Memeang bukan tugas yang mudah bagi MU untuk melakukannya. Sebab juara Inggris 19 kali itu terakhir kali berhasil memetik poin maksimal di Stamford Bridge terjadi sekitar 10 tahun silam. MU berjaya 3-0 melalui gol Ruud van Nistelrooy, Paul Scholes dan Ole Gunnar Solskjaer pada laga April 2002. Setelah pencapaian itu, MU selalu terpeleset dalam delapan kunjungan berikutnya. Mereka bahkan hanya mampu bermain imbang dua kali dan sisanya tumbang. Faktor Stamford Bridge juga bertuah negatif ketika MU datang pada pentas Piala Liga 2004/2005. Mereka bermain 0-0. Buruknya rekor The Red Devils di rumah Chelsea tidak pelak akan mempersulit perjuangan mereka.
Namun, MU bukannya sama sekali tanpa harapan. Kemenangan 1-0 pada pentas Liga Champions, April tahun lalu, menumbuhkan kepercayaan diri mereka menuntaskan kesengsaraan di Stamford Bridge. Kala itu, MU pulang tertawa berkat gol Wayne Rooney. Hal itu jelas menambah optimisme MU dengan tidak lagi menakutkannya stadion berkapasitas 42.000 tempat duduk tersebut pada musim ini. The Blues juga sudah tiga kali tumbang dalam tujuh partai kandang terakhir di Liga Primer. Jumlah kekalahan itu menyamai penampilan 53 partai kandang sebelumnya. Mereka yang dapat mencuri angka dari Stamford Bridge, yakni Arsenal (menang 5-3), Liverpool (2-1), Aston Villa (3-1) serta Fulham yang menahan imbang (1-1).
Berkurang menyeramkannya Stamford Bridge ini otomatis membuat moril Patrice Evra dkk bertambah. Apalagi performa tandang MU sepanjang musim 2011/2012 sangat mengesankan. Mereka merupakan tim dengan grafik terbaik lewat torehan 26 angka, didukung catatan kemasukan paling sedikit (7). Apalagi sejarah pertemuan melawan Chelsea turut memberi angin segar bagi MU, yang sukses membukukan empat kemenangan dalam lima duel terakhir di seluruh kompetisi.
Namun begitu terhitung sejak format kompetisi itu dipakai musim 1992/1993, The Blues adalah tim yang paling sering menumbangkan MU. Chelsea sudah berjaya 13 kali pada 39 partai atau rasio kemenangan 33,3%. Tidak ada tim lain yang mampu menorehkan statistik lebih baik, termasuk Liverpool, Arsenal ataupun rival sekota Man City. Persentase kemenangan Liverpool atas MU cuma 28,2%, Arsenal 27,5% dan Man City hanya 20,6%. Dengan performa demikian tidak tertutup pula kemungkinan terus terpuruknya The Red Devils pada pertandingan ini.
Bagaimanapun, reputasi ketangguhan Chelsea tetap kuat. Mereka telah menumbangkan Man City 2-1, Desember tahun lalu. Pertarungan kedua klub nanti pun dijamin berlangsung menarik. Chelsea dan MU dikenal memiliki serangan sayap berbahaya meski menggunakan pola permainan berbeda (4-3-3 dan 4-4-2). Itu terlihat pada statistik Liga Primer sepanjang musim ini. The Blues dan The Red Devils sama-sama menempatkan banyak pemain pada daftar assist. Antonio Valencia (8) hanya tertinggal di belakang penguasa kategori ini, punggawa Manchester City David Silva (12). MU juga diwakili Luis Nani (7) dan Ryan Giggs (7). Sementara Chelsea mengirimkan Juan Mata (7).
Orientasi serangan sisi lapangan kedua klub juga bisa dilihat dari banyaknya pemain kedua tim yang kerap menciptakan peluang menciptakan gol. Mata sudah 66 kali berusaha membantu rekan-rekannya menaklukkan kiper lawan. Dirinya diikuti Nani yang 55 kali menolong MU membuat gol. Dengan strategi itu, Chelsea dan MU acap merobek gawang musuh dari umpan silang. MU merupakan tim terbaik menggunakan proses ini lewat torehan 16 gol. Sedangkan Chelsea membuat 13 gol.
Head to Head Chelsea vs Manchester United : 18 Sep 2011 : Manchester United vs Chelsea 3-1 (EPL) 08 Mei 2011 : Manchester United vs Chelsea 2-1 (EPL) 13 Apr 2011 : Manchester United vs Chelsea 2-1 (Champions) 07 Apr 2011 : Chelsea vs Manchester United 0-1 (Champions) 02 Mar 2011 : Chelsea vs Manchester United 2-1 (EPL) Lima Pertandingan Terakhir Chelsea : 01 Feb 2012 : Swansea City vs Chelsea 1-1 (EPL) 28 Jan 2012 : Queens Park Rangers vs Chelsea 0-1 (FA) 21 Jan 2012 : Norwich City vs Chelsea 0-0 (EPL) 14 Jan 2012 : Chelsea vs Sunderland 1-0 (EPL) 08 Jan 2012 : Chelsea vs Portsmouth 4-0 (FA) Lima Pertandingan Terakhir Manchester United : 01 Feb 2012 : Manchester United vs Stoke City 2-0 (EPL) 28 Jan 2012 : Liverpool vs Manchester United 2-1 (FA) 22 Jan 2012 : Arsenal vs Manchester United 1-2 (EPL) 14 Jan 2012 : Manchester United vs Bolton Wanderers 3-0 (EPL) 08 Jan 2012 : Manchester City vs Manchester United 2-3 (FA)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Chelsea : Cech - Bosingva, Ivanovic, Cahill, Bertrand, Romeu, Essien, Malouda, Sturridge, Torres, Juan Mata.
Man United : Lindegaard - Smalling, Ferdinand, Evans, Evra, Valencia, Carrick, Scholes, Giggs, Chicharito, Rooney.
PREDIKSI MENANG : Home : 36% --- Draw :30% --- Away : 34%
PREDIKSI SKOR : Chelsea 1 - 1 Man United
Rating 5 5