Newcastle United tidak pernah menang di partai kandang sejak St James’ Park disulap menjadi Sports Direct Arena pada 9 November tahun lalu. Pasukan Alan Pardew menderita dua kekalahan (melawan Chelsea dan Werst Bromwich Albion) dan sekali tertahan (Swansea City) dalam tiga pertandingan sejak tanggal tersebut. Padahal sebelumnya rekor The Magpies di rumah sendiri terbilang cemerlang. Mereka hanya dua kali gagal memetik hasil sempurna (diimbangi Arsenal dan Tottenham Hotspur) dengan Fulham, Blackburn Rovers, Wigan Athletic dan Everton sukses dibekuk.
Bicara logika, perputaran peruntungan Fabricio Coloccini dan kawan-kawan ini jelas sama sekali tidak disebabkan pergantian nama stadion berkapasitas 52.000 tempat duduk itu. Cedera pemain kunci turut berperan terhadap penurunan grafik Newcastle. Meski begitu, patut ditunggu apakah nama Sports Direct Arena akan kembali berpengaruh negatif bagi Newcastle ketika menjamu Manchester United, Rabu (4/1) atau Kamis dinihari WIB nanti.
Sementara itu MU siap kembali ke jalur kemenangan. Newcastle United dibidik sebagai korban pertama sejak tersandung di kaki Blackburn Rovers kemarin. Sir Alex yang tidak menurunkan Wayne Rooney kala bersua The Rovers, kali ini nampaknya dia bakal diturunkan sejak awal berduet dengan Berbatov. Sedang Ryan Giggs, Antonio Valencia, Michael Carrick serta Park Ji-sung bakal mendukungnya dari lini kedua.
Ferguson juga memberi instruksi khusus bagi lini belakangnya. Saat bertemu Blackburn, Valencia, Carrick, Phil Jones dan Patrice Evra bertugas di lini belakang. Hanya dua yang berposisi asli sebagai defender, sementara salah satunya adalah gelandang tengah. Hasilnya pertahanan MU sering melakukan kesalahan dan lini tengah kekurangan cara mengalirkan bola ke depan. Beruntung kabar baik datang dari tim medis. Bek senior Rio Ferdinand sudah bisa berlaga di Sports Direct Arena, membantu Evra mengkoordinir lini belakang.
Walau Newcastle baru saja dihancurkan Liverpool 1-3, Ferguson tak mau sesumbar. Ini lantaran performa ciamik yang ditunjukkan bomber The Magpies yakni Demba Ba. Penyerang Senegal tersebut sudah 21 kali menjebol gawang lawan kali sepanjang 2011. Sementara musim ini Ba tampil dalam 18 pertandingan dengan sumbangsih 14 gol. Selain itu meski sejauh ini MU mendominasi kemenangan, hasil imbang beruntun pada 2 kali pertemuan terakhir adalah fakta Newcastle tak bisa dipandang sebelah mata.
Head to Head Newcastle United vs Manchester United : 26 Nov 2011 : Manchester United vs Newcastle 1-1 (EPL) 19 Apr 2011 : Newcastle vs Manchester United 0-0 (EPL) 17 Ags 2010 : Manchester United vs Newcastle 3-0 (EPL) 05 Mar 2009 : Newcastle vs Manchester United 1-2 (EPL) 17 Ags 2008 : Manchester United vs Newcastle 1-1 (EPL) Lima Pertandingan Terakhir Newcastle United : 30 Des 2011 : Liverpool vs Newcastle 3-1 (EPL) 26 Des 2011 : Bolton vs Newcastle 0-2 (EPL) 21 Des 2011 : Newcastle vs West Bromwich 2-3 (EPL) 17 Des 2011 : Newcastle vs Swansea 0-0 (EPL) 10 Des 2011 : Norwich City vs Newcastle 4-2 (EPL) Lima Pertandingan Terakhir Manchester United : 31 Des 2011 : Manchester United vs Blackburn 2-3 (EPL) 26 Des 2011 : Manchester United vs Wigan 5-0 (EPL) 21 Des 2011 : Fulham vs Manchester United 0-5 (EPL) 18 Des 2011 : QPR vs Manchester United 0-2 (EPL) 10 Des 2011 : Manchester United vs Wolves 4-1 (EPL)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Newcastle United : Krul - Taylor, Simpson, Coloccini, Williamson, Gutierrez, Tiote, Cabaye, Obertan, Ben Arfa, Demba Ba.
Manchester United : Lindegaard - Evra, Ferdinand, Jones, Valencia, Nani, Carrick, Ryan Giggs, Park Ji-sung, Rooney, Berbatov.
PREDIKSI MENANG : Home : 25% --- Draw : 30% --- Away : 45%
PREDIKSI SKOR : Newcastle 1 - 2 Man United
TAG :