Di Juventus Stadium, Rabu (21/3/2012) dinihari WIB, Juventus unggul lebih dulu melalui Alessandro Del Piero. Dua gol Djamel Mesbah dan Maxi Lopez di babak kedua membuat Rossoneri mampu membalikkan keadaan menjadi 2-1.
Namun saat perpanjangan waktu, gawang Milan kembali kebobolan. Tendangan jarak jauh Mirco Vucinic mengubah skor jadi 2-2. ‘Si Nyonya Tua’ pun lolos ke final dengan keunggulan agregat 4-3. Di partai puncak mereka akan ditunggu pemenang laga antara Siena kontra Napoli.
Sejak awal pertandingan Milan berinisiatif menekan, namun peluang terbaik yang mereka miliki baru datang di menit 20. Melepaskan tembakan dari sudut kotak penalti, bola masih bisa ditepis oleh kiper Marco Storari.
Peluang tim tamu berikutnya datang dari Clarence Seedorf, saat tendangan jarak jauh yang dia lepaskan melenceng tipis dari sasaran. Namun justru Bianconeri yang lebih dulu membuka keunggulan, tepatnya pada menit 28.
Berawal dari sukses Andrea Pirlo melewati Djamel Mesbah, dia kemudian mengirim umpan ke tengah kotak penalti. Del Piero berhasil mengalahkan Marco Amelia saat akan menjemput bola, dan dengan sontekannya dia membawa Juventus unggul 1-0 atau agregat 3-1.
Milan baru bisa menyamakan kedudukan pada babak kedua, tepatnya menit 57. Menyongsong umpan lambung dari sisi kanan, Mesbah lolos dari jebakan offside dan dengan leluasa menanduk bola sambil menjatuhkan diri. Gol, skor 1-1.
Sembilan menit sebelum pertandingan berakhir, Milan berhasil membalikkan keadaan dan unggul 2-1, yang juga menyamakan agregat menjadi 3-3. Gol tersebut dibuat dengan indah oleh Maxi Lopez setelah dia melewati tiga pemain Juventus dan melepaskan tembakan keras yang bersarang di pojok gawang.
Skor 2-1 untuk Milan memaksa laga dilanjutkan dengan perpanjangan waktu. Dan di periode perpanjangan waktu pertama Juventus berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Tendangan jarak jauh Mirco Vucinic mengarah ke sudut kiri atas gawang Amelia dan kiper kedua Milan itu tak sampai menjangkaunya. Milan gagal menciptakan tambahan gol di periode kedua ekstra time. Hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda laga usai, skor bertahan di angka 2-2.
4.5
Video Highlights Juventus vs AC Milan [2-2]
- 21 Maret 2012 - Coppa Italia
- 21 Maret 2012 - Coppa Italia
Baca Berita Lainnya :