Tim besutan Roberto Mancini itu gagal menaklukkan rival sekotanya, Manchester United (MU), pada babak III Piala FA, Minggu (8/1) lalu. Vincent Kompany dkk menyerah 2-3 di Etihad Stadium. Empat hari berselang atau tepatnya Kamis (12/1), Man City kembali tumbang dari tamunya, Liverpool,pada leg pertama semifinal Piala Liga (Carling). Gol Steven Gerrard dari titik penalti pada menit ke-13 menjadi petaka bagi The Citizens. Skor 1-0 untuk The Reds bertahan hingga peluit panjang berbunyi.
Mancini menghela napas panjang menyaksikan fakta tersebut. Arsitek berpaspor Italia itu kecewa dengan menurunnya performa Man City. Perjuangannya membawa The Citizens, julukan Man City, meraih trofi Liga Primer 2011/2012 semakin mendapat tantangan berat.
Man City memang mengalami problem mental yang belum sestabil MU. Mancini mengakui hal tersebut kerap menjadi kendala di lapangan. Proses pembentukan tim yang mengandalkan kekuatan uang pun menjadi penyumbang masalah bagi Italiano berusia 47 tahun itu. Mantan manajer Lazio (2002–2004) itu pun kini berada di bawah tekanan besar lantaran banyak kritik yang ditujukan kepadanya. Namun penaihat tehnik Man City David Platt mengatakan Mancini dalam kondisi stabil.
Kini fokus Mancini adalah pertandingan menghadapi Wigan. Mereka wajib menang pada pertandingan ini agar bisa meninggalkan rivalnya, MU, yang sekarang sama-sama mengemas 48 poin setelah The Red Devils menang 3-0 atas Bolton Wanderers di Old Trafford, Sabtu (14/1) kemarin. Jika menang, posisi The Citizens sebagai pemimpin klasemen sementara akan tetap aman.
Pelatih yang pernah bermain untuk Sampdoria (1982–1997) itu tak perlu cemas. Di atas kertas, mereka jauh lebih hebat dari The Latics -julukan Wigan. Lihat saja pertemuan mereka dalam empat laga sebelumnya. The Citizens tak sekali pun memberikan kesempatan bagi Wigan untuk mencetak gol. Jadi dalam empat pertandingan terakhir, The Citizens membukukan clean sheet.
Melihat rekor pertemuan ini, yang paling tegang adalah Manajer Wigan Roberto Martinez. Dia mengatakan, Man City bisa meledak pada laga tandang nanti. Dia sangat yakin Mancini sudah meracik strategi untuk membungkam pasukannya. Martinez memang sempat ketar-ketir, namun dia tetap saja tak mau kalah sebelum bertanding. Pasalnya sepakbola adalah permainan 11 lawan 11 dan dia yakin pasukannya bakal menampilkan yang terbaik.
Head to Head Wigan Athletic vs Manchester City : 10 Sep 2011 : Manchester City vs Wigan 3-0 (EPL) 06 Mar 2011 : Manchester City vs Wigan 1-0 (EPL) 19 Sep 2010 : Wigan vs Manchester City 0-2 (EPL) 30 Mar 2010 : Manchester City vs Wigan 3-0 (EPL) 19 Okt 2009 : Wigan vs Manchester City 1-1 (EPL) Lima Pertandingan Terakhir Wigan Athletic : 07 Jan 2012 : Swindon vs Wigan 2-1 (FA Cup) 04 Jan 2012 : Wigan vs Sunderland 1-4 (EPL) 31 Des 2011 : Stoke City vs Wigan 2-2 (EPL) 26 Des 2011 : Manchester United vs Wigan 5-0 (EPL) 22 Des 2011 : Wigan vs Liverpool 0-0 (EPL) Lima Pertandingan Terakhir Manchester City : 12 Jan 2012 : Manchester City vs Liverpool 0-1 (Carling) 08 Jan 2012 : Manchester City vs Manchester United 2-3 (FA Cup) 04 Jan 2012 : Manchester City vs Liverpool 3-0 (EPL) 01 Jan 2012 : Sunderland vs Manchester City 1-0 (EPL) 26 Des 2011 : West Bromwich vs Manchester City 0-0 (EPL)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Wigan Athletic : Al Habsyi - Figueroa, - Caldwell, Alcaraz, Stam, Diame, Gomez, McCarthy, Jones, Rodallega, Moses.
Manchester City : Hart - Zabaleta, Richards, Lescott, Clichy, Barry, De Jong, Milner, Nasri, Silva, Aguero.
PREDIKSI MENANG : Home : 15% --- Draw : 25% --- Away : 65%
PREDIKSI SKOR : Wigan 1 - 2 Man City
TAG :