Pelatih Malaga Manuel Pellegrini paham, menghadapi Valencia yang saat ini berada di posisi 3 besar klasemen sementara memang tidak akan mudah. Apalagi Malaga menghadapi problem internal dengan kurang harmonisnya hubungan Pellegrini dengan penyerang asal Belanda Ruud van Nistelrooy.
Permasalahannya Pellegrini kecewa dengan penampilan Nistelrooy yang minim produktivitas. Striker kelahiran Oss, Brabant utara, Belanda, 1 Juli 1976, itu baru mencetak satu gol dalam 12 kali penampilan atau sejak didatangkan dari Hamburg SV, 1 Juni 2011. Gol mantan pemain Real Madrid itu dicetak saat melawan Getafe, 1 Oktober lalu.
Buntutnya, sang entrenador tidak memasukkan penyerangnya itu dalam starting line-up dalam beberapa laga terakhir. Nistelrooy hanya turun sebagai pemain pengganti. Setelah memetik dua kemenangan beruntun melawan Racing Santander 3-1, 21 November lalu dan Villarreal 2- 1, 28 November lalu, Malaga dikalahkan Real Sociedad 1-3, 4 Desember dan bermain imbang 1-1 dengan Osasuna, 11 Desember.
Laga berat yang dihadapi Malaga pada jornada-16 ini merupakan segelintir jadwal yang harus ditempuh untuk bisa mencapai papan atas. Malaga belum lagi bertemu Barcelona. Laga melawan sang juara bertahan awalnya dijadwalkan pada pekan pembuka Primera Liga. Namun karena ada pemogokan pemain, laga tersebut batal dan belum dijadwal ulang. Melawan Valencia para pemain Malaga mengaku siap tampil habis-habisan.
Sementara bagi Valencia, pertandingan melawan Malaga merupakan awal dari titik balik dari kekecewaan mereka yang baru saja tersingkir dari Liga Champions, serta terancam tergusur dari Copa del Rey paska bermain imbang dengan klub Segunda B, Cadiz beberapa hari lalu.
Head to Head Valencia vs Malaga : 23 Jan 2011 : Valencia vs Málaga 4-3 (La Liga) 29 Agu 2010 : Málaga vs Valencia 1-3 (La Liga) 25 Mar 2010 : Valencia vs Málaga 1-0 (La Liga) 02 Nov 2009 : Málaga vs Valencia 0-1 (La Liga) 15 Feb 2009 : Valencia vs Málaga 1-1 (La Liga) Lima Pertandingan Terakhir Valencia : 14 Des 2011 : Cadiz vs Valencia 0-0 (Copa del Rey) 11 Des 2011 : Real Betis vs Valencia 2-1 (La Liga) 07 Des 2011 : Chelsea vs Valencia 3-0 (Champions) 04 Des 2011 : Valencia vs Espanyol 2-1 (La Liga) 27 Nov 2011 : Rayo Vallecano vs Valencia 1-2 (La Liga) Lima Pertandingan Terakhir Malaga : 14 Des 2011 : Getafe vs Málaga 0-1 (Copa del Rey) 12 Des 2011 : Málaga vs Osasuna 1-1 (La Liga) 04 Des 2011 : Real Sociedad vs Málaga 3-2 (La Liga) 29 Nov 2011 : Málaga vs Villarreal 2-1 (La Liga) 22 Nov 2011 : Racing Santander vs Málaga 1-3 (La Liga)Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Valencia : Alves - Mathieu, Ruiz, Rami, Bruno, Abelda, Topal, Feghouli, Jonas, Pablo, Soldado.
Malaga : Caballero - Sanchez, Demichelis, Mathijsen, Monreal, Isco, Duda, Toulalan, Cazorla, Rondon, Juanmi.
PREDIKSI MENANG : Home : 55% --- Draw : 30% --- Away : 15%
PREDIKSI SKOR : Valencia 2 - 0 Malaga
TAG :