Apalagi saat ini I Rosanero -julukan Palermo- juga sedang dalam motivasi tinggi setelah pada pekan ke-11 sebelumnya menggulung Bologna 3-1. Hasil tersebut mengerek posisi Fabrizio Miccoli dan kawan-kawan ke papan atas, tepatnya peringkat kelima klasemen sementara, dengan 16 poin. Bila bisa mengalahkan Juventus, tentu poin kedua tim akan sama dan Palermo berpeluang masuk empat besar.
Hal lain yang layak menjadi catatan adalah, “Si Nyonya Tua” kalah dalam dua laga kandang-tandang melawan Palermo musim lalu. Bahkan di kandang Juve saat itu, Stadion Olimpico, Palermo mempermalukan Juventus 3-1. Sedangkan pada pertemuan kedua di Renzo Barbera, Palermo menang tipis 2-1.
Sialnya lagi, saat ini ada empat pemain utama Juventus yang sudah berstatus diffiaddti alias terancam sanksi akibat akumulasi kartu kuning. Mereka adalah Claudio Marchisio, Andrea Pirlo, Giorgio Chiellini dan Simone Pepe. Hal ini jelas bakal menjadi beban permainan mereka untuk bisa bermain lepas.
Namun begitu Juventus masih memiliki modal bagus untuk tetap bisa mengamankan poin maksimal di rumah sendiri. Selain bermain di hadapan pendukungnya sendiri, tamunya Palermo mempunyai kelemahan saat harus berlaga tandang di musim ini. I Rosanero sudah mengunjungi lima stadion lawan musim ini dan hasilnya adalah sekali seri dan empat kalah. Fabrizio Miccoli dan kawan-kawan juga tak pernah membuat gol namun harus rela kemasukan enam kali.
Jadi dalam pertandingan kali ini akan sangat mengejutkan bila Juventus tidak bisa membalas kekalahannya di musim lalu dari Palermo. Apalagi ditunjang sejauh ini Juventus belum tersentuh kekalahan di musim ini.
Head to Head Juventus vs Palermo : 03 Feb 2011 : Palermo vs Juventus 2-1 (Serie A) 24 Sep 2010 : Juventus vs Palermo 1-3 (Serie A) 01 Mar 2010 : Juventus vs Palermo 0-2 (Serie A) 05 Okt 2009 : Palermo vs Juventus 2-0 (Serie A) 22 Feb 2009 : Palermo vs Juventus 0-2 (Serie A) Lima Pertandingan Terakhir Juventus : 30 Okt 2011 : Inter Milan vs Juventus 1-2 (Serie A) 26 Okt 2011 : Juventus vs Fiorentina 2-1 (Serie A) 23 Okt 2011 : Juventus vs Genoa 2-2 (Serie A) 16 Okt 2011 : Chievo vs Juventus 0-0 (Serie A) 03 Okt 2011 : Juventus vs AC Milan 2-0 (Serie A) Lima Pertandingan Terakhir Palermo : 06 Nov 2011 : Palermo vs Bologna 3-1 (Serie A) 30 Okt 2011 : Udinese vs Palermo 1-0 (Serie A) 28 Okt 2011 : Palermo vs Lecce 2-0 (Serie A) 23 Okt 2011 : AS Roma vs Palermo 1-0 (Serie A) 16 Okt 2011 : AC Milan vs Palermo 3-0 (Serie A)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Juventus : Buffon - De Ceglie, Bonucci, Chiellini, Lichsteiner, Vidal, Pepe, Pirlo, Matri, Vucinic, Marchisio.
Palermo : Tzorvas - Balzaretti, Cetto, Silvestre, Pisano, Acquah, Bacinovic, Migliaccio, Ilicic, Miccoli, Zahavi.
PREDIKSI Viva-Bola dot Com - Home : 70% --- Draw : 15% --- Away : 15%
TAG :
1. | TIPS Taruhan Pertandingan Juventus vs Palermo |
2. | Pasar Bursa Taruhan Pertandingan Juventus vs Palermo |
3. | Prediksi Skor Pertandingan Juventus vs Palermo |
4. | Skor Hasil Akhir Pertandingan Juventus vs Palermo |
5. | LIVE Streaming Pertandingan Juventus vs Palermo |
6. | Gallery Photo dan Video Highlight Juventus vs Palermo |