Rasanya wajar target menang diburu pasukan Simon McMenemy itu. Walau berstatus tim promosi Mitra Kukar bukanlah lawan yang bisa dipandang sebelah mata. Disana bercokol nama-nama besar dunia sepakbola Indonesia, sebut saja Ahmad Bustomi, Arif Suyono, Isnan Ali hingga Hamka Hamzah. Meski dalam laga ini, Arif Suyono yang menderita cedera hamstring tak dapat diturunkan. Belum lagi daftar pemain asing yang mencakup Piere Njanka dan eks striker Everton, Marcus Bent.
Walau tak gampang menghadapi tim sekelas Persib Bandung, namun Mitra Kukar optimis bakal mampu melakukannya. Kalah beruntun pada laga teranyarnya dari PSPS Pekanbaru dan Persipura Jayapura semakin memotivasi tim berjuluk Naga Mekes itu untuk mencari pengganti poin yang hilang.
Sementara itu, sukses merengkuh poin maksimal di pertandingan terakhirnya, membuat tamunya Persib Bandung termotivasi juga bisa meneruskan trend positif ini kala menantang Mitra Kukar. Modal positif belum tersentuh kekalahan di musim ini membuat anak-anak asuh Drago Mamic optimis bakal mencuri poin dari incaran Mitra Kukar.
Ya, Maung Bandung datang ke Kalimantan dengan rekor yang mengesankan di musim ini. Pasukan Maung Bandung belum pernah sekali pun merasakan kekalahan. Dari enam pertandingan, Persib tiga kali menang dan tiga kali seri. Namun Drago mengaku tak terlalu memikirkan soal statistik ini. Drago mau anak asuhnya tak menengok ke belakang.
Untuk itu, Drago tetap tak mau para pemain Persib terlalu memberikan ruang kepada pemain lawan, terutama saat mereka memasuki wilayah pertahanan. Persib harus tetap mewaspadai setiap pergerakan pemain Mitra Kukar yang dihuni banyak pemain bagus. Sebaliknya bila Persib memberikan ruangan terhadap pemain sekelas Marcus Bent dengan membiarkan penguasaan bola lebih lama, maka buyarlah harapan mempertahankan rekor ciamiknya di musim ini.
Head to Head Mitra Kukar vs Persib Bandung : kedua tim belum pernah bertemu Lima Pertandingan Terakhir Mitra Kukar : 07 Jan 2012 : PSPS Pekanbaru vs Mitra Kukar 3-1 (ISL) 17 Des 2012 : Mitra Kukar vs Persipura Jayapura 1-2 (ISL) 13 Des 2011 : Mitra Kukar vs Persiwa Wamena 6-1 (ISL) 08 Des 2011 : PSAP Sigli vs Mitra Kukar 2-3 (ISL) 04 Des 2011 : PSMS Medan vs Mitra Kukar 1-1 (ISL) Lima Pertandingan Terakhir Persib Bandung : 05 Jan 2012 : Persib vs PSAP Sigli 1-1 (ISL) 09 jan 2012 : Persib vs PSMS Medan 3-1 (ISL) 17 Des 2011 : Persidafon vs Persib 2-2 (ISL) 12 Des 2011 : Deltras vs Persib 0-0 (ISL) 07 Des 2011 : Persib vs Sriwijaya FC 1-0 (ISL)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Mitra Kukar : Hendro - Abdul, Njanka, Hamka, Bobby, Arif, Bustomi, Mahadriga, Nemanja Obric, Marcus Bent, Lee Saong Min.
Persib Bandung : Yandri Pitoy - Maman, Abanda, Toni, Zulkifli, Hariono, Radovic, Airlangga, Jajang, Ilham, Moses.
PREDIKSI MENANG : Home : 40% --- Draw : 30% --- Away : 30%
PREDIKSI SKOR : Mitra Kukar 1 - 1 Persib
TAG :