Tugas berat menanti Phillip Cocu pada debutnya sebagai nakhoda anyar PSV Eindhoven. Dia harus membalikkan kekalahan 2-4 dari Valencia pada leg kedua 16 besar Liga Europa di Philips Stadion, Jumat (16/3) dinihari WIB nanti. Cocu didaulat menduduki kursi kepelatihan menggantikan Fred Rutten, Senin (12/3) kemarin, hingga akhir musim. Suksesi terjadi lantaran pihak manajemen kecewa dengan kinerja Rutten yang belum mampu mengangkat prestasi PSV.
Bagi Cocu, ini merupakan pengalaman pertamanya sebagai pelatih utama. Sebelumnya, dia hanya berstatus sebagai asisten. Minimnya pengalaman itulah yang membuat laga melawan Valencia menjadi tantangan berat bagi mantan punggawa Barcelona ini. PSV setidaknya membutuhkan kemenangan 2-0 untuk melaju ke putaran berikutnya.
Secara realistis, Cocu tidak diharapkan dapat menciptakan keajaiban bagi PSV. Dia hanya diminta untuk memperbaiki performa Boeren sampai akhir 2011/2012. Maklum langkah PSV musim ini cukup labil. Di Eredivisie, mereka terlempar dari zona Liga Champions. Tugas utamanya adalah membantu PSV kembali berlaga di panggung utama kompetisi Eropa tersebut. Peluangnya cukup terbuka lantaran hanya terpaut satu angka dari posisi runner-upyang dihuni Ajax Amsterdam. Sementara selisihnya dengan pemimpin klasemen AZ Alkmaar, sebesar empat poin.
Meski tidak dibebankan apa pun, Cocu tetap berusaha menyelamatkan partisipasi PSV di Liga Europa. Dia yakin para pemain akan mendukung misinya itu. Kesempatannya tetap ada. Pasalnya PSV cukup tangguh saat menjadi tuan rumah, khususnya di kompetisi Eropa. Mereka belum terkalahkan selama 18 laga kandang di Benua Biru dengan rincian 13 menang dan lima imbang.
Sementara itu, Valencia yang punya modal bagus saat melawat ke PSV akan membuat tim tamu tampil pede. Selama 56 menit, Los Che berhasil mengungguli PSV Eindhoven dengan empat gol tanpa balas. hanya saja ketidakmampuan pasukan asuhan Unai Emery itu menjaga konsistensi permainan menyebabkan duel leg pertama fase 16 besar Liga Europa di Mestalla (8/3) pekan lalu harus berakhir 4-2.
Emery mengaku lini pertahanan mereka sangat rapuh. Hal ini yang akan diperbaiki dalam pertemuan kedua ini. Emery juga selalu mengingatkan para pemain agar fokus selama pertandingan belum berakhir. Emery memastikan pasukannya akan belajar dari kesalahan dalam pertemuan pertama.
Valencia masih punya peluang untuk melaju ke fase selanjutnya. Tapi, mereka harus ekstra waspada di leg kedua. PSV adalah tim yang tangguh di kandang sendiri. Mantan anak asuh Fred Ruttern belum terkalahkan di depan fans setianya. Di sisi lain perlu diketahui Valencia belum terkalahkan dalam sembilan pertarungan melawan klub asal Belanda. Mereka mencatat empat kemenangan dan lima hasil imbang kontra wakil Eredivisie.
Baca Juga Yang Trend Hari ini :
● Prediksi Athletic Bilbao vs Manchester United - Liga Europa
● Prediksi Manchester City vs Sporting Lisbon - Liga Europa
● Prediksi Besiktas vs Atletico Madrid - Liga Europa
● Prediksi Schalke 04 vs FC Twente - Liga Europa
Head to Head PSV Eindhoven vs Valencia : 09 Mar 2012 : Valencia vs PSV 4-2 (Europa League) 19 Jul 2011 : Valencia vs PSV 2-0 (Friendly Match) Lima Pertandingan Terakhir PSV Eindhoven : 11 Mar 2012 : NAC Breda vs PSV * 3-1 (Eredivisie) 09 Mar 2012 : Valencia vs PSV 4-2 (Europa League) 04 Mar 2012 : PSV vs Twente 2-6 (Eredivisie) 26 Feb 2012 : PSV vs Feyenoord 3-2 (Eredivisie) 24 Feb 2012 : PSV vs Trabzonspor 4-1 (Europa League) Lima Pertandingan Terakhir Valencia : 11 Mar 2012 : Valencia vs Mallorca 2-2 (La Liga) 09 Mar 2012 : Valencia vs PSV 4-2 (Europa League) 05 Mar 2012 : Granada vs Valencia 0-1 (La Liga) 27 Feb 2012 : Valencia vs Sevilla 1-2 (La Liga) 24 Feb 2012 : Valencia vs Stoke City 1-0 (Europa League)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
PSV Eindhoven : Isaksson - Pieters, Bouma, Marcelo, Manolev, Wijnaldum, Strootman, Labyad, Toivonen, Mertens, Matavz.
Valencia : Alves - Barragan, Rami, R. Costa, Alba, Tino Costa, Feghouli, Albelda, Jonas, Piatti, Soldado.
ASIAN HANDICAPS ODDS - 0 : ¼
PREDIKSI MENANG : Home : 40% --- Draw : 25% --- Away : 35%
PREDIKSI SKOR : PSV 1 - 1 Valencia
4.5