Sebagai sesama mantan juara Liga Europa, kedua klub bertekad menggunakan prestasi masa lalu untuk mencatat kesuksesan di kompetisi antar-klub paling bergengsi Benua Biru. Porto merupakan juara bertahan Liga Europa, sementara Shakhtar Donetsk mencatat keberhasilan serupa dua edisi sebelumnya. Kini keduanya bertemu di panggung yang menjadi impian seluruh pemain di dunia.
Sebagai tuan rumah, Porto jelas difavoritkan. Apalagi rekor mereka di Liga Champions terbilang mengesankan. Sejak format kompetisi ini diperkenalkan musim 1992/1993, Porto sudah bermain dalam 15 musim. Pada partisipasi tersebut, mereka hanya gagal melangkah ke babak berikut sebanyak lima kali.
Dragoes —julukan Porto— tentu ingin mempertahankan grafik tersebut. Membicarakan peluang lolos ke babak 16 besar memang masih terlalu jauh. Namun Porto bisa mulai mewujudkan mimpi jika mampu menumbangkan Shakhtar Donetsk yang disebut sebagai pesaing terberat mereka di grup G.
Kehilangan beberapa pemain inti dan pergantian pelatih di kubu Porto, jelas akan mengurangi daya dobraknya ke gawang lawan. Tapi melihat penampilannya sewaktu melawan Bercelona beberapa waktu yang lalu, nampaknya untuk menghadapi Shaktar Donetsk hal tersebut tidaklah menghadirkan permasalahan yang serius bagi Porto.
Satu-satunya masalah yang merusak persiapan Porto menyambut duel nanti menyangkut komposisi tim. Fredy Guarin dan Rolando dipastikan absen karena akumulasi kartu. Sementara Alvaro Pereira dan Cristian Sapunaru diragukan akibat cedera.
Di lain pihak, Shakhtar Donetsk tidak mengalami problem berarti terkait pemain. Mengandalkan pengalaman Pelatih Mircea Lucescu, juara Ukraina ini berambisi mencuri angka dari Do Dragao.
"Sebisa mungkin kami berusaha tampil bagus di Portugal. Tidak mudah tentunya mengingat Porto terkenal tangguh di kandang," ungkap gelandang Shakhtar Donetsk, Henrikh Mkhitaryan.
Lima Pertandingan Terakhir FC Porto : 09 Sep 2011 : Porto 3 - 0 Vitoria Setubal (Liga Portugal) 06 Sep 2011 : Leiria 2 - 5 Porto (Liga Portugal) 26 Ags 2011 : Barcelona 2 - 0 Porto (UEFA Super Cup) 19 Ags 2011 : Porto 3 - 1 Gil Vicente (Liga Portugal) 14 Ags 2011 : Vitoria GuimarĂ£es 0 - 1 Porto (Liga Portugal) Lima Pertandingan Terakhir Shakhtar Donetsk : 09 Sep 2011 : Shakhtar Donetsk 5 - 1 Volyn (Liga Ukraina) 28 Ags 2011 : Chornomorets 2 - 2 Shakhtar Donetsk (Liga Ukraina) 21 Ags 2011 : Shakhtar Donetsk 3 - 0 Illychivets (Liga Ukraina) 14 Ags 2011 : Dnipro 1 - 3 Shakhtar Donetsk (Liga Ukraina) 07 Ags 2011 : Shakhtar Donetsk 2 - 0 Kryvbas (Liga Ukraina)
Prediksi Susunan Pemain Starting XI Line-Up :
FC Porto : Helton - Maicon, Alvaro Pereira, Fucile, Rolando, Belluschi, Souza, Defour, James Rodriguez, Kleber, Hulk.
Shakhtar Donetsk : Rybka - Srna, Chygrynskiy, Hubschman, Rakitskiy, Alan, Jadson, Fernandinho, Douglas Costa, Willian, Eduardo.
TAG :
1. | Handicap Pasar Bursa Taruhan Pertandingan FC Porto vs Shakhtar Donetsk |
2. | Prediksi Skor Pertandingan FC Porto vs Shakhtar Donetsk |
3. | Skor Hasil Akhir Pertandingan FC Porto vs Shakhtar Donetsk |
4. | LIVE Streaming Pertandingan FC Porto vs Shakhtar Donetsk |
5. | Gallery Photo, Video Highlight dan Profil Pemain Bintang FC Porto vs Shakhtar Donetsk |