Setelah memetik kemenangan atas Fiorentina, tugas selanjutnya Zanetti dan kawan-kawan adalah mengalahkan Genoa, Selasa (13/12) atau Rabu dinihari WIB nanti, mereka akan tampil di stadion Luigi Ferraris menghadapi Il Grifone -julukan Genoa. Pertandingan ini adalah laga tunda, laga yang awalnya direncanakan pada Minggu (6/11) itu terpaksa urung digelar dikarenakan cuaca ekstrem yang juga merenggut beberapa korban jiwa di Kota Genoa. Demi alasan keselamatan, kedua klub pun memaklumi keputusan penundaan pertandingan.
Dari catatan statistik yang ada, dalam 11 pertemuan terakhir kedua tim, Genoa tak pernah sekalipun meraih kemenangan. Mereka hanya mampu menahan imbang sebanyak 3 kali saja, selebihnya Genoa harus rela dipecundangi Inter sebanyak 8 kali. Terakhir kali Genoa mampu memenangi laganya atas Inter terjadi 17 tahun silam, tepatnya di bulan November 1994.
Namun demikian, menghadapi Genoa semua orang tahu kalau klub tetangga Sampdoria itu tidak bisa dipandang sebelah mata. Musim ini saja Genoa telah mengalahkan Lazio dan AS Roma. Tim arahan Allenatore Alberto Malesani itu juga menjadi satu dari sejumlah tim yang mampu menahan imbang pemuncak klasemen sementara Juventus. Artinya, Inter Milan harus berhati-hati dan fokus ke lapangan selama 90 menit.
Apalagi absennya Diego Milito tentu merupakan pukulan telak bagi Inter. Akibat cedera engkel akhir pekan lalu, Milito diragukan bisa tampil memperkuat Inter Milan. Padahal Inter membutuhkan semua amunisi terbaiknya untuk memastikan kemenangan saat melawan Genoa nanti agar posisi mereka di klasemen sementara Serie A terus terdongkrak. Ya, jika berhasil menang, maka Inter bakal bisa merangsek ke posisi tujuh klasemen sementara. Namun jika sebaliknya, maka Inter dipastikan akan tertahan di posisi 10 ke bawah.
Head to Head Genoa vs Inter Milan : 06 Mar 2011 : Inter Milan vs Genoa 5-2 (Serie A) 13 Jan 2011 : Inter Milan vs Genoa 3-2 (Coppa Italia) 30 Okt 2010 : Genoa vs Inter Milan 0-1 (Serie A) 08 Mar 2010 : Inter Milan vs Genoa 0-0 (Serie A) 18 Okt 2009 : Genoa vs Inter Milan 0-5 (Serie A) Lima Pertandingan Terakhir Genoa : 11 Des 2011 : Siena vs Genoa 0-2 (Serie A) 03 Des 2011 : Genoa vs AC Milan 0-2 (Serie A) 27 Nov 2011 : Cesena vs Genoa 2-0 (Serie A) 24 Nov 2011 : Genoa vs Bari 3-2 (Coppa Italia) 20 Nov 2011 : Genoa vs Novara 1-0 (Serie A) Lima Pertandingan Terakhir Inter Milan : 11 Des 2011 : Inter Milan vs Fiorentina 2-0 (Serie A) 08 Des 2011 : Inter Milan vs CSKA Moscow 1-2 (Serie A) 04 Des 2011 : Inter Milan vs Udinese 0-1 (Serie A) 27 Nov 2011 : Siena vs Inter Milan 0-1 (Serie A) 23 Nov 2011 : Trabzonspor vs Inter Milan 1-1 (Champions)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Genoa : Frey - Danielli, Kaladze, Moretti, Mesto, Veloso, Rossi, Merkel, Konstan, Caracciolo, Jankovic.
Inter Milan : Cesar - Nagatomo, Samuel, Chivu, Ranocchia, Stankovic, Cambiasso, Motta, Alvarez, Milito, Pazzini.
PREDIKSI MENANG : Home : 35% --- Draw : 25% --- Away : 40%
PREDIKSI SKOR : Genoa 1 - 2 Inter Milan
TAG :
1. | TIPS Taruhan Pertandingan Genoa vs Inter Milan |
2. | Pasar Bursa Taruhan Pertandingan Genoa vs Inter Milan |
3. | Prediksi Skor Pertandingan Genoa vs Inter Milan |
4. | Skor Hasil Akhir Pertandingan Genoa vs Inter Milan |
5. | LIVE Streaming Pertandingan Genoa vs Inter Milan |
6. | Gallery Photo dan Video Highlight Genoa vs Inter Milan |