Prediksi Liverpool vs Udinese - Anfield Road Stadium - Jumat, 5 Oktober 2012, pukul 02:05 WIB.
Liverpool nampaknya bakal mengandalkan pemain muda kembali dalam upaya melanjutkan hegemoni positif di kompetisi Eropa. Menjamu Udinese pada matchday 2 Liga Europa di Anfield, Jumat (5/10) dini hari WIB nanti, para darah muda diyakini bisa mengamankan tiga angka.
Brendan Rodgers punya armada tersendiri untuk tampi di Liga Europa. Pemain belia mendapat jatah mencicipi ketatnya persaingan Eropa. Menariknya, performa mereka sejauh ini cukup memuaskan.
“Kami tidak boleh melakukan kesalahan serupa lagi. Pasalnya, tidak ada lawan mudah di kompetisi ini. Liverpool bukan tim sembarangan. Mereka cukup berpengalaman di kompetisi Eropa,”
- Francesco Guidolin -
Young guns yang diturunkan mantan pelatih Swansea City itu belum tersentuh kekalahan, mulai dari kualifikasi hingga partai pertama babak penyisihan Grup A Liga Europa.
Liverpool memukul FC Gomel dua kali beruntun pada kualifikasi ketiga. Lalu, menyingkirkan Heart of Midlothian saat play-off dengan mencatat satu kemenangan dan sekali imbang. Terbaru, klub asal Merseyside tersebut menghajar wakil Swiss, Young Boys dengan skor 5-3 di Stade de Suisse, 20 September lalu.
Ya, Rodgers lebih mengedepankan juniornya yang rata-rata berusia 22 tahun ke bawah di kompetisi ini. Fabio Borini (21), Jordan Henderson (22), Jonjo Shelvey (20), Daniel Pacheco (21), Suso (18), Andre Wisdom (19), Sebastián Coates (21) dan Adam Organ (18) bakal silih berganti unjuk kebolehan. Bahkan nama Borini, Shelvey, Wisdom dan Coates sempat tercatat dalam daftar pencetak gol.
Keputusan Rodgers memberi kesempatan kepada pemain muda membuahkan hasil maksimal. Mereka lambat laun jadi senjata baru Liverpool. Buktinya saat melumat Norwich City 5-2 pada partai terbaru di Liga Primer. Kehadiran sejumlah debutan memungkinkan Si Merah memetik kemenangan pertama di liga domestik itu.
Karena itulah mereka kembali akan diandalkan Rodgers ketika meladeni Udinese di Stadion Anfield. Rodgers percaya para pemain muda bakal kembali memberikan hasil positif. Tentu, itu bisa memudahkan langkah Liverpool untuk melaju ke fase selanjutnya.
Melihat perkembangan signifikan Liverpool, Pelatih Udinese, Francesco Guidolin, meminta armadanya tetap waspada. Apalagi, Udinese tidak memiliki informasi detail soal lawan mengingat ini menjadi pertemuan pertamanya. Selain itu, tuan rumah juga punya misi lain, yakni mematahkan kutukan kandang. Liverpool telah melewati empat laga kandang tanpa kemenangan di semua kompetisi, dengan rincian dua seri dan dua kalah.
Guidolin berharap seluruh armadanya bermain lebih bagus dari dua pertandingan terakhirnya di Serie A. Pada dua partai itu, Udinese hanya mampu bermain tanpa gol kontra Torino dan Genoa. Sebelumnya juga saat menjamu Anzhi Makhachkala pada matchday pertama penyisihan grup Liga Europa, mereka juga bermain imbang 1-1.
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Liverpool : Jones - Wisdom, Carragher, Coates, Johnson, Henderson, Shelvey, Suso, Downing, Suarez, Assaidi.
Udinese : Padelli - Benatia, Danilo, Domizzi, Faraoni, Pereyra, Lazzari, Giampiero Pinzi, Armero, Pereyra, Ranegie.
Head to Head Liverpool vs Udinese :
Kedua tim belum pernah bertemu
Lima Pertandingan Terakhir Liverpool :
29 Sep 2012 : Norwich vs Liverpool 2-5 (EPL)
27 Sep 2012 : West Brom vs Liverpool 1-2 (League Cup)
23 Sep 2012 : Liverpool vs Manchester United 1-2 (EPL)
21 Sep 2012 : Young Boys vs Liverpool 3-5 (Europa)
15 Sep 2012 : Sunderland vs Liverpool 1-1 (EPL)
Lima Pertandingan Terakhir Udinese :
30 Sep 2012 : Udinese vs Genoa 0-0 (Serie A)
27 Sep 2012 : Torino vs Udinese 0-0 (Serie A)
23 Sep 2012 : Udinese vs Milan 2-1 (Serie A)
21 Sep 2012 : Udinese vs Anzhi 1-1 (Europa)
16 Sep 2012 : Siena vs Udinese 2-2 (Serie A)
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : ¾
PREDIKSI MENANG : Home : 50% --- Draw : 30% --- Away : 20%
PREDIKSI SKOR : Liverpool 2 - 1 Udinese
TIPS : Liverpool
REKOMENDASI :