Belum lekang dari ingatan ketika Manchester City, juara Liga Primer musim lalu itu dihantam wakil Belanda Ajax Amsterdam dengan skor 1-3 pada pentas Liga Champions, pertengahan pekan kemarin.
Tidak hanya gagal menunjukkan dominasi, City tertinggal dalam penguasaan bola (48 persen berbanding 52 persen), juga tidak mampu memberikan jawaban untuk mengantisipasi tim agresif semacam Ajax.
Tak pelak, itu menjadi kekalahan menyesakkan, yang membuat The Citizens terdesak hingga di ambang ketersingkiran dari panggung terbaik Eropa musim ini.
Sesuatu harus dilakukan. City mesti bangkit untuk memperbaiki semuanya, dan itu diawali ketika mereka menjamu Swansea City di laga lanjutan Liga Primer, Sabtu (27/10) malam WIB nanti.
City berada di peringkat ketiga klasemen dengan nilai 18. Mereka hanya kalah selisih gol dibanding urutan kedua Manchester United. Di atas kertas, The Citizens jelas lebih baik ketimbang The Swans, dan semestinya tidak akan kesulitan mendapatkan tiga angka untuk meneruskan persaingan di papan atas Liga Primer.
Kekalahan City di partai lawan Ajax diduga adalah kesalahan manajer Roberto Mancini, yang beralih ke formasi 3-5-2 ketika timnya tertinggal 1-2. Kepanikan itu terlihat oleh Ajax, yang malah menyegel kemenangan dengan mencetak gol ketiga. Dan Mancini berharap hal itu tak berulang kala menjamu Swansea nanti.
Swansea terkenal sebagai tim yang bermain agresif, satu tipe dengan Ajax. Mereka memiliki Michu, pemain Spanyol yang menjadi top scorer sementara Liga Primer bersama Demba Ba (Newcastle United) dan Robin van Persie (Manchester United) dengan torehan enam gol.
Kalau kemudian City mengulangi kesalahan tersebut, bisa saja hasilnya tak akan jauh berbeda. Terlebih dari semua itu, manajer Swansea, Michael Laudrup, dikabarkan tak segan meminta nasihat dari bos Ajax Frank De Boer untuk mengalahkan City.
Bila Michu menjadi andalan Swansea, maka di kubu tuan rumah ada Edin Dzeko yang sudah menyumbang lima gol bagi City. Ia akan ditandemkan dengan Sergio Aguero yang bertugas sebagai second striker, dan diharapkan mereka dapat mengobati luka Liga Champions dengan mendapatkan kemenangan di partai lawan Swansea.
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Manchester City : Hart - Zabaleta, Richards, Lescott, Kolarov, Y. Toure, Barry, Milner, Tevez, Nasri, Aguero.
Swansea City : Vorm - Rangel, Chico, Williams, Davies, De Guzman, Sung Yong, Britton, Hernandez, Routledge, Michu.
Head to Head Manchester City vs Swansea : 11 Mar 2012 : Swansea vs Man City 1-0 (EPL) 16 Agt 2011 : Man City vs Swansea 4-0 (EPL) 12 Mar 1983 : Swansea vs Man City 4-1 (EPL) Lima pertandingan terakhir Man. City : 25 Okt 2012 : Ajax vs Man City 3-1 (Champions) 20 Okt 2012 : West Brom vs Man City 1-2 (EPL) 06 Okt 2012 : Man City vs Sunderland 3-0 (EPL) 04 Okt 2012 : Man City vs Dortmund 1-1 (Champions) 29 Sep 2012 : Fulham vs Man City 1-2 (EPL) Lima pertandingan terakhir Swansea : 20 Okt 2012 : Swansea vs Wigan 2-1 (EPL) 06 Okt 2012 : Swansea vs Reading 2-2 (EPL) 29 Sep 2012 : Stoke City vs Swansea 2-0 (EPL) 26 Sep 2012 : Crawley vs Swansea 2-3 (Piala Liga) 22 Sep 2012 : Swansea vs Everton 0-3 (EPL)
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : 1¾
PREDIKSI MENANG : Home : 75% --- Draw : 20% --- Away :5%
PREDIKSI SKOR : Man City 2 - 0 Swansea
TIPS : Man City
PREDIKSI MENANG : Home : 75% --- Draw : 20% --- Away :5%
PREDIKSI SKOR : Man City 2 - 0 Swansea
TIPS : Man City