Dalam laga ini, Villas-Boas kembali menurunkan Didier Drogba, Frank Lampard dan Ashley Cole di Starting XI. Chelsea pun mendominasi jalannya babak pertama. Dua peluang dari kaki Daniel Sturidge dan Mikael Essien gagal membobol gawang Bolton yang dikawal Adam Bogdan.
Sedangkan, tim tamu nyaris tanpa peluang, kecuali tendangan Ryo Miyaichi yang masih melambung di atas gawang Petr Cech. Wasit menutup babak pertama dengan kedudukan imbang tanpa gol bagi kedua kubu.
Gawang Bolton akhirnya bergetar pada menit ke-48 lewat kaki David Luiz. Menerima assist matang Drogba, Luiz langsung melepaskan tendangan melengkung yang tak mampu dijangkau oleh Bogdan.
Enam menit berselang, Bolton mendapat peluang emas dari kaki Nigel Reo-Cooker. Sayang, tendangannya masih menyamping di sisi kanan gawang Cech. Drogba akhirnya mampu mencetak gol kedua Chelsea pada menit ke-61. Berawal dari sepak pojok di sisi kanan Bolton yang dieksekusi Lampard, Drogba dengan mudahnya menyundul bola ke gawang Bogdan.
Juan Mata mempelopori gol ketiga Chelsea pada laga ini. Umpan matangnya berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Lampard lewat sontekan kaki kanan pada menit ke-79. Mata kian mengukuhkan diri sebagai top assist Chelsea dengan total sembilan assist, sedangkan Lampard menjadi top skorer Chelsea dengan sepuluh gol.
Video Highlights Chelsea vs Bolton Wanderers [3-0]
- 25 Februari 2012 -
5- 25 Februari 2012 -
Baca Berita Lainnya :