai jalannya pertandingan, Napoli tampak kesulitan menembus rapatnya barisan belakang Cesena. Kedua tim akhirnya harus puas berbagi angka pada laga yang dihelat di San Paolo, Kamis (2/2) dini hari WIB. Meski menguasai hampir sepanjang pertandingan, Partenopei kesulitan menciptakan peluang emas. Belum lagi penampilan kiper Cesena Francesco Antonioli yang tampil gemilang menjaga gawangnya. Hasil ini membuat Partenopei tertahan di peringkat tujuh klasemen Serie A Italia setelah melewati 21 partai, sementara Cesena masih terperangkap di zona degradasi. Tapi bagi Napoli kegagalan merebut poin sempurna ini memperpanjang rekor tak meraih kemenangan, menjadi empat kali beruntun. Dalam empat laga terakhir, Napoli hanya mengoleksi tiga poin.
Berikut Hasil Pertandingan Serie A Liga Italia (1 - 3 Februari 2012) :
TGL. WIB PERTANDINGAN HASIL / SKORLihat Juga :
01 Feb 02:45 Parma vs Juventus Tunda 02 Feb 00:00 Atalanta vs Genoa Tunda 02 Feb 02:45 Bologna vs Fiorentina Tunda 02 Feb 02:45 Cagliari vs Roma 4 - 2 02 Feb 02:45 Inter Milan vs Palermo 4 - 4 02 Feb 02:45 Lazio vs AC Milan 2 - 0 02 Feb 02:45 Napoli vs Cesena 0 - 0 02 Feb 02:45 Siena vs Catania Tunda 02 Feb 02:45 Udinese vs Lecce 2 - 1 03 Feb 02:45 Novara vs Chievo 1 - 2
Rating 5 5