Sabtu (21/1) sore nanti Gresik United (GU) sudah harus kembali meladeni tim kuat asal Kalimantan, Mitra Kukar di Stadion Petrokimia, Gresik. Menghadapi jadwal "gila" tersebut, asisten pelatih GU Mursyid Effendi berusaha tetap tenang. Dalam latihan kemarin (19/1) di Stadion Petrokimia, Imung, sapaan Mursyid Effendi, memegang kendali latihan. Itu setelah pelatih GU Freddy Muli terkapar gara-gara flu dan tak bisa mendampingi latihan.
Menjelang laga melawan Mitra Kukar ini, GU hanya memiliki waktu latihan empat kali. Dua kali di hari Rabu (18/1) lalu, kemarin sore, dan pagi ini (20/1). Meski menjalani persiapan yang mepet, GU berani sesumbar bakal meraih poin penuh di kandang. Nah, yang patut disoroti adalah lini pertahanan GU. Dari tujuh laga yang dijalani, gawang GU sudah dibobol sebanyak 17 kali. Berkaca dari hal tak bisa dipungkiri kalau pertahanan tim asuhan Freddy Muli itu memang rapuh.
Dalam laga melawan Mitra Kukar nanti, asisten manajer teknik GU, Thoriq Majjidanor berharap kelelahan bukan menjadi hambatan GU dalam meraup poin.
Sementara itu dari pihak tim tamu Mitra Kukar menargetkan raih angka penuh pada laga tandang menghadapi GU itu. Pemain mitra dalam kondisi prima dan siap bertanding. Hal itu tidak lepas dari hasil positif pada dua laga sebelumnya melawan dua klub tangguh yakni Persib Bandung takluk 2- 1 dan Pelita Jaya kalah 1-0.
Head to Head Gresik United vs Mitra Kukar : 06 Mar 2011 : Mitra Kukar vs Gresik United 1-0 (DU) 21 Jan 2011 : Gresik United vs Mitra Kukar 0-0 (DU) 10 Mar 2010 : Gresik United vs Mitra Kukar 1-1 (DU) 20 Des 2009 : Mitra Kukar vs Gresik United 3-0 (DU) Lima Pertandingan Terakhir Gresik United : 16 Jan 2012 : Persiram vs Gresik United 1-1 (ISL) 12 Jan 2012 : Sriwijaya FC vs Gresik United 3-0 (ISL) 06 Jan 2012 : Persiba vs Gresik United 4-2 (ISL) 17 Des 2011 : Gresik United vs Arema Indonesia 2-0 (ISL) 10 Des 2011 : Gresik United vs Persela 3-2 (ISL) Lima Pertandingan Terakhir Mitra Kukar : 17 Jan 2012 : Mitra Kukar vs Pelita Jaya 1-0 (ISL) 14 Jan 2012 : Mitra Kukar vs Persib 3-0 (ISL) 07 Jan 2012 : PSPS Pekanbaru vs Mitra Kukar 3-1 (ISL) 17 Des 2012 : Mitra Kukar vs Persipura Jayapura 1-2 (ISL) 13 Des 2011 : Mitra Kukar vs Persiwa Wamena 6-1 (ISL)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Gresik United : Hery - Balatas, Ade Suhendra, Kusen, Arthur Assa, Chena, Agus Indra, Uston, Koko Lomell, Sayedeh, Castano.
Mitra Kukar : Hendro - Abdul, Njanka, Hamka, Bobby, Arif, Bustomi, Mahadriga, Lee Saong Min, Marcus Bent, Jajang.
PREDIKSI MENANG : Home : 35% --- Draw : 35% --- Away : 30%
PREDIKSI SKOR : Gresik United 1 - 1 Mitra Kukar
TAG :