Kemenangan jadi harga mati bagi Real Madrid kala menjamu Valencia pada leg pertama babak perempatfinal Copa del Rey atau Piala Raja di Santiago Bernabeu, Rabu (16/1) dinihari WIB nanti. Ini untuk membayar kekecewaan fans di Bernabeu pasca bermain imbang tanpa gol melawan Osasuna di Pamplona, akhir pekan kemarin.
Secara matematis, Madrid dipastikan sulit mengejar jarak 18 angka dari pimpinan klasemen La Liga Spanyol, Barcelona. Artinya, Copa del Rey menjadi salah satu ajang bagi Madrid untuk bisa bersaing dengan rival abadi mereka tersebut selain tentu Liga Champions.
Sialnya, usaha untuk melangkah ke semifinal Copa del Rey jelas tidak mudah bagi Madrid. Pasalnya, lawan yang akan mereka hadapi adalah Valencia yang datang dengan rasa percaya diri pasca menekuk Sevilla 2-0 di pentas La Liga, akhir pekan kemarin. Dengan kata lain, Copa del Rey bisa menjadi momentum berharga bagi Valencia kembali mengusung kebangkitan di bawah asuhan Ernesto Valverde.
Pada laga nanti akan menambah gairah Madrid dalam usaha membidik kemenangan, seiring kembalinya Cristiano Ronaldo di barisan lini depan skuad Jose Mourinho. Madrid tak bisa memakai jasa CR7 saat melawat ke kandang Osasuna pada laga terakhirnya. Ia harus menjalani skorsing satu laga akibat akumulasi kartu kuning.
Jangan pernah ragukan kualitas CR7. Meski selalu kalah dari Lionel Messi dalam perebutan trofi Ballon d'Or, pemain asal Portugal itu tetap jadi salah satu pemain terbaik di jagat raya. Sejak bergabung dari Manchester United dengan rekor transfer termahal 94 juta euro pada musim panas 2009, CR7 langsung jadi tulang punggung El Real di setiap pertandingan.
Sayang, performa ciamik CR7 tak membantunya memenangi award Ballon d'Or 2012. Kali ke-3 setelah 2009 dan 2011, ia kalah lagi dari Messi, striker mungil Barca. Meski begitu, CR7 siap menunjukkan kebolehannya dalam membobol gawang lawan. Ia telah menceploskan 28 gol dari 28 laga. Bahkan, hattrick-nya ke gawang Celta Vigo di Santiago Bernabeu, Kamis (11/1) lalu, membawa El Real memastikan satu tempat di 8 Besar Copa del Rey 2012/2013.
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Real Madrid : Casillas - Arbeloa, Varane, Ramos, Coentrao, Alonso, Khedira, Callejon, Modric, Ronaldo, Higuain
Valencia : Guaita - Pereira, Rami, R.Costa, Guardado, Albelda, Banega, Piatti, Jonas, Parejo, Soldado
Head to Head Real Madrid vs Valencia : 20 Agt 2012 : Real Madrid vs Valencia 1-1 (La Liga) 09 Apr 2012 : Real Madrid vs Valencia 0-0 (La Liga) 20 Nov 2011 : Valencia vs Real Madrid 2-3 (La Liga) 23 Apr 2011 : Valencia vs Real Madrid 3-6 (La Liga) 05 Des 2010 : Real Madrid vs Valencia 2-0 (La Liga) Lima pertandingan terakhir Real Madrid : 13 Jan 2013 : Osasuna vs Real Madrid 0-0 (La Liga) 10 Jan 2013 : Real Madrid vs Celta Vigo 4-0 (Copa del Rey) 06 Jan 2013 : Real Madrid vs Real Sociedad 4-3 (La Liga) 23 Des 2012 : Malaga vs Real Madrid 3-2 (La Liga) 17 Des 2012 : Real Madrid vs Espanyol 2-2 (La Liga) Lima pertandingan terakhir Valencia : 13 Jan 2013 : Valencia vs Sevilla 2-0 (La Liga) 09 Jan 2013 : Valencia vs Osasuna 2-1 (Copa del Rey) 06 Jan 2013 : Granada vs Valencia 1-2 (La Liga) 22 Des 2012 : Valencia vs Getafe 4-2 (La Liga) 16 Des 2012 : Valencia vs Rayo Vallecano 0-1 (La Liga)
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : 2
PREDIKSI MENANG : Home : 60% --- Draw : 30% --- Away : 10%
PREDIKSI SKOR : Real Madrid 3 - 1 Valencia
TIPS : Real Madrid
PREDIKSI MENANG : Home : 60% --- Draw : 30% --- Away : 10%
PREDIKSI SKOR : Real Madrid 3 - 1 Valencia
TIPS : Real Madrid
Tenun Ikat Kaos Kediri BatikJersey