Bagi Novara, kekalahan ini membuat posisinya semakin terpuruk di dasar klasemen Serie-A. Mereka baru mengoleksi 12 poin dari dua kemenangan dan 13 kali kalah.
Dari kubu Chievo, laga ini teramat spesial bagi sang kapten, Sergio Pellissier. Pasalnya, gol pertama yang dicetaknya ke gawang Samir Ujkani pada menit ke-33, merupakan torehan ke-100 berseragam The Flying Donkey.
Kendati sudah menurunkan striker baru, Giuseppe Mascara yang didatangkan dari Napoli, Novara tetap gagak menampilkan permainan terbaik. Tampak dari jalannya laga babak pertama yang begitu didominasi tim tamu.
Setelah unggul melalui Pellissier pada babak pertama, Chievo menambah keunggulan pada babak kedua, tepatnya menit ke-78 melalui Cyril Thereau memanfaatkan assist Paolo Sammarco.
Sementara, Novara hanya sanggup mencetak satu gol balasan melalui Mascara usai menerima umpan Marco Rigono semenit setelah gol kedua Chievo. Skor 1-2 pun tak berubah hingga wasit meniupkan peluit akhir laga.
Berkat donasi tiga angka, Chievo berhak naik ke urutan 10 klasemen Serie-A dengan koleksi 27 poin. Sedangkan Novara tetap terpuruk di posisi paling buncit dengan 12 angka.
Berikut Video Highlight Novara vs Chievo :
Rating 5 5