Newcastle United akan berkunjung ke markas West Bromwich Albion untuk meneruskan kampanye Liga Primer, Minggu (25/3) nanti malam WIB. Newcastle yang masih mengincar pentas Eropa untuk musim depan, jelas mengusung misi kemenangan.
Dengan perolehan 47 angka di posisi enam, skuad asuhan Alan Pardew ini butuh delapan angka untuk mengejar peringkat empat Tottenham Hotspur atau tiga angka untuk menyamai urutan lima Chelsea. Peringkat empat berarti tiket play off ke Liga Champions, sedangkan peringkat lima menuju Liga
"Saya yakin, Newcastle United masih berada dalam persaingan. Begitu juga dengan Tottenham Hotspur dan Chelsea. Liverpool sedikit jauh, tetapi Anda tidak akan pernah tahu," kata manajer Arsenal, Arsene Wenger.Europa. Dengan sembilan laga tersisa, semua kemungkinan itu terbuka untuk dicoba.
"Sungguh sulit untuk memasuki kompetisi Eropa. Anda harus bersaing dengan tim-tim yang memiliki kekuatan finansial dan kualitas skuad seperti Liverpool yang dapat menggusur kami," kata manajer Newcastle, Alan Pardew, seperti dilansir Goal.com, beberapa waktu lalu.
"Peluang kami tak terlalu besar, tetapi ambisi menuju ke sana memang layak dicoba. Kami fokus untuk meraih tiket kompetisi Eropa sekarang."
Bek Newcastle, Mike Williamson, menilai kunci keberhasilan timnya mencuri hasil maksimal akan terletak pada kekokohan pertahanan. Sebab performa The Magpies ikut menurun ketika gawang Tim Krul mudah ditembus musuh. Fabricio Coloccini dan kawan-kawan hanya kemasukkan delapan kali di 11 laga awal Liga Primer untuk mencatat awal sempurna.
Namun sayangnya perlahan posisi mereka anjlok setelah kebobolan 16 gol pada 10 pertandingan sepanjang 2012. Kemenangan 1-0 melawan Norwich City, Minggu (18/3) kemarin, merupakan pertama kali Newcastle membukukan clean sheet pada enam laga terakhir.
Sementara dari pihak tuan rumah, walau nampaknya sudah tidak memiliki ambisi besar tersisa pada musim ini dan hampir pasti mereka bertahan di Liga Primer, West Bromwich tetap menginginkan finish dengan hasil yang baik. Mereka kini bertengger di urutan 13, memimpin 13 nilai di atas zona relegasi.
West Bromwich tetap optimis mereka mengamankankan poin maksimal dari incaran tim tamu. Selain mereka diuntungkan dengan status tuan rumah, secara head to head tuan rumah masih mendominasi dalam lima pertemuan terakhirnya. West Bromwich menang 3 kali dan sisanya imbang 2 kali.
Head to Head West Bromwich vs Newcastle : 21 Des 2011 : Newcastle vs West Bromwich 2-3 (EPL) 22 Mei 2011 : Newcastle vs West Bromwich 3-3 (EPL) 05 Des 2010 : West Bromwich vs Newcastle 3-1 (EPL) 23 Jan 2010 : West Bromwich vs Newcastle 4-2 (FA) 19 Jan 2010 : Newcastle vs West Bromwich 2-2 (Champ) Lima Pertandingan Terakhir West Bromwich : 17 Mar 2012 : Wigan vs West Bromwich 1-1 (EPL) 11 Mar 2012 : Manchester United vs West Bromwich 2-0 (EPL) 03 Mar 2012 : West Bromwich vs Chelsea 1-0 (EPL) 25 Feb 2012 : West Bromwich vs Sunderland 4-0 (EPL) 12 Feb 2012 : Wolves vs West Bromwich 1-5 (EPL) Lima Pertandingan Terakhir Newcastle : 18 Mar 2012 : Newcastle vs Norwich City 1-0 (EPL) 12 Mar 2012 : Arsenal vs Newcastle 2-1 (EPL) 04 Mar 2012 : Newcastle vs Sunderland 1-1 (EPL) 25 Feb 2012 : Newcastle vs Wolves 2-2 (EPL) 11 Feb 2012 : Tottenham vs Newcastle 5-0 (EPL)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
West Bromwich : Foster - Ridgewell, Shorey, McAuley, Jones, Morrison, Brunt, Thomas, Mulumbu, Scharner, Long.
Newcastle : Krul - Coloccini, Simpson, Williamson, Perch, Cabaye, Guthrie, Arfa, Guttierrez, Cisse, Debam Ba.
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : ½
PREDIKSI MENANG : Home : 40% --- Draw : 30% --- Away : 30%
PREDIKSI SKOR : West Bromwich 1 - 1 Newcastle