Menghadapi tim tangguh Persiwa Wamena di Stadion Pendidikan, Selasa (17/4) sore nanti, tak membuat nyali pemain-pemain Persela Lamongan ciut. Gustavo Lopez dan kawan-kawan siap memberi efek kejut kepada tuan rumah. Terbaru meski kalah dari Persipura, angka 2-1 menunjukkan bagaimana Mutiara Hitam harus bekerja keras untuk menang. Sebelumnya Persela sukses memaksa Persiram bermain imbang di depan ribuan pendukungnya.
Coach Miroslav Janu yang sukses
“Kami sudah melakukan persiapan yang cukup baik untuk putaran kedua dimasa jeda kompetisi lalu. Jadi tinggal bagaimana kami bermain di lapangan dan memanfaatkan setiap peluang yang ada.”mengantarkan Laskar Joko Tingkir bercokol di peringkat keenam pada papan klasemen sementara Liga Indonesia (ISL) telah mempersiapkan pasukannya sebaik mungkin. Namun sayang, menghadapi Persiwa, Janu terancam krisis pemain di lini tengah, menyusul larangan tiga pemain sekaligus. Yakni, sang kapten Gustavo Fabian Lopez, pemain anyar Persela asal Korea Selatan, In Kyun Oh, serta Danuh Rosadhe.
- Mario Gomes de Olivera -
Untuk itu, tiga pemain yang dicoba oleh Janu untuk mengisi lini tengah. Mereka adalah Zainal Arifin, Aris Alfiansyah serta Suroso. Dari ketiga pemain tersebut, hanya Zainal yang murni sebagai pemain tengah. Sedangkan Aris selama ini lebih banyak berperan sebagai second striker. Sedangkan Suroso sebelumnya bermain untuk posisi belakang. Meski begitu, Jimmy Suparno, salah satu pilar Persela, dipastikan bisa turun. Sang bomber sempat absen lantaran akumulasi kartu kuning.
Bagaimana dengan tuan rumah ? Sukses menjungkalkan Arema Indonesia dengan skor 1-0 pada laga kandang perdana putaran kedua, Persiwa kini kembali mengincar kemenangan saat ditantang Laskar Joko Tingkir. Pelatih Persiwa, Mario Gomes de Olivera mengatakan, tidak ada kendala yang dialami timnya untuk laga besok. Badai Pegunungan siap mengulang sukses mendulang tiga poin di kandang.
Persiwa sendiri saat ini masih menempati peringkat ketiga klasemen sementara dengan 34 poin dari 18 laga. Posisi teratas masih diduduki Sriwijaya FC Palembang yang telah mengumpulkan 39 poin dari 18 pertandingan dan diikuti Persipura di posisi kedua dengan poin yang sama dari 19 laga.
Head to Head Persiwa Wamena vs Persela Lamongan : 25 Mar 2012 : Persela vs Persiwa 2-2 (ISL) 30 Apr 2011 : Persela vs Persiwa 5-1 (ISL) 31 Okt 2010 : Persiwa vs Persela 0-0 (ISL) 12 Feb 2010 : Persela vs Persiwa 7-2 (ISL) 20 Jan 2010 : Persiwa vs Persela 5-0 (ISL) Lima Pertandingan Terakhir Persiwa Wamena : 13 Apr 2012 : Persiwa vs Arema 1-0 (ISL) 29 Mar 2012 : Arema vs Persiwa 2-1 (ISL) 25 Mar 2012 : Persela vs Persiwa 2-1 (ISL) 12 Mar 2012 : Persipura vs Persiwa 1-1 (ISL) 28 Feb 2012 : Persiwa vs Pelita Jaya 4-2 (ISL) Lima Pertandingan Terakhir Persela Lamongan : 13 Apr 2012 : Persipura vs Persela 2-1 (ISL) 09 Apr 2012 : Persiram vs Persela 2-2 (ISL) 28 Mar 2012 : Persela vs Persipura 0-0 (ISL) 25 Mar 2012 : Persela vs Persiwa 2-2 (ISL) 14 Mar 2012 : Pelita Jaya vs Persela 1-0 (ISL)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Persiwa Wamena : Galih Firmansyah - Yesaya Desnam, Kughegbe, Firly Apriansyah, Shibakoya Yuichi, Ricardo Merani, O.K Jhon, Isak Konon, Erick Week, Boakay Foday, Pieter Rumaropen.
Persela : Choirul Huda - Roman Gollian, Fatkurahman, Taufik Kasrun, Park Chul Hyung, I Gede Sukadana, Irsyad Aras, Aris Alfiansyah, Zainal Arifin, Mario Costas, Jimmy Suparno.
PREDIKSI MENANG : Home : 60% --- Draw : 25% --- Away : 15%
PREDIKSI SKOR : Persiwa 2 - 1 Persela