Atletico Madrid ingin terus memberikan tekanan kepada Barcelona di pucuk pimpinan klasemen. Guna merealisasikan hal itu, klub berjuluk Los Colchoneros tersebut harus bisa memaksimalkan semua pertandingan, termasuk ketika berhadapan dengan Real Zaragoza di Estadio Vicente Calderon, Senin (14/1) dini hari WIB nanti.
Atletico sedang berada dalam kondisi yang sangat baik. Mereka baru saja memastikan melaju ke perempat final Copa del Rey setelah menahan imbang Getafe 0-0 pada leg-II, Kamis (10/1) kemarin. Los Colchoneros lolos dengan keunggulan agregat 3-0 karena pada leg-I, menang 3-0. Namun, banyak yang menilai penampilan Atletico saat berhadapan dengan Getafe justru menurun. Hal tersebut semakin diperkuat dengan kegagalan Radamel Falcao dan kawan-kawan mencetak gol kendati mendominasi permainan.
Hal tersebut tidak terlalu dirisaukan Entrenador Diego Simeone. Meski mengakui jika timnya banyak membuang kesempatan untuk mencetak gol, pelatih berkebangsaan Argentina tersebut mengatakan bahwa para pemain telah berusaha mengeluarkan kemampuan terbaik.
Pelatih yang telah mempersembahkan Trofi Liga Europa 2011/2012 dan Piala Super Eropa 2012 bagi Atletico tersebut nampaknya memilih fokus menghadapi Zaragoza. Simeone berjanji, timnya akan tampil lebih baik demi meraih kemenangan. Tiga poin atas Zaragoza akan memmbuat Atletico terus menempel ketat Barcelona.
Saat ini Los Colchoneros berada di peringkat 2 klasemen sementara dengan mengoleksi 41 poin hasil dari 13 kemenangan, 2 imbang dan 3 kekalahan. Bagi Atletico, berada di peringkat ke-2 klasemen hingga memasuki paruh kedua musim ini merupakan pencapaian yang luar biasa. Sebab, ini merupakan pertama kali sejak musim 1990/1991.
Sementara itu, meski harus berhadapan dengan Atletico di Vicente Calderon, bek Zaragoza, Glenn Loovens, mengatakan timnya tetap berpeluang meraih hasil maksimal. Pemain berkebangsaan Belanda tersebut menilai rekor bagus ketika melakoni laga tandang musim ini membuat Zaragoza optimistis.
Terakhir kali Zaragoza mengalahkan Atletico di Vicente Calderon, pada bulan Oktober 2006 dengan skor 1-0. Zaragoza saat ini duduk di peringkat ke-13 klasemen dengan 22 poin dari 18 laga, unggul tujuh poin dari zona degradasi. Terakhir Zaragoza kalah 1-2 dari Real Betis.
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Atletico Madrid : Courtois - Juanfran, Miranda, Godin, Luis, Tiago, Gabi, Koke, Costa, Rodriguez, Falcao.
Real Zaragoza : Jimenez - Paredes, Sapunaru, Loovens, Abraham, Movilla, Apono, Oriol, Rodriguez, Montanes, Postiga.
Head to Head Atletico Madrid vs Real Zaragoza : 25 Mar 2012 : Real Zaragoza vs Atletico Madrid 1-0 (La Liga) 31 Okt 2011 : Atletico Madrid vs Real Zaragoza 3-1 (La Liga) 20 Feb 2011 : Real Zaragoza vs Atletico Madrid 0-1 (La Liga) 27 Sep 2010 : Atletico Madrid vs Real Zaragoza 1-0 (La Liga) 08 Mar 2010 : Real Zaragoza vs Atletico Madrid 1-1 (La Liga) Lima pertandingan terakhir Atletico Madrid : 11 Jan 2013 : Getafe vs Atletico Madrid 0-0 (Copa del Rey) 07 Jan 2013 : Mallorca vs Atletico Madrid 1-1 (La Liga) 22 Des 2012 : Atletico Madrid vs Celta Vigo 1-0 (La Liga) 17 Des 2012 : Barcelona vs Atletico Madrid 4-1 (La Liga) 13 Des 2012 : Atletico Madrid vs Getafe 3-0 (Copa del Rey) Lima pertandingan terakhir Real Zaragoza : 10 Jan 2013 : Real Zaragoza vs Levante 2-0 (Copa del Rey) 05 Jan 2013 : Real Zaragoza vs Real Betis 1-2 (La Liga) 23 Des 2012 : Athletic Bilbao vs Real Zaragoza 0-2 (La Liga) 16 Des 2012 : Real Zaragoza vs Levante 0-1 (La Liga) 14 Des 2012 : Levante vs Real Zaragoza 0-1 (Copa del Rey)
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : 1½
PREDIKSI MENANG : Home : 75% --- Draw : 20% --- Away : 5%
PREDIKSI SKOR : Atletico 2 - 0 Zaragoza
TIPS : Atletico
PREDIKSI MENANG : Home : 75% --- Draw : 20% --- Away : 5%
PREDIKSI SKOR : Atletico 2 - 0 Zaragoza
TIPS : Atletico
Tenun Ikat Kaos Kediri BatikJersey