Babak pertama berlangsung sengit sejak awal laga. Lyon selaku tuan rumah mendominasi ball possesions pada menit-menit awal pertandingan. PSG lebih dulu memimpin berkat gol Guillaume Hoarau pada menit ke-21. Berawal dari tendangan bebas Jeremy Menez, Hoarau mampu menembus gawang gawang Hugo Lloris.
Namun, Lyon merespon balik PSG dengan dua gol mereka dalam kurun waktu tiga menit. Dua gol tersebut tercipta dari kaki Bafetimbi Gomis pada menit ke-34 lewat assist Kim Kallstrom dan Lisandro Lopez dua menit berselang usai menerima assist Michel Bastos.
Jelang turun minum, PSG memperkecil ketinggalan lewat titik putih. Nene yang menjadi algojo tendangan 12 pas, mampu mencetak gol sekaligus menutup babak pertama dengan skor 3-2 bagi Lyon.
Pada babak kedua, Bastos kembali berperan mengarsiteki gol keempat Lyon. Kali ini ia memberikan umpan akurat yang disundul dengan baik oleh Jimmy Briand pada menit ke-58.
Pertandingan kian menegangkan saat PSG kembali memangkas ketertinggalan menjadi 3-4. Memanfaatkan assist Hoarau, tendangan Marcos Ceara yang membentur salah seorang pemain Lyon berhasil melaju ke gawang dan mengecoh Lloris pada menit ke-73.
Hoarau menjadi pahlawan bagi PSG berkat gol penyeimbang kedudukan pada injury time, lewat assist dari Mathieu Bodmer. Lyon pun harus ikhlas berbagi poin dengan PSG, kala wasit menutup babak kedua dengan kedudukan 4-4 bagi kedua tim.
Hasil imbang ini memaksa PSG merelakan posisi puncak kepada Montpellier yang meraih kemenangan tipis 1-0 atas Bordeaux. Sedangkan Lyon, menempati posisi kelima klasemen Ligue 1 sementara.
Video Highlights Olympique Lyon vs Paris Saint-Germain [4-4]
- 26 Februari 2012 -
5- 26 Februari 2012 -
Baca Berita Lainnya :