BERITA BOLA,- Gonjang-ganjing mengenai masa depan pelatih Real Madrid, Jose Mouriho, terkuak sudah. Pria berkebangsaan Portugal itu telah menyetujui perpanjangan kontrak dengan El Real yang akan membuatnya tetap di Santiago Bernebeu hingga 2016 mendatang.
Kontrak baru ini sekaligus memupus spekulasi The Special One akan meninggalkan Madrid setelah memenangkan gelar musim ini. Sebelumnya Liverpool dan bekas klubnya Chelsea disebut-sebut sebagai tujuan potensial baginya.
Apalagi Presiden Madrid Florentino Prez dikabarkan kurang puas dengan kinerja Mourinho. Kegagalan melangkah ke partai final Liga Champions disinyalir sebagai salah satu ketidakpuasan Perez.
Namun kabar tersebut segera dibantah oleh manajemen klub. Melalui situs resmi klub pihak Los Blancos mengutarakan, “Real Madrid dan Jose Mourinho telah mencapai kesepakatan untuk memperpanjang kontrak pelatih dengan klub hingga 30 Juni 2016.”
Seperti diketahui, pelatih berusia 49 tahun tersebut sukses membawa empat tim berbeda yaitu Porto, Chelsea, Inter Milan dan Madrid dengan meraih tujuh gelar liga dalam sepuluh tahun terakhir.
Mourinho juga satu-satunya pelatih yang memenangkan gelar di tiga kompetisi utama di dunia Inggris, Italia dan Spanyol. Tidak hanya itu, ia termasuk dalam satu dari tiga pelatih yang mampu memenangi Liga Champions dengan klub yang berbeda.
Baca Berita Lainnya :