Saat ini, Gomez mengemas 15 gol di Bundesliga. Jika ditambah Piala Jerman dan Liga Champions, mantan penyerang VfB Stuttgart itu mengemas 23 gol dari 23 laga. Jumlah tersebut sama dengan torehan Lionel Messi (23 gol dari 21 laga) dan unggul atas Cristiano Ronaldo (20 gol dari 19 laga). Dengan stabilitas yang dihasilkan, Gomez berpotensi mengakhiri musim kompetisi ini dengan sepatu emas Eropa.
Selain top skor Eropa, Gomez juga memiliki kesempatan memecahkan rekor gol Bayern Munchen di Bundesliga. Kini Gomez mengemas 76 gol dari 113 laga Bundesliga. Jumlah itu membuat Gomez menjadi runner-up top skor sepanjang masa Bayern. Rekor itu saat ini masih menjadi milik Gerd Mueller (365 gol dari 427 laga). Jika rekor itu berat untuk dipecahkan, sitidaknya ada satu catatan yang bisa pecah musim ini, yaitu rekor 40 gol Mueller dalam satu musim Bundesliga (1971/1972).
Walau di musim lalu FC Koln mampu menahan imbang Bayern di Allianz Arena tanpa gol, namun nampaknya kali ini Bayern bakal dengan mudah menggulung tamunya itu. Performa Bayern Munchen sedang menanjak di musim ini, apalagi di depan pendukung sendiri Bayern sangat perkasa. Faktanya 13 laga kandangnya di semua ajang kompetisi Bayern Munchen hanya kalah 2 kali, sisanya 11 kali selalu menang. Bayern saat ini memimpin klasemen Bundesliga dengan 34 poin sedang Koln berada di posisi 10 dengan raihan 21 angka.
Head to Head Bayern Munchen vs FC Koln : 05 Feb 2011 : Köln vs Bayern München 3-2 (Bundesliga) 18 Sep 2010 : Bayern München vs Köln 0-0 (Bundesliga) 31 Jul 2010 : Bayern München vs Köln 0-0 (Friendly) 06 Mar 2010 : Köln vs Bayern München 1-1 (Bundesliga) 03 Okt 2009 : Bayern München vs Köln 0-0 (Bundesliga) Lima Pertandingan Terakhir Bayern Munchen : 10 Des 2011 : Stuttgart vs Bayern München 1-2 (Bundesliga) 07 Des 2011 : Manchester City vs Bayern Munchen 2-0 (Champions) 03 Des 2011 : Bayern Munchen vs Werder Bremen 4-1 (Bundesliga) 27 Nov 2011 : Mainz vs Bayern Munchen 3-2 (Bundesliga) 22 Nov 2011 : Bayern Munchen vs Villarreal 3-1 (Champions) Lima Pertandingan Terakhir FC Koln : 13 Des 2011 : Köln vs Mainz 05 1-1 (Bundesliga) 10 Des 2011 : Köln vs Freiburg 4-0 (Bundesliga) 04 Des 2011 : Stuttgart vs Köln 2-2 (Bundesliga) 26 Nov 2011 : Köln vs Monchengladbach 0-3 (Bundesliga) 05 Nov 2011 : Werder Bremen vs Köln 3-2 (Bundesliga)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Bayern Munchen : Neuer - Lahm, Van Buyten, Badstuber, Rafinha, Ribéry, Tymoshchuk, Kroos, Robben, Müller, Gomez.
FC Koln : Rensing - Eichner, Geromel, Sereno, Brecko, Riether, Jajalo, Lanig, Clemens, Peszko, Podolski.
PREDIKSI MENANG : Home : 75% --- Draw : 20% --- Away : 5%
PREDIKSI SKOR : Bayern Munchen 3 - 1 FC Koln
TAG :