Pasukan arahan Jose Mourinho itu menjadi tim tersubur dari seluruh kontestan lima liga terbaik di Eropa -Spanyol, Inggris, Italia, Jerman, dan Prancis-. Real Madrid telah melesakkan 85 gol hanya dalam 25 partai atau rata-rata 3,4 gol per laga.
Jumlah tersebut tentu sebanding karena Madrid merupakan tim yang paling banyak melakukan ancaman ke gawang lawan. Rata-rata, Cristiano Ronaldo cs membuat 19 shots per game (SpG). Lebih banyak dari Barcelona yang hanya membuat 16,6 tembakan ke arah gawang lawan per pertandingan.
Untuk lima besar klub yang berlaga di kompetisi tertinggi Eropa, di bawah Madrid di tempati Manchester City (18,8 SpG), Juventus (18,4), Chelsea (18,2), dan Tottenham (18,1).
Poin tertinggi dalam 25 pertandingan Musim Poin Gol 2011/12 67 85-21 2010/11 60 55-19 2009/10 59 64-185
Baca Berita Lainnya :